Baru Suka Anime? Ini 5 Rekomendasi Anime Terbaik untuk Pemula

Dijamin seru! #IDNTimesHype

Meskipun pada awalnya hanya dinikmati oleh anak-anak, kini anime sudah digandrungi oleh semua umur dan berbagai kalangan. Bahkan, hampir semua orang setidaknya sudah pernah menyaksikan anime sekali dalam hidup mereka.

Nah, jika kamu baru saja mengenal anime dan sedang mencari rekomendasi anime yang harus ditonton, kali ini penulis sudah merangkum lima anime terbaik yang cocok untuk kamu. Penasaran apa saja animenya? Simak ulasan berikut.

1. Attack on Titan

https://www.youtube.com/embed/MGRm4IzK1SQ

Meskipun seri ini sudah dirilis sejak 2013, Attack on Titan mulai menjadi anime yang sangat populer sejak beberapa bulan ke belakang. Banyak orang yang memutuskan untuk menyaksikan Attack on Titan hanya untuk melihat bagaimana keseruan anime yang sedang hangat diperbincangkan. Tak hanya itu saja, Attack on Titan juga sudah membuat banyak orang mulai menyukai anime.

Attack on Titan sendiri menceritakan tentang dunia yang sedang di ambang kehancuran karena serangan makhluk raksasa yang dikenal dengan Titan. Untuk melindungi diri mereka dari serangan Titan, umat manusia akhirnya membangun tembok raksasa yang tidak dapat ditembus oleh Titan.

Hingga suatu hari, umat manusia harus berada di ambang kepunahan setelah Colossal Titan dan Armored Titan berhasil menghancurkan tembok dan menyerang orang-orang yang berada di dalam tembok tersebut.

2. Fullmetal Alchemist: Brotherhood

https://www.youtube.com/embed/RNwNA1M8A94

Hingga kini, Fullmetal Achemist: Brotherhood masih menjadi anime dengan rating tertinggi di situs MyAnimeList dengan skor 9,17. Diproduksi oleh studio Bones, Brotherhood adalah versi remake dari Fullmetal Alchemist yang dirilis pada 2003 lalu.

Anime ini menceritakan tentang Edward dan Alphonse Elric yang nekat melakukan ritual terlarang untuk menghidupkan kembali ibu mereka yang sudah meninggal. Namun, alih-alih mendapatkan kembali ibu mereka, Ed dan Al malah kehilangan anggota tubuh mereka.

Memiliki pengetahuan yang luas terhadap alkimia membuat Ed dan Al ditawari untuk menjadi Alkemis Negara. Sambil mencari cara untuk mengembalikan tubuh mereka, Ed dan Al pun menerima tawaran tersebut.

Baca Juga: 5 Anime Terbaik Karya Studio Madhouse yang Wajib Kamu Tonton

3. Naruto

https://www.youtube.com/embed/-G9BqkgZXRA

Hampir semua orang pasti sudah tidak asing lagi dengan judul anime yang satu ini. Pertama kali dirilis pada 2002, Naruto sudah menjadi anime yang sangat populer di seluruh penjuru dunia. Sempat menghiasi masa kecil anak-anak di era 2000-an, Naruto berfokus pada seorang ninja bernama Naruto Uzumaki.

Naruto hidup menderita karena dirinya tidak memiliki orangtua dan semua orang di desa mengasingkannya karena takut dengan kekuatan Bijuu yang ada dalam tubuhnya. Meskipun harus hidup dalam pengasingan, Naruto tidak pernah menyerah terhadap mimpinya untuk menjadi seorang Hokage.

4. One Punch Man

https://www.youtube.com/embed/2JAElThbKrI

One Punch Man direkomendasikan untuk kamu yang sedang mencari anime aksi yang digabungkan dengan komedi. Anime ini menceritakan tentang Saitama yang memiliki kekuatan untuk mengalahkan musuhnya hanya dengan satu pukulan.

Meskipun dirinya tidak pernah dikalahkan, memiliki kekuatan yang terlalu besar rupanya cukup membosankan bagi Saitama. Setelah bertemu dengan Genos, Saitama mendaftarkan dirinya ke Asosiasi Pahlawan untuk mencari lawan yang sebanding dengannya dan berharap dirinya dapat lebih dikenal oleh masyarakat.

5. Dragon Ball

https://www.youtube.com/embed/LkZhdtb2nyk

Jika kamu lahir di era 90-an, pastinya kamu sudah tidak asing lagi dengan judul anime yang satu ini. Dragon Ball adalah salah satu anime shonen terbesar yang dapat menyaingi popularitas anime seperti Naruto.

Dragon Ball berfokus pada petualangan seorang Saiyan bernama Goku dan seorang manusia bernama Bulma yang mencari tujuh Bola Naga. Konon katanya, bagi siapa saja yang berhasil mengumpulkan ketujuh Bola Naga tersebut, keinginannya akan terkabul.

Itulah lima rekomendasi anime terbaik untuk pemula. Jadi, dari kelima anime di atas, anime yang mana yang akan kamu tonton terlebih dahulu?

Baca Juga: 5 Karakter Anti-villain Terbaik yang Pernah Ada dalam Anime

Arya Nenggala Photo Verified Writer Arya Nenggala

karyakarsa.com/aryanenggala

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Yudha

Berita Terkini Lainnya