TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

13 Manfaat Olahraga Wall Pilates, Tren Kebugaran Baru

Full-body workout yang mudah, murah, dan pas buat pemula

ilustrasi wall pilates (freepik.com/freepik)

Kamu mungkin memperhatikan tren kebugaran baru yang muncul di feed media sosial kamu yang menampakkan seseorang melakukan gerakan pilates dengan dinding. Yang kamu lihat itu adalah wall pilates

Pilates memang jenis olahraga yang telah diketahui secara luas, sementara wall pilates adalah variasi baru dari pilates. Wall pilates ini mulai populer karena mudah, menyenangkan, dan bisa dilakukan di rumah.

1. Apa itu wall pilates

ilustrasi wall pilates (pexels.com/Karolina Grabowska)

Dengan wall pilates, pada dasarnya kamu melakukan latihan pilates tradisional yang sama, seperti pose bridge atau pilates 100, dengan bantuan dinding yang meniru palang kaki yang digunakan dalam kelas pilates dengan alat reformer.

Menekan kaki ke dinding saat melakukan latihan yang berbeda memungkinkan kamu menambah resistansi pada setiap gerakan, yang dapat membantu membangun kekuatan, dilansir Today.

Dalam pilates, satu-satunya resistansi yang kamu miliki adalah gaya gravitasi. Dengan menggunakan dinding untuk resistansi statis, kamu dapat mengerahkan gaya tersebut. Ini adalah jenis pelatihan ketahanan yang dikenal sebagai pelatihan isometrik. Pada dasarnya, kamudapat memilih untuk mengerahkan kekuatan pada berbagai tingkat upaya maksimal kamu.

Baca Juga: 10 Manfaat Pilates untuk Ibu Hamil, Bantu Perlancar Persalinan

2. Kenapa wall pilates populer?

Wall pilates menjadi makin populer dalam beberapa bulan terakhir karena pandemi COVID-19. Dengan ditutupnya gym dan studio kebugaran, banyak orang mencari cara untuk berolahraga di rumah. Wall pilates adalah pilihan bagus untuk latihan di rumah, karena memerlukan peralatan dan ruang minimal, dilansir Trainify.

Selain itu, wall pilates adalah latihan low-impact yang cocok untuk semua tingkat kebugaran. Ini juga merupakan cara yang menyenangkan dan menantang untuk meningkatkan kekuatan dan fleksibilitas. Dengan banyaknya orang yang mencari cara untuk tetap aktif selama pandemi atau selama di rumah, wall pilates menjadi pilihan yang populer.

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya