5 Pekerjaan Sandy Cheeks selain Ilmuwan, Pernah Jadi Koki!

Sandy juga pernah jadi guru di kampus Bikini Bottom

Menjadi salah satu karakter paling berbakat di kartun SpongeBob SquarePants membuat Sandy Cheeks mampu melakukan beragam pekerjaan. Seperti yang kita ketahui, pekerjaan utama Sandy adalah sebagai ilmuwan yang meneliti kegiatan warga Bikini Bottom dan menciptakan beragam alat canggih. 

Tapi, di samping pekerjaan utamanya itu, Sandy pernah melakukan beberapa pekerjaan lainnya yang berguna untuk membantu warga Bikini Bottom. Mulai dari guru hingga koki, berikut ini adalah lima pekerjaan lain Sandy Cheeks selain ilmuwan.

1. Guru

5 Pekerjaan Sandy Cheeks selain Ilmuwan, Pernah Jadi Koki!Sandy jadi guru. (dok.Nickelodeon/SpongeBob SquarePants)

Saat seluruh warga Bikini Bottom terjangkit wabah bodoh Patrick di episode 'Salsa Imbecilicus', Sandy bersama Karen membuka Bikini Bottom University untuk membantu mereka kembali seperti semula. Sandy tak terjangkit wabah karena ia terlindungi oleh baju astronotnya, sementara Karen tak terjangkit karena ia adalah komputer.

Sandy mengajari warga Bikini Bottom hal-hal dasar seperti cara makan dan memakai pakaian yang benar. Akhirnya, setelah satu semester belajar, seluruh warga Bikini Bottom kembali normal dari wabah bodoh Patrick yang Plankton sebarkan secara gak sengaja.

2. Anggota Band

5 Pekerjaan Sandy Cheeks selain Ilmuwan, Pernah Jadi Koki!Sandy jadi anggota band. (dok.Nickelodeon/SpongeBob SquarePants)

Di epiosde 'Band Geeks', Squidward diminta oleh musuh bebuyutannya, Squilliam, untuk menggantikannya tampil di sebuah acara musik. Untuk tampil di acara tersebut, Squidward harus memiliki band bentukannya sendiri. Squidward pun memanggil seluruh warga Bikini Bottom untuk bergabung dalam bandnya.

Sandy yang mahir memainkan beberapa alat musik bertugas untuk memainkan gitar. Ketika tampil di acara musik yang ditonton banyak orang, Squidward yang awalnya pesimis pada penampilan bandnya terpukau dengan kemampuan masing-masing anggotanya.

Baca Juga: 5 Sifat Buruk Sandy Cheeks di Spongebob Squarepants

3. Koki

5 Pekerjaan Sandy Cheeks selain Ilmuwan, Pernah Jadi Koki!Sandy bekerja di Krusty Krab (spongebob.fandom.com)

Apakah kamu tahu, kalau Sandy juga pernah bekerja sebagai koki di Krusty Krab? Hal itu bisa kamu saksikan di episode 'Karate Choppers'. Sandy terus berlatih karate dengan SpongeBob yang membuat si kuning mendapat peringatan dari tuan Krab. 

Sandy terus mengajak SpongeBob bermain karate hingga tuan Krab mengetahui hal itu dan berniat memecat SpongeBob. Tapi, ketika melihat kemampuan Sandy tuan Krab punya ide lain, yaitu mempekerjakan Sandy sebagai koki kedua yang bertugas memotong daging Patty. 

4. Seniman bela diri

5 Pekerjaan Sandy Cheeks selain Ilmuwan, Pernah Jadi Koki!Sandy Cheeks (dok.Nickelodeon/SpongeBob SquarePants)

Seperti yang kita ketahui, Sandy memiliki kemampuan dalam berkarate. Kemampuan itu Sandy miliki jauh sebelum ia pindah ke Bikini Bottom, tepatnya saat ia masih tinggal di Texas. 

Kemampuan karate Sandy kerap ia gunakan untuk membantu kawan-kawannya jika sedang berada dalam bahaya. Sebagai seniman bela diri, Sandy sering dijadikan guru karate oleh teman-temannya seperti yang ada di episode 'Squid Defense' ketika Squidward meminta bantuan Sandy untuk mengajarinya karate. 

5. Astronot

5 Pekerjaan Sandy Cheeks selain Ilmuwan, Pernah Jadi Koki!Sandy jadi astronot. (dok.Nickelodeon/SpongeBob SquarePants)

Menggunakan roket ciptaannya, Sandy beberapa kali pernah pergi ke bulan bersama dengan SpongeBob seperti di episode 'Goons on the Moon' dan 'Sandy's Rocket'.  Tujuannya pergi ke bulan adalah untuk meneliti aktivitas yang terjadi dan mengambil beberapa bebatuan yang ada di bulan. SpongeBob menjadi salah satu kawan Sandy yang paling sering ikut ke bulan bersamanya, lho!

 

Selain bekerja sebagai ilmuwan, Sandy juga mampu melakukan beragam pekerjaan yang membawa pengaruh baik bagi sekitarnya. Sandy juga tak ragu untuk membantu kawan-kawannya walau sedang disibukkan oleh beragam aktivitas. 

Baca Juga: 9 Fakta Sandy Cheeks, Karakter Terpintar di Kartun Spongebob

Alwiyah Nabilah Photo Verified Writer Alwiyah Nabilah

I love to read, write, and watch spongebob

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Albin Sayyid Agnar

Berita Terkini Lainnya