TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

5 Hal yang Dirasakan Pria saat Melakukan Seks Pertama Kalinya, Gugup!

Bisa jadi pria merasa tertantang dan penuh gairah

ilustrasi pasangan intim (unsplash.com/beccatapert)

Seks pertama kali memang menjadi momen yang penuh dengan rasa canggung sekaligus memberikan rasa gugup tersendiri. Hal ini sangat terasa, apalagi jika satu sama lain masih belum memiliki pengalaman apa pun mengenai urusan seksual.

Tak hanya perempuan yang menyimpan kekhawatiran dan rasa bingung pada saat akan melakukan seks pertama kali, namun pria juga demikian. Meski mungkin pria menunjukannya dengan sikap dominan, nyatanya pria juga bisa merasakan beberapa hal berikut ini saat harus melakukan seks untuk pertama kalinya.

1. Gugup dan bingung dalam memulai

ilustrasi pasangan intim (pexels.com/@august-de-richelieu)

Hal pertama yang pasti dirasakan oleh pria di malam pertama adalah rasa gugup. Kadang kala pria juga sering kebingungan bagaimana untuk menghindari perasaan gugup tersebut, namun hal ini biasanya dapat diatasi dengan baik seiring berjalannya waktu.

Tak hanya itu, para pria juga kerap kali bingung untuk memulai aktivitas seksual yang akan dilakukan. Justru biasanya banyak dari mereka yang salah tingkah sebab bingung untuk memulainya.

Baca Juga: Terlanjur Berhubungan Seks Tanpa Kondom? Cepat Lakukan Ini

2. Ada perasaan khawatir akan menyakiti pasangan

ilustrasi saling menggoda (pexels.com/@Ba-Tik)

Perempuan mungkin kerap menyimpan kekhawatiran tersendiri mengenai aktivitas seksual yang dilakukannya. Pria juga ternyata memiliki pemikiran yang serupa dengan apa yang dialami perempuan.

Banyak pria yang juga menaruh rasa khawatir dan takut. Kekhawatiran tersebut berkaitan dengan rasa takut menyakiti pasangan, salah dalam bertindak, atau bahkan ketidakpuasan yang mungkin dirasakan pasangan.

3. Bingung untuk melakukan penetrasi

ilustrasi seks bebas (unsplash.com/@deonblack)

Banyak pria yang mungkin sudah cukup familier dengan keberadaan tayangan dewasa. Namun, sering kali secara rata-rata justru kenyataannya jauh dari ekspektasi yang ada.

Jika mungkin kebanyakan pria berpikir proses penetrasi itu mudah, padahal kenyataannya justru sebaliknya. Proses penetrasi pertama kali biasanya dapat membuat pria kebingungan sebab posisi yang terkadang tidak pas atau pasangan yang tidak dalam kondisi rileks sehingga terasa sulit.

4. Khawatir dengan gaya seks yang dilakukan

ilustrasi pasangan intim (unsplash.com/@wevibe)

Pengalaman pertama dalam melakukan seks tentunya tak dapat menaruh ekspektasi secara berlebihan. Banyak pasangan yang justru akhirnya bingung dalam menentukan posisi sehingga asal saja dalam memilih.

Bagi pria yang secara umum memegang kendali dalam urusan seksual, terkadang gaya seks yang dilakukan juga memunculkan kekhawatiran tersendiri. Rasa khawatir ini disebabkan takut pasangan merasa tak nyaman dalam melakukan aktivitas seksual.

Baca Juga: Cairan Sperma Sedikit saat Ejakulasi? Waspadai Ejakulasi Retrograde

Verified Writer

Abdi K Tresna

Member IDN Times Community ini masih malu-malu menulis tentang dirinya

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya