10 Film Horor Indonesia dengan Penonton Terbanyak 5 Tahun Terakhir 

Ada yang tayang di 42 negara!

Film horor Indonesia tentunya gak kalah menyeramkan dan bikin deg-degan dengan film horor luar negeri. Memang, film horor di Indonesia dulunya sempat dicap hanya mengedepankan dan menonjolkan adegan yang gak pantas. Namun, stigma itu mulai berubah dalam 5 tahun terakhir. 

Di saat itulah mulai bermunculan film horor Indonesia dengan kualitas cerita yang menegangkan. Ini menyulut gairah film horor untuk bangkit kembali. Bahkan, menarik banyak penonton! Berikut sepuluh film Indonesia bergenre horor dengan penonton terbanyak dalam lima tahun terakhir.

Note: sumber jumlah penonton berdasarkan database film indonesia

1. Jailangkung 2

https://www.youtube.com/embed/nTRbdzWkW34

Film yang dirilis tahun 2018, berhasil mendapatkan penonton sebanyak 1.498.635. Jailangkung 2 merupakan kelanjutan dari film Jailangkung. Berkisah tentang Tasya (Gabriella Quinnlyn) yang merasa kesepian.

Tasya yang ingat dengan ritual yang pernah dilakukan ayahnya, mencoba memanggil arwah ibunya melalui Jailangkung. Namun yang terjadi malah Tasya dibawa ke dunia lain oleh makhluk gaib jahat lain.

Bahkan Angel (Hannah Al Rasyid), kakak dari Bella (Amanda Rawles) dan Tasya, sering diganggu makhluk gaib. Bella lantas meminta bantuan pada Rama (Jefri Nichol) untuk membantunya. Bersama dengan Rama dan teman lainnya, Bram (Naufal Samudra), Bella berjuang ke tempat yang berbahaya untuk menyelamatkan Tasya.

2. Asih

https://www.youtube.com/embed/cqudLHta5rI

Asih adalah film horor spin off dari film Danur: I Can See Ghosts. Film yang dirilis pada tahun 2018 ini menceritakan tentang asal usul hantu Asih (Shareefa Daanish) yang ternyata bunuh diri setelah membunuh anaknya.

Bidang Sekar (Djenar Maesa Ayu), mengingatkan pasangan yang baru dikaruniai putri, Puspita (Citra Kirana) dan Andi (Darius Sinathria) untuk berhati-hati. Karena ada tragedi pilu dari desa tetangga dan beredar rumor kalau hantu Asih sering mengganggu anak-anak kecil.

Namun sayangnya Puspita pun gak luput dari teror Asih. Dan lebih parahnya lagi, Andi melihat Asih sedang memakan ari-ari putrinya, Amelia. Sejak saat itu, keduanya meminta tolong pada Abah (Alex Abbad)

Dan terkuaklah asal usul Asih mengapa dirinya bunuh diri dan arwahnya kerap mengganggu anak-anak! Film Asih ini berhasil menarik pentonton sebesar 1.714.798.

3. Kuntilanak 2

https://www.youtube.com/embed/DMrzdE66l2M

Film yang dirilis lebaran tahun 2019 ini, merupakan kelanjutan dari film Kuntilanak. Kuntilanak 2 sukses mendapatkan penonton sebanyak 1.726.570.

Di film Kuntilanak yang pertama, Dinda (Sandrinna Michelle Skornicki) punya pengalaman menyeramkan bersama adik-adiknya. Dan di film Kuntilanak 2 masih berlanjut. Bermula dari Karmila (Kariba Suwandi) yang bertamu ke rumah Tante Donna (Nenna Rosier).

Pertemuan keduanya menyingkap kejanggalan dan keanehan. Adik-adik Dinda, Panji (Adlu Fahrezy) dan Kresna (Andryan Bima) menyelidiki siapa sebenarnya Karmila. Dan ternyata, Karmila adalah sosok yang mengerikan, jelmaan dari Kuntilanak.

Baca Juga: 7 Film Horor Korea dengan Rating Terbaik Versi Rotten Tomatoes

4. Perempuan Tanah Jahanam

https://www.youtube.com/embed/hfJL6qTsRhI

Film horor Indonesia, Perempuan Tanah Jahanam sukses menarik penonton sebanyak 1.795.068. Dirilis tahun 2019, alur ceritanya berpusat pada Maya (Tara Basro)dan Dini (Marissa Anita), yang sedang berjuang keras dan bertahan hidup di kota.

Namun sayangnya, nasib baik belum menghampiri keduanya. Hingga suatu hari, Maya mendapatkan info dari kampungnya mengenai harta warisan. Keduanya pun segera menuju kampung halaman Maya.

Keduanya pun sampai di depan rumah besar dan kosong. Namun mulai terjadi banyak kejanggalan seperti banyaknya kuburan anak-anak hingga teriakan perempuan yang terdengar akan melahirkan.

5. Danur 3: Sunyanyuri

https://www.youtube.com/embed/9EsGdyVx6HM

Sukses mendatangkan penonton sebanyak 2.416.691, film yang dirilis pada tahun 2019 berpusat pada Risa (Prilly Latuconsina). Risa merupakan gadis indigo yang bersahabat dengan lima teman hantunya.

Namun, Risa ingin menjalani hidup normal dan lepas dari teman-teman hantunya. Sebabnya, lima teman hantunya kerap berbuat jail terhadap teman dekat Risa, Dimas (Rizky Nazar). Risa lantas menutup mata batinnya.

Namun sayangnya, hal itu malah menimbulkan malapetaka. Risa malah merasakan aroma menyengat dari makhluk jahat yang datang ke rumahnya. Makhluk jahat itu mangancam nyawanya bahkan lima teman hantunya!

6. Jailangkung

https://www.youtube.com/embed/vDjjl1rqrCU

Dengan menggaet penonton sebanyak 2.550.271, film Jailangkung yang dirilis pada tahun 2017 adalah salah satu film horor sukses. Terbukti, dirilisnya sekuel Jailangkung 2 pada tahun 2019.

Film Jailangkung ini menguak misteri tentang Ferdi (Lukman Sardi), ayah Bella (Amanda Rawless) yang koma tanpa gejala medis namun dinyatakan sehat. Bersama dengan dua saudaranya Angel (Hannah Al Rasyid) dan Tasya (Gabriella Quinlyn) berusaha mengungkap apa yang dialami ayahnya.

Dibantu dengan Rama (Jefri Nichol), keempatnya pergi ke lokasi dimana ayahnya ditemukan koma. Hal yang mengejutkan terjadi. Ternyata di tempat yang megah itu terdapat Jailangkung. Dari situ, dimulailah teror Jailangkung yang mengancam nyawa keempatnya!

7. Danur 2: Maddah

https://www.youtube.com/embed/bMQrdGnYX9E

Film yang dirilis pada tahun 2018 ini, berkisah tentang Risa (Prilly Latuconsina) dan adiknya, Riri (Sandrinna Michelle) yang tinggal di rumah om mereka, Om Ahmad (Bucek) dan Tante Tina (Sophia Latjuba) dan Angki (Shaw Adrian).

Rumah itu merupakan rumah tua yang membuat penasaran Risa juga sahabat hantunya. Benar saja, keanehan pun mulai terjadi. Risa kerap diganggu hantu wanita Belanda dan belum lagi keanehan dari Om Ahmad.

Om Ahmad yang pendiam terlihat oleh Risa berbicara dengan wanita misterius dan juga terlihat melakukan ritual aneh. Untuk itu, di tengah teror hantu wanita Belanda, Risa juga harus mengungkap sosok hantu lainnya!

Film Danur 2: Maddah ini sukses menarik penonton sebanyak 2.572.871.

8. Danur: I Can See Ghosts

https://www.youtube.com/embed/YLU6Qfi0cDY

Film Danur: I Can See Ghosts merupakan film yang mengawali dari serial Danur. Risa yang memiliki kelebihan, dapat melihat hantu dan bahkan bersahabat dengan hantu anak kecil.

Pada suatu hari, Risa (Prilly Latuconsina) dan Riri (Sandrina Michelle) pergi ke rumah neneknya. Awaknya gak terjadi kejanggalan, sampai akhirnya terjadi peristiwa aneh. Tanpa sengaja, Riri menemukan sisir di bawah pohon. Padahal itu adalah semacam benda untuk menyegel hantu yang bersemayam.

Puncaknya, hantu yang bernama Asih itu ternyata ingin membawa Riri ke dunianya! Risa harus segera menyelamatkan adiknya, atau adiknya lenyap. Film horor Indonesia ini memiliki jumlah penonton sebanyak 2.736.391.

9. Suzzanna: Bernapas Dalam Kubur

https://www.youtube.com/embed/4m5yC1BPNpw

Dirilis pada tahun 2018, film Suzzanna: Bernapas dalam Kubur ini berhasil menggaet penonton sebanyak 3.346.185. Salah satu film horor indonesia terlaris ini menceritakan tentang teror Sundel Bolong, Suzzanna (Luna Maya).

Suzzanna meninggal karena dibunuh oleh perampok yang ternyata adalah empat karyawan dari suaminya, Andi (Herjunot Ali). Empat karyawan itu ternyata memiliki dendam pada Andi. Namun, Andi saat itu sedang dinas. Empat perampok yang ketahuan oleh Suzzanna gak sengaja membunuh gadis malang yang tengah hamil.

Karena panik, keempatnya mengubur Suzzanna yang ketika itu masih bernapas. Berselang beberapa waktu kemudian, hantu Suzzanna yang menjadi Sundel Bolong kerap muncul dan berniat menuntut balas pada keempat orang yang membunuhnya!

Baca Juga: Berjuluk Ratu Horor, 9 Potret Muda Suzzanna Ini Ternyata Gak Seram!

10. Pengabdi Setan

https://www.youtube.com/embed/0hSptYxWB3E

Film Pengabdi Setan, adalah film horor Indonesia yang paling banyak memiliki penonton sampai saat ini yaitu sebanyak 4.206.103. Menjadikannya film terlaris di tahun 2017. Bahkan, film Pengabdi Setan tayang di 42 negara, lho!

Film ini mengisahkan tentang Keluarga yang merawat ibu (Ayu Laksmi) yang sedang sakit. Namun keanehan pun terjadi saat ibu meninggal. Rini ( Tara Basro) bersama dengan keriga t adiknya, Tony (Endy Arfian), Bondy (Nazar Anuz) dan Ian (Muhammad Adhiyat) kerap mengalami hal aneh.

Bahkan muncul sosok hantu yang mirip dengan wajah ibunya. Puncaknya, sekelompok orang aneh berdiri di sekitar rumah dan bermaksud untuk mengambil Ian. Teror pun juga datang dari mayat-mayat yang masuk ke dalam rumah!

Jalan cerita yang menegangkan dan bikin deg-degan, itulah yang membuat penonton film horor menikmatinya. Ada daftar film horor Indonesia di atas yang sudah kamu tonton?

Arif Rahmanto Photo Verified Writer Arif Rahmanto

pecinta kopi panas dan es teh manis

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Kalyana Dhisty

Berita Terkini Lainnya