Baca artikel IDN Times lainnya di IDN App
For
You

Jarang Disorot, 10 Foto Bahagia Keluarga Bruce Willis dan Emma Heming

instagram.com/emmahemingwillis

Berpisah dari Demi Moore pada 2000, Bruce Willis kini tengah berbahagia dengan pernikahan keduanya bersama Emma Heming. Usia pernikahan Willis dan Heming sudah berjalan selama satu dekade lebih dan akan terus berlanjut.

Di pernikahan kali ini, Willis kembali dikaruniai anak berjenis kelamin perempuan. Cowok sendiri, inilah beberapa potret bahagia keluarga Willis dan Heming!

1. Dilansir blog pribadi Heming, emmahemingwillis.com, ia dan Willis pertama kali bertemu pada 2007 di tempat gym

instagram.com/emmahemingwillis

2. Terpaut usia yang sangat jauh, Willis lahir pada 19 Maret 1955, sementara Heming merupakan model kelahiran 18 Juni 1978

instagram.com/emmahemingwillis

3. Pernedaan usia sampai 23 tahun tak menjadi halangan besar bagi Willis dan Heming untuk menjalin hubungan yang lebih serius

instagram.com/emmahemingwillis

4. Akhirnya, mereka mantap menikah pada 21 Maret 2009 di Turks and Caicos Island yang berada di Kepulauan Lucayan, Samudra Atlantik

instagram.com/emmahemingwillis

5. Di pernikahan kedua Willis, ia kembali dikaruniai dua orang anak perempuan. Ia jadi ayah dari lima orang putri

instagram.com/emmahemingwillis

6. Anak pertama Willis dan Heming, Mabel Ray, lahir pada 1 April 2012. Sementara, anak kedua, Evelyn Penn, lahir pada 5 Mei 2014

instagram.com/emmahemingwillis

7. Setelah menikah, Heming lebih memilih untuk berbisnis daripada modeling. Ia membuka bisnis aksesori sepatu, parfum, dan pengharum ruangan

instagram.com/emmahemingwillis

8. Selain tiga putri sambungnya, Rumer, Scout, dan Tallulah, Heming pun sangat akrab dengan mantan istri Willis, Demi Moore

instagram.com/emmahemingwillis

9. Jauh dari gosip miring dan berita tak sedap lainnya, keluarga Willis dan Heming tinggal di sebuah rumah yang terletak di Los Angeles

instagram.com/emmahemingwillis

10. Tiga anak Willis dari Demi Moore pun sering berkunjung dan tinggal bersama di LA. Lima anak perempuan Willis sangat rukun satu sama lain

instagram.com/emmahemingwillis

Meski terpaut usia sangat jauh, Willis dan Heming dapat membina rumah tangga yang harmonis. Heming pun dapat menjadi ibu sambung yang baik bagi tiga putri Willis dari Demi Moore, Rumer, Scout, dan Tallulah.

Itu dia beberapa potret bahagia keluarga Bruce Willis dan Emma Heming yang jarang disorot. Wah, Papa Bruce jadi cowok sendiri nih di keluarga!

This article is written by our community writers and has been carefully reviewed by our editorial team. We strive to provide the most accurate and reliable information, ensuring high standards of quality, credibility, and trustworthiness.
Share
Editor’s Picks
Topics
Editorial Team
Yudha ‎
EditorYudha ‎
Follow Us