5 Syarat Disinfektan yang Bisa Berikan Perlindungan Optimal dari Virus

Harus hati-hati sama virus dan bakteri yang tak kasat mata

Jakarta, IDN Times - Bahan perlengkapan untuk mensterilkan tempat atau barang mendadak “naik daun” semenjak merebaknya pandemik. Gak perlu heran, hal ini dikarenakan masalah kebersihan tempat beraktivitas menjadi prioritas utama untuk bebas dari ancaman virus. Salah satu bahan yang banyak dicari adalah disinfektan.

Saat ini, disinfektan seakan menjadi barang wajib yang harus dimiliki baik di rumah maupun di kantor khususnya untuk kamu pekerja yang masih harus masuk ke kantor. Hal ini dikarenakan disinfeksi merupakan salah satu aktivitas yang dapat melawan virus dan bakteri di tempat kita beraktivitas secara efektif. Tapi, penasaran gak sih, kira-kira disinfektan seperti apa ya yang seharusnya kita gunakan? Nah, IDN Times punya kriterianya nih, langsung simak ulasannya berikut ini ya!

1. Mengandung bahan yang direkomendasikan WHO

5 Syarat Disinfektan yang Bisa Berikan Perlindungan Optimal dari VirusShutterstock/Astrostar

Mengingat pentingnya disinfektan di momen-momen seperti ini, Badan Kesehatan Dunia (WHO) telah membuat rekomendasi bahan yang wajib ada pada disinfektan. Nah, kalau kamu berniat membeli disinfektan di apotek atau supermarket, pastikan kamu sudah memilih disinfektan yang sesuai ya.

Kamu bisa mengecek kandungan beberapa bahan aktif  yang tepat guna seperti alkohol, Benzalkonium chloride, Didecyldimethylammonium chloride, atau juga Chlorhexidine ketika memilih disinfektan. Pastikan disinfektanmu mengandung bahan aktif yang tepat dan baik sehingga dapat efektif membunuh virus, bakteri, dan jamur.

2. Gak hanya virus, sebaiknya disinfektan juga efektif bunuh bakteri dan jamur

5 Syarat Disinfektan yang Bisa Berikan Perlindungan Optimal dari VirusShutterstock/Lakov Filimonov

Walau mungkin saat ini kamu fokus mencari disinfektan yang dapat mengusir virus dari tempatmu beraktivitas, jangan lupa ada bakteri dan jamur yang juga mengintai nih. Setidaknya ada empat jenis bakteri yang tinggal di sekitar kita misalnya seperti staphylococcus yang menyebabkan infeksi kulit, pseudomonas aeruginosa yang dapat menyebabkan infeksi serius pada saluran pernafasan, pencernaan, jaringan lunak bahkan hingga tulang, staphylococcus dan streptococcus dapat menyebabkan infeksi pada tenggorokan dan E. coli yang dapat berkembang di kamar mandi. 

Gak hanya bakteri, jamur juga berbahaya dan dapat menyebabkan infeksi pada kulit. Untuk itu, dibutuhkan disinfektan yang ampuh dan dapat digunakan pada seluruh permukaan bahkan udara. Virus, bakteri dan jamur ini bisa berada di mana saja, mulai dari gagang pintu, kamar mandi bahkan hingga tempat tidur. Yuk, tingkatkan kewaspadaan kamu!

Baca Juga: 5 Aktivitas Bersih-Bersih Ini Ternyata Bisa Membakar Kalori!

3. Disinfektan yang aman adalah yang sudah teruji dan tervalidasi oleh lembaga terpercaya

5 Syarat Disinfektan yang Bisa Berikan Perlindungan Optimal dari VirusShutterstock/Faithie

Salah satu hal yang paling penting untuk diperhatikan ketika memilih disinfektan adalah apakah disinfektan sudah teruji klinis dan divalidasi oleh lembaga-lembaga terpercaya. Kalau sebelumnya kamu bisa memastikannya lewat bahan aktif yang digunakan apakah sudah memenuhi standar dari WHO, selanjutnya kamu bisa melakukan riset dengan browsing nih, apakah sudah ada laboratorium atau perguruan tinggi yang “digandeng” untuk menguji disinfektan yang akan kamu gunakan. Pastikan kamu teliti sebelum memilih ya!

Biar gak hanya aman buat kesehatanmu, disinfektan juga harus aman buat barang-barang yang ada di sekitarmu, jangan sampai penggunaannya justru meninggalkan residu pada furniture. Catat nih, salah satu cara agar disinfektan tidak meninggalkan noda atau residu di permukaan benda adalah dengan mengelap permukaan benda yang disemprotkan. Pastikan kamu menunggunya setelah 60 detik atau maksimal 5 menit agar cairan disinfektan lebih efektif untuk membasmi virus, bakteri dan jamur terlebih dahulu ya!

4. Bisa memberikan perlindungan selama 24 jam

5 Syarat Disinfektan yang Bisa Berikan Perlindungan Optimal dari VirusShutterstock/Liudmyla Guniavaia

Proteksi diri dari virus, bakteri dan jamur memang bukan usaha yang hanya dilakukan satu atau dua jam sehari saja. Perlindungan harus ada bahkan hingga 24 jam, juga saat kita sedang tidur. Menurut peneliti, ketahanan disinfektan dalam memberikan proteksi dari virus, bakteri dan jamur terkandung pada kandungan yang terdapat dalam disinfektan tersebut. Tapi ada gak sih disinfektan yang mampu memberikan perlindungan hingga 24 jam? Jawabannya, ada!

Buat kamu yang belum tahu, saat ini ada disinfektan yang bisa memberikan proteksi hingga 24 jam dari awal pemakaian serta efektif membunuh virus, bakteri dan jamur, yaitu WIZ 24 Disinfectant. WIZ 24 Disinfectant hadir dalam 2 tipe yang memiliki keunggulan masing-masing, yaitu WIZ 24 Disinfecting Spray & Clean dan WIZ 24 Disinfectant Spray Surface & Air. 

WIZ 24 Disinfecting Spray & Clean mengandung bahan aktif Benzalkonium chloride dan Didecyldimethylammonium chloride. Sementara WIZ 24 Disinfectant Spray Surface & Air mengandung bahan aktif Chlorhexidine gluconate dan alkohol yang cocok untuk disemprotkan ke permukaan barang dan udara tanpa menimbulkan iritasi kulit.

WIZ 24 Disinfecting Spray & Clean memiliki dual function yaitu sebagai disinfektan sekaligus pembersih untuk mengangkat kotoran atau minyak yang melekat pada permukaan. Selain itu, WIZ 24 Disinfecting Spray & Clean juga sudah memiliki patented technology ACTIGUARD™  yang efektif membunuh virus, bakteri dan jamur pada permukaan dan memberikan perlindungan selama 24 jam meskipun disentuh berkali kali. Jadi, kamu tidak perlu khawatir lagi, apabila permukaan yang sudah dilindungi kembali terpapar virus, bakteri dan jamur, maka mereka akan langsung terbasmi kembali oleh kekuatan teknologi unggulan WIZ 24 Disinfecting Spray & Clean.

Sementara WIZ 24 Disinfectant Spray Surface & Air punya patented technology PROGUARD™ yang efektif membunuh virus, bakteri dan jamur serta memberikan perlindungan maksimal saat disemprotkan di benda yang berpermukaan keras, halus bahkan udara. Buat kamu yang mau tahu informasi lebih lengkap soal WIZ 24 Disinfecting Spray & Clean dan WIZ 24 Disinfectant Spray Surface & Air langsung cek di sini, atau lewat media sosial Facebook dan Instagram @WIZ24Disinfectant. Untuk mendapatkan WIZ 24 Disinfectant kamu bisa langsung mengunjungi Wings Official Store yang ada di beberapa e-commerce seperti Shopee, Tokopedia dan Blibli.com.

5. Bisa digunakan di berbagai permukaan benda

5 Syarat Disinfektan yang Bisa Berikan Perlindungan Optimal dari VirusShutterstock/Maridav

Penggunaan disinfektan memang harus sesuai dengan standar, hal ini dipastikan kembali oleh WHO untuk tidak menyemprotkan langsung disinfektan ke tubuh kita. Untuk itu, ada beberapa tata cara penggunaan disinfektan yang direkomendasikan WHO.

5 Syarat Disinfektan yang Bisa Berikan Perlindungan Optimal dari VirusIDN Times/WIZ 24 Disinfectant

Pertama, pastikan kamu telah menggunakan jarak aman saat menyemprotkan disinfektan yaitu sekitar 15-20 cm dari permukaan yang akan dibersihkan. Setelah disemprotkan, pastikan kamu mengelap cairan disinfektan setelah 60 detik untuk perlindungan yang maksimal. WIZ 24 Disinfecting Spray & Clean bisa kamu gunakan di permukaan benda yang keras seperti di pintu, gagang tangga, meja kursi, bathtubs, shower, permukaan kulkas, dan lain sebagainya. Sedangkan WIZ 24 Disinfectant Spray Surface & Air selain bisa digunakan untuk permukaan keras seperti yang telah disebutkan sebelumnya, juga dapat digunakan di permukaan halus seperti tas, sofa, bantal, tirai, elektronik, gadget, dan dapat mendisinfeksi udara.

Nah, sekarang kamu sudah tahu nih kriteria yang harus ada pada disinfektan yang kamu gunakan buat memberikan perlindungan yang optimal. Kamu sudah sedia disinfektan belum nih di rumah atau di kantor? Yuk kasih perlindungan maksimal buat dirimu dan lingkungan sekitar selama pandemik! (CSC)

Baca Juga: Cairan Disinfektan Hanya untuk Benda Mati, Bukan Manusia

Topik:

  • Anindya Roswita Putri

Berita Terkini Lainnya