5 Anime yang Menceritakan Hidup di Masa Perang Dunia II, Serba Sulit!

Perang hanya akan membawa kesengsaraan bagi semua pihak!

Perang Dunia II merupakan mimpi buruk bagi setiap negara yang terlibat. Perang ini merupakan perang skala global terluas sepanjang sejarah dimana dunia terbagi menjadi dua kekuatan besar yakni Sekutu dan Axis. Bagi Jepang sendiri, Bom Atom yang dijatuhkan Amerika menjadi sejarah terkelam mereka yang menewaskan jutaan ribu warga sipil dan memaksa Jepang menyerah.

Warga sipil adalah pihak yang paling dirugikan atas dampak perang. Pemerintah akan lebih fokus ke urusan perang hingga rakyat sipil akan terpaksa ditelantarkan tidak cuman itu, rasa was-was akan selalu menghantui para masyarakat karena takut adanya serangan. Tentu saja Jepang menggunakan animasi mereka yang mendunia untuk menyampaikan dampak buruk perang pada dunia, terutama setelah apa yang dialami Hiroshima dan Nagasaki.

Berikut ini adalah 5 anime yang menceritakan susahnya hidup dalam masa Perang Dunia II, Check it out !

1. Grave of Fireflies

5 Anime yang Menceritakan Hidup di Masa Perang Dunia II, Serba Sulit!keithandthemovies.com

Anime lawas inilah yang telah melambungkan nama Studio Ghibli sebagai studio anime papan atas. Cerita mengambil kisah pada masa akhir Perang Dunia II tahun 1945 dimana Amerika dan Jepang masih aktif memerangi satu sama lain. Mungkin anime ini menjadi salah satu anime paling menyayat hati sepanjang masa. 

Menceritakan dua orang kakak-beradik asal Kobe yang menjadi korban serangkaian pengeboman Amerika. Seita dan adiknya Setsuko berhasil selamat namun ibu mereka meninggal akibat luka bakar yang di deritanya. Seita dan Setsuko pun pindah ke rumah bibi mereka namun karena merasa tidak diterima dan merepotkan, Seita akhirnya mengajak adiknya kabur.

Kisah perjalanan mereka untuk bertahan hiduplah yang akan menguras air mata kamu. Di awal film pun kamu sudah dibocori akhir kisah mereka lewat kalimat pembuka “September 21, 1945. That is the day I died.” Yang bikin tambah menyayat hati adalah bagaimana mereka tetap optimis di tengah tubuh mereka yang mulai lemas dan pucat akibat kelaparan dan malnutrisi. 

Dikala itu tidak ada yang membantu mereka karena semua orang hampir bernasib sama. Menderita karena perang. Bahkan pria tangguh pun akan terharu saat melihat roh Seita dan Setsuko terbang dikeliligi kunang-kunang meninggalkan dunia kejam itu.

2. Anne no Nikki

5 Anime yang Menceritakan Hidup di Masa Perang Dunia II, Serba Sulit!sakuraanimes.com

Jepang tidak melulu mengangkat kisah dampak Perang Dunia II lewat sudut pandang orang-orang negaranya saja. Anime Anne to Nikki ini contohnya. Film ini mengadaptasi kisah nyata dari Annelies Marie "Anne" Frank seorang Yahudi yang mencoba bersembunyi saat terjadi pembantaian masal kaum Yahudi di Eropa oleh Jerman yang disebut "The Holocaust"

Cerita dimulai saat tentara Nazi berhasil menduduki Belanda dimana Anne dan keluarganya sedang berada di sana. Terjebak tidak bisa meninggalkan kota ayah Anne mencoba sebisa mungkin menyembunyikan keluarganya yang merupakan keturunan Yahudi yang sedang menjadi target The Holocaust Nazi.

Cerita bergulir lewat buku diari Anne yang kerap dia tulis di ruang bawah tanah temapt mereka bersembunyi. Yang berisi curhatanya untuk bertahan dalam persembunyian meskipun mengkhawatirkan cinta pertamanya, Peter.

3. Kono Sekai no Katasumi ni

5 Anime yang Menceritakan Hidup di Masa Perang Dunia II, Serba Sulit!variety.com

Film anime dengan judul Internasional In This Corner of the World  ini baru dirilis tahun 2016 lalu. Yang merupakan adaptasi dari manga ciptaan Fumiyo Kono. Film yang menciptakan drama dari sebuah sejarah ini mendapat respon positif dari penonton dan situs rating film seperti Rotten Tomatoes dan IMDb.

Ber-setting  tahun 1943, anime ini berfokus pada Suzu, seorang gadis polos yang baru saja menikah dengan seorang angkatan laut. Suzu yang semula tinggal di Hiroshima kemudian mengikuti sang suami ke kota pelabuhan Kure. Namun karena memasnya perang antara Jepang dan U.S, Pasukan U.S melakukan pengeboman ke kota Kure yang merupakan kota startegis yang dekat dengan pangkalan militer.

Suzu yang mencoba bertahan bersama keluarganya akhirnya mencoba kembali ke Hiroshima namun serangan Bom Atom keburu melenyapkan kota Hiroshima termasuk keluarga Suzu. Sanggupkah Suzu kembali bertahan dalam kehidupan serba sulit itu ? 

Baca Juga: 5 Momen Terbaik dalam Anime Kimetsu no Yaiba, Apa Saja?

4. Ushiro no Soumen Dare

5 Anime yang Menceritakan Hidup di Masa Perang Dunia II, Serba Sulit!www.themoviedb.org

Memang yang paling dirugikan dalam kehidupan yang diselimuti perang adalah anak-anak. Tidak hanya kekebasan mereka untuk bermain dan belajar yang dibatasi namun juga mental mereka yang masih lemah dalam menghadapi kenyataan sebuah peperangan akan menimbulkan trauma bagi mereka. 

Cerita bermula pada tahun 1940, Kayako adalah gadis yang enerjik namun sedikit cengeng. Kayako dikelilingi saudara yang baik, Ibu yang penyayang dan teman-teman yang suka bermain denganya. Namun perlahan semua kesenangan itu perlahan pudar seiring berkembangnya Perang Dunia II dan peran Jepang di dalamnya. Kayako harus belajar tumbuh dewasa dan memahami sebab dan akibat sebuah peperangan. 

Anime ini didasarkan oleh kisah nyata dari sang creator Kayako Ebina yang tumbuh dimasa Perang Dunia II. Film anime yang digarap oleh Mushi Productions pertama tayang Maret 1991 ini memang jarang dikenal oleh pecinta anime diluar Jepang namun kualitas cerita dan animasi tak kalah dari anime-anime sekelas buatan Studio Ghibli dan Madhouse.

5. Barefoot Gen

5 Anime yang Menceritakan Hidup di Masa Perang Dunia II, Serba Sulit!animekayo.com

Jika menyebut tragedi terbesar yang dialami Jepang akbita Perang Dunia II jawabanya hanya ada satu yakni serangan Bom Atom di Hiroshima dan Nagasaki yang menewaskan jutaan warga sipil dan menyebakan radiasi yang meracuni orang-orang yang masih bertahan hidup.

Barefoot Gen ini menceritakan Gen Nakaoka dan keluarganya yang merupakan survivor dari pengeboman Hiroshima. Alur ceritanya sendiri adalah upaya keluaraga Gen dan para survivor lain untuk bertahan hidup dan mengatasi dampak fisik maupun emosional setelah terjadi ledakan Bom Atom.

Anime ini termasuk gamblang dalam mengambarkan kehidupan di masa perang. Apalagi film ini bersetting di Hiroshima setelah terjadi pengeboman oleh Amerika Serikat. Bisa dibilang juga anime ini dulu juga sebagai propoganda untuk mengambarkan kaum Jepang yang sangat tertindas dan disengsarakan akibat ledakan bom dan radiasi nuklir dari peristiwa bersejarah tersebut.

Sungguh menyentuh hati bukan? Perang memanglah hal yang sangat merugikan bagi semua pihak yang terlibat karena tidak mungkin di menangkan tanpa korban. Maka dari itu jalur diplomasi adalah hal yang harus diutamakan terutama saat ini dimana dunia juga sudah mulai kembali memanas.

Baca Juga: Yuk, Nostalgia Bersama 6 Anime Terbaik Karya Masami Kurumada

Mito Rudito Photo Verified Writer Mito Rudito

Menulis tentang hobi sambil meminum secangkir kopi perlahan menjadi rutinitas yang menyenangkan.

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Novaya

Berita Terkini Lainnya