7 Penyebab Tekanan Darah Rendah atau Hipotensi Secara Umum

Waspadai penyebab hipotensi ini!

Bukan hanya tekanan darah tinggi (hipertensi) yang patut kita waspadai. Nyatanya, tekanan darah rendah (hipotensi) juga perlu diberi perhatian khusus!

Tekanan darah rendah ditandai jika angka sistolik berada di bawah 90 mm Hg dan diastolik berada di bawah angka 60 mm Hg. Tekanan darah normal berada di angka 120/80 hingga 140/90.

Tahukah kamu, apa sih penyebab tekanan darah rendah? Dan apa tekanan darah rendah diwariskan secara genetik dari orang tua ke anak? Yuk, simak 7 penyebab tekanan darah rendah berikut ini!

1. Kekurangan nutrisi dari makanan yang kita konsumsi

7 Penyebab Tekanan Darah Rendah atau Hipotensi Secara Umumhealth.harvard.edu

Tekanan darah rendah bisa disebabkan karena pola makan yang keliru. Kekurangan vitamin B12 dan folat dapat mencegah tubuh memproduksi sel darah merah dan bisa menyebabkan tekanan darah rendah, ungkap laman Mayo Clinic.

Beberapa makanan yang tinggi kadar vitamin B12 adalah hati (ayam, sapi dan domba), kerang, ikan sarden, daging sapi, ikan salmon dan ikan tuna, saran laman Health Line. Biasakan makan makanan tersebut agar tekanan darah jadi normal!

2. Disebabkan oleh faktor keturunan

7 Penyebab Tekanan Darah Rendah atau Hipotensi Secara Umumchcmass.com

Seperti halnya tekanan darah tinggi, tekanan darah rendah juga bersifat genetik. Artinya, apabila orang tua memiliki hipotensi, maka besar kemungkinan anaknya mengalami hal yang sama.

Risiko akan semakin besar apabila kedua orang tua memiliki riwayat tekanan darah rendah. Jangan pernah sepelekan ini, ya!

3. Dehidrasi juga bisa menyebabkan tekanan darah rendah

7 Penyebab Tekanan Darah Rendah atau Hipotensi Secara Umumpurefitstudios.com

Tahukah kamu bahwa dehidrasi bisa memicu tekanan darah rendah? Faktanya, ketika tubuh kita kehilangan banyak air, tubuh bisa memberi respons negatif.

Kita akan mengalami pusing, lemas dan kelelahan. Jadi, jaga cairan tubuh dengan baik, ya! Meski begitu, dehidrasi bukanlah faktor tunggal penyebab tekanan darah rendah.

4. Kehilangan banyak darah bisa jadi pemicunya

7 Penyebab Tekanan Darah Rendah atau Hipotensi Secara Umumhealthline.com

Kehilangan darah dalam jumlah besar bisa menyebabkan tekanan darah menurun. Penyebabnya beragam, mulai dari kecelakaan, cedera besar hingga pendarahan internal yang bisa menyebabkan pengurangan tekanan darah secara drastis, ungkap laman Mayo Clinic. Ini termasuk kehilangan darah setelah melahirkan atau keguguran janin, ya!

Baca Juga: Jangan Keliru, Ini 5 Beda Anemia vs. Tekanan Darah Rendah!

5. Kehamilan juga bisa jadi penyebabnya

7 Penyebab Tekanan Darah Rendah atau Hipotensi Secara Umumpsychnews.org

Ternyata kehamilan juga bisa menyebabkan tekanan darah menurun! Jangan khawatir, ini merupakan hal yang wajar kok! Tekanan darah memang turun pada 24 minggu pertama kehamilan. Setelah melewati fase itu, biasanya tekanan darah akan kembali normal seperti biasa. Namun, apabila tidak kunjung normal, coba periksakan pada dokter dan tenaga kesehatan, ya!

6. Tekanan darah akan menurun seiring bertambahnya usia

7 Penyebab Tekanan Darah Rendah atau Hipotensi Secara Umumfreepik.com

Tekanan darah rendah bisa terjadi pada siapa saja. Termasuk pada mereka yang memasuki usia senja! Faktanya, tekanan darah akan cenderung turun pada mereka yang berusia di atas 65 tahun. Ini karena arteri kita jadi lebih kecil, mengerut dan kaku sehingga bisa menyebabkan hipotensi, ungkap laman NHS Inform

Jagalah kesehatan orang tua dan kakek-nenekmu, ya! Sebab mereka lebih rentan mengalami tekanan darah rendah dibanding kita yang masih muda dan bugar!

7. Adanya masalah endokrin bisa membuat tekanan darah turun

7 Penyebab Tekanan Darah Rendah atau Hipotensi Secara Umumhormone.org

Terakhir, tekanan darah rendah juga bisa diakibatkan oleh masalah pada sistem endokrin kita. Kondisi tiroid seperti penyakit paratiroid, insufisiensi adrenal (penyakit Addison), gula darah rendah (hipoglikemia) hingga diabetes bisa membuat tekanan darah kita jadi rendah, ungkap laman Mayo Clinic.

Nah, itulah 7 penyebab tekanan darah rendah yang harus kamu ketahui sejak dini. Jagalah kesehatan dan tubuhmu selalu, ya!

Baca Juga: 5 Cara untuk Mengatasi Hipotensi, Biar Gak Pusing

Topik:

  • Bayu D. Wicaksono
  • Wendy Novianto
  • Jumawan Syahrudin
  • Bayu Aditya Suryanto

Berita Terkini Lainnya