Siapa Daijin dan Sadaijin, Si Kucing Putih dan Hitam di Film Suzume?

Penjelasan sosok kucing Daijin dan Sadaijin di film Suzume

Selain dibuat gemas sama hubungan Suzume dan Souta, penonton film anime Suzume juga dibuat geregetan dengan duo kucing bernama Daijin dan Sadaijin.

Kedua kucing tersebut memiliki peran penting di Suzume terkait dengan pintu bencana yang muncul. Sebenarnya siapa sih Daijin dan Sadaijin ini? Simak pembahasannya, yuk!

 

1. Pertama kali ketemu Suzume

Siapa Daijin dan Sadaijin, Si Kucing Putih dan Hitam di Film Suzume?Daijin di film Suzume (dok. Toho Company/Suzume)

Suzume pertama kali bertemu dengan Daijin terlebih dahulu. Kucing berwarna putih ini terlihat ada di dekat pintu bencana yang Suzume temukan di Kyushu setelah membuntuti Souta.

Karakter yang memiliki nama lengkap Suzume Iwato tersebut secara penasaran mencabut sebuah batu yang ada di depan pintu. Ajaibnya, batu tersebut berubah bentuknya menjadi kucing berwarna putih dan dia pergi lari begitu saja dari genggaman Suzume.

2. Kunci penting penjaga pintu bencana

Siapa Daijin dan Sadaijin, Si Kucing Putih dan Hitam di Film Suzume?Pintu bencana di Suzume (dok. Toho Company/Suzume)

Daijin dan juga Sadaijin bukan kucing biasa. Mereka merupakan Keystone, sebuah benda yang bentuknya menyerupai batu, yang berfungsi untuk menjaga agar pintu bencana tetap tertutup. Mereka tertancap di kedua sisi pintu yang sakral, yakni terletak di Kyushu dan Miyako.

Jika salah satu dari mereka tidak berada dalam posisinya, akan membuat pintu bencana rawan terbuka dan menyebabkan bencana di kota. Parahnya lagi, jika salah satu posisi Keystone kosong, akan menambah beban bagi Keystone lainnya sehingga membuat tidak kuat menahan serangan cacing-cacing bencana yang ada di balik pintu.

Makoto Shinkai selaku kreator Suzume gak menceritakan secara jelas bagaimana kedua kucing ini bisa berakhir menjadi Keystone di filmnya.

Baca Juga: Kenapa Ada Pintu Bencana di Film Suzume?

3. Awalnya dikira kucing jahat

Siapa Daijin dan Sadaijin, Si Kucing Putih dan Hitam di Film Suzume?Daijin di film Suzume (dok. Toho Company/Suzume)

Pertemuan kedua Suzume dengan Daijin terjadi di rumahnya. Saat itu, Suzume membawa Souta ke rumah yang sebenarnya milik bibinya untuk merawat luka Souta sehabis menutup pintu bencana di Kyushu.

Di tengah-tengah obrolan, Daijin tiba-tiba muncul nangkring di jendela kamar Suzume. Ternyata Daijin ini bukan kucing biasa. Ia bisa berbicara dengan bahasa manusia. Pada momen itu, kucing putih ini mengatakan suka kepada Suzume. Namun, ia menganggap Souta adalah sebuah gangguan dan mengutuknya menjadi kursi.

Di sepanjang film, banyak momen-momen yang membuat stigma penonton melihat Daijin sebagai sosok kucing jahat. Namun di ending, sikap Daijin berubah drastis dan menolong Suzume serta Souta.

4. Kenapa Sadaijin tiba-tiba muncul?

Siapa Daijin dan Sadaijin, Si Kucing Putih dan Hitam di Film Suzume?Sadaijin dan Daijin di film Suzume (dok. Toho Company/Suzume)

Pertanyaan yang cukup banyak diutarakan warganet di media sosial adalah soal kehadiran si kucing hitam Sadaijin yang tiba-tiba muncul di tengah perjalanan Suzume dan bibinya, Tamaki ke Miyako.

Satu-satunya alasan Sadaijin tiba-tiba hadir di sana adalah karena ia sebagai Keystone sudah tidak sanggup lagi menahan gempuran serangan pintu bencana seorang diri. Sebab, posisi Keystone satunya yang harusnya ditempati oleh Daijin telah cukup lama kosong.

Setalah mendapat restu dari kakek Souta yang merupakan seorang Closer senior, Sadaijin akhirnya mendatangi Suzume dan bergabung dengan mereka menuju pintu bencana sakral kedua di kampung halaman Suzume.

5. Bisa berubah wujud

Siapa Daijin dan Sadaijin, Si Kucing Putih dan Hitam di Film Suzume?Daijin, Suzume, dan Sadaijin di film Suzume (dok. Toho Company/Suzume)

Setelah menemukan pintu di Miyako, Daijin dan Sadaijin juga ikut masuk ke Ever-After. Di sana terjadi pertempuran akhir antara mereka dan cacing bencana.

Tak disangka, kucing-kucing yang awalnya dikira jahat justru membantu Suzume dan Souta. Di sini terungkap bahwa si kucing hitam Sadaijin bisa berubah bentuk menjadi kucing raksasa.

Setelah berubah bentuk, Sadaijin ukurannya jadi besar dan memiliki bulu berwarna putih. Keduanya sukses mencuri hati penonton setelah merelakan diri mereka kembali menjadi Keystone.

Baca Juga: Penjelasan Ending Film Suzume, Souta dan Suzume Pacaran?

Topik:

  • Zahrotustianah

Berita Terkini Lainnya