5 Drama dan Film Thailand Tayang April 2023, Terbaru Hunger!

Tak hanya Korea, India, dan Indonesia, drama dan film Thailand yang tayang April 2023 juga tak kalah menarik, lho. Beragam genre dapat kamu nikmati di waktu santaimu dan pastinya seru untuk ditonton!
Ada genre horor, komedi, romantis hingga thriller, berikut sederet jurul drama dan film Thailand tayang April 2023. Catat tanggal mainnya, ya!
1. Hunger

Film kuliner bergenre thriller ini tayang pada 8 April 2023 dan dibintangi oleh Chutimon Chuengcharoensukying, Nopachai Chaiyanam, serta Gunn Svasti Na Ayudhya sebagai pemain utama.
Hunger berkisah tentang seorang koki muda bernama Aoy (Chutimon Chuengcharoensukying) yang mewarisi restoran milik keluarganya di kawasan tua Bangkok. Kemudian dia menerima undangan oleh tim 'Hunger' atau tim meja koki mewah terkemuka di negara Thailand. Di lingkungan barunya bersama tim 'Hunger', Aoy mengenal sisi gelap Chef Paul (Nopachai Chaiyanam) yang jenius di industri makanan kelas atas.
2. Ghost's News

Bergenre horor dan komedi, film Thailand punya alur cerita yang ringan. Film ini menceritakan kisah balas dendam hantu yang baru meninggal dan menemukan cinta sejati. Meskipun film ini memiliki kesan yang horor namun terdapat selipan komedi yang membuat penonton tertawa terbahak-bahak.
Dibintangi oleh Nawasch Phupantachsee, Zak Chumpae, dan Thanadech Ophatthanyakorn sebagai pemain utama, Ghost's News akan tayang 27 April 2023 di saluran TBC.
3. Home for Rent

Tayang pada 6 April 2023, Home For Rent dibintangi oleh Mew Nittha Jirayungyurn, Weir Sukollawat Kanarot, dan Tai Penpak Sirikul sebagai pemain utamanya. Menceritakan kisah pasangan suami istri bernama Ning (Mew Nittha Jirayungyurn) dan Kawin (Weir Sukollawat Kanarot) yang memiliki seorang anak perempuan berusia tujuh tahun bernama Ing.
Ketiganya memutuskan untuk menyewakan rumah mereka kepada dua penyewa bernama Ratree (Tai Penpak Sirikul) dan putrinya bernama Nuch. Setelah penyewa baru pindah, Ning menyadari bahwa Kawin mulai menunjukkan perilaku yang tidak biasa. Ketika perilaku suaminya semakin mengganggu, Ning menyadari bahwa putrinya sedang diburu oleh kekuatan jahat yang tak terlihat.
4. Chai Phaetsaya

Tayang 16 April 2023, Chai Phaetsaya dibintangi oleh Panuwat Premmaneenan, Ranida Techasit, dan Siriam Pakdeedumrongrit. Drama ini mengambil kisah seorang perempuan bernama Orayanee (Siriam Pakdeedumrongrit) yang sempat berhenti kuliah untuk menikah.
Dari pernikahannya itu, ia dikaruniai dua anak perempuan bernama Petchroi dan Ployrung. Ketika suaminya meninggal, teman lama Orayanee bernama Phumek kembali ke dalam kehidupannya. Akankah hubungan lama mereka akan bersemi kembali?
5. My Lucky Star

Dibintangi oleh Thanapat Kawila dan Anchasa Mongkhonsamai, My Lucky Star berkisah tentang Ratte (Thanapat Kawila), pria yang berprofesi sebagai desainer perhiasan terkenal dan secara tidak sengaja bertemu dengan Chomjan (Anchasa Mongkhonsamai), perempuan penipu yang menjual perhiasan palsu ke pelanggan kaya raya.
Dari kelima drama dan film Thailand tayang April 2023 tadi, semuanya memiliki jalan cerita berbeda namun menarik untuk disimak. Kira-kira, kamu pilih yang mana dulu, nih, untuk ditonton?



















