TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

5 Alasan Kenapa Pasangan Enggan Mengeksplorasi Posisi Seks

Takut merasa sakit dan melukai pasangan

ilustrasi perempuan sedang merenung (Pexels/Valeria Boltneva)

Mengeksplorasi posisi seks dapat menjadi pelipur bagi pasangan yang mengalami kejenuhan. Namun, menurut survei yang dilakukan oleh Dr. Ed peneliti dari Home Healthcare Service di Inggris kepada dua ribu responden, ada lima alasan yang membuat pasangan heteroseksual di Eropa dan Amerika Serikat enggan mengeksplorasi posisi seks.

Inilah kelima alasannya yang bikin mereka enggan mengeksplorasi posisi baru. Cek apakah ada yang kamu atau pasanganmu alami.

1. Takut melukai bagian organ pasangan

ilustrasi pasangan sedang bermesraan (Pexels.com/Stokpic)

Alasan takut melukai pasangan paling banyak diungkapkan oleh 37,5 persen responden pria, sedangkan hanya 9,1 persen responden wanita yang beralasan tersebut. Pasalnya, ketika ditanya lebih jauh, dua posisi seks teratas yang paling ingin dicoba oleh pria adalah 69 Standing Up dan anal. Alasan ini masuk akal banget karena kedua posisi menimbulkan ketidaknyamanan bagi tubuh wanita

Baca Juga: 6 Manfaat Penting Pijat Payudara, Bukan Cuma Stimulasi Seksual

2. Tidak cukup fleksibel

ilustrasi pasangan yang fleksibel (Pexels.com/Stokpic)

Sebanyak 23,9 persen pria dan 31,9 persen wanita menyatakan posisi baru yang ingin mereka coba tak membuat mereka fleksibel bergerak.

Tahukah kamu, posisi seks yang paling ingin dijajal oleh sebagian besar responden wanita adalah tabletop dan kneeling wheelbarrow. Kedua posisi itu menuntut gerakan yang dinamis dan akrobatik dari wanita.

Posisi tabletop terjadi ketika wanita duduk di atas meja dengan posisi tangan menahan beban tubuh. Sedangkan, kneeling wheelbarrow hampir mirip dengan doggy style.

3. Takut melukai diri sendiri

ilustrasi perempuan sedang merasa takut (Pexels/Nick Demou)

Alasan berikutnya adalah takut melukai diri sendiri. Alasan ini diungkapkan oleh 8,5 persen responden pria dan 23,5 persen responden wanita. Wajar nih kalau alasan ini paling banyak diungkapkan oleh perempuan.

Pasalnya, vagina atau anal akan berpotensi terluka bila mencoba posisi baru. Salah satu gejala yang biasanya timbul adalah otot vagina yang tiba-tiba mengejang. Jika sudah begini, pasangan harus mendapatkan penanganan fisik maupun psikologis.

4. Tidak percaya diri karena belum berpengalaman

ilustrasi perempuan sedang merenung (Pexels/Valeria Boltneva)

Alasan ini dikemukakan oleh 21,2 persen pria dan 14,7 persen wanita. Persentase keduanya hampir seimbang.

Ketidakpercayaan diri bisa disebabkan oleh rasa takut gak akan berhasil orgasme, dan bahkan takut mengecewakan pasangan karena menjajal posisi baru saat berhubungan seks.

Tapi, tenang. Ingat peribahasa practice makes perfect.

Baca Juga: 5 Alasan Gaya Misionaris Jadi Posisi Seks Favorit Pria dan Wanita

Verified Writer

Defrina Sukma

masih malu-malu

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya