10 Ratu Drama Korea yang Mendapat Julukan Khusus, Punya Spesialisasi!

Suzy: Queen of Drama with Unsatisfying Ending #WaktunyaKorea

Sederet aktris Korea yang telah banyak membintangi drama seringkali mendapat gelar 'Ratu Drama' dari publik. Bukan hanya karena saking banyaknya judul yang sudah dibintangi, tapi juga kemampuan aktingnya yang sukses memukau para penonton.

Menariknya, para Ratu Drama ini ternyata diberi julukan khusus sebab dianggap punya spesialisasi drama dengan karakter yang kerap mereka mainkan. 

Biar gak makin penasaran, berikut sederet Ratu Drama Korea yang punya julukan khusus.

1. Queen of Perfection - IU

10 Ratu Drama Korea yang Mendapat Julukan Khusus, Punya Spesialisasi!Berbagai Sumber

Pada dasarnya karier IU, baik musik maupun akting, memang kerap jadi sorotan publik. Aktris kesayangan warganet ini dianggap memiliki aura ratu dalam dirinya hingga selalu mampu menciptakan performance yang menuai banyak pujian. 

Jadi gak heran kalau akting Lee Ji Eun, nama asli IU, dianggap punya kesempurnaan hingga layak mendapat julukan Queen of Perfection. Beberapa drama IU yang populer diantaranya Dream High (2011), You're the Best, Lee Soon Shin (2013), Moon Lovers: Scarlet Heart Ryeo (2016), dan Hotel del Luna (2019).

2. Queen of Drama with Unsatisfying Ending - Bae Suzy

10 Ratu Drama Korea yang Mendapat Julukan Khusus, Punya Spesialisasi!hancinema.net

Nama Bae Suzy di jagat hiburan Korea bisa dibilang sudah menuai popularitas. Mengawali karier sebagai penyanyi, Suzy kemudian juga dikenal melalui aktingnya dalam Dream High (2011), Gu Family Book (2013), Uncontrollably Fond (2016), While You Were Sleeping (2017), Vagabond (2019), dan terbaru ada Start-Up (2020).

Menariknya, beberapa drama Suzy yang melekat di hati banyak dinilai punya ending yang gak memuaskan bagi penonton. Alhasil, pemilik nama asli Bae Su Ji ini pun mendapat julukan sebagai Queen of Drama with Unsatisfying Ending.

3. The Sassy Queen - Jun Ji Hyun

10 Ratu Drama Korea yang Mendapat Julukan Khusus, Punya Spesialisasi!instagram.com/junjihyun.official

Bukannya tanpa alasan bagi Jun Ji Hyun mendapat julukan sebagai The Sassy Queen. Hal ini dikarenakan nama Jun Ji Hyun mulai dikenal luas berkat perannya dalam film komedi romantis My Sassy Girl pada 2001 silam. Bahkan dalam perjalanan kariernya, karakter blak-blakkan tersebut masih melekat kuat, lho. 

Julukan The Sassy Queen pun seolah menjadi image dalam beberapa karakter yang diperankan oleh aktris 39 tahun ini. Termasuk dalam dua drama populer yang dibintanginya, yaitu Man from the Stars (2013) dan The Legend of the Blue Sea (2016).

Baca Juga: 6 Aktris KDrama yang Mendapat Julukan 'Ratu Drama', Ada Idolamu?

4. Queen of Badass Characters - Seo Ye Ji

10 Ratu Drama Korea yang Mendapat Julukan Khusus, Punya Spesialisasi!Berbagai Sumber

Rasanya karakter-karakter yang pernah diperankan Seo Ye Ji membuatnya mendapat julukan Queen of Badass Characters. Pasalnya, aktris 30 tahun ini selalu mampu menghidupkan karakter tegas dan pemberani di setiap peran yang dimainkannya. 

Hak hanya tokoh ikonik Ko Moon Young dalam It's Okay to Not Be Okay, drama sebelumnya juga menampilkan aktingnya yang ciamik, lho. Sebut saja tokoh Putri Sook Myung di Hwarang: The Poet Warrior Youth (2016) dan Ha Jae Yi di Lawless Lawyer (2018), sisi badass Seo Ye Ji gak kalah keren, kan? 

5. Queen of Comedy - Lee Sung Kyung

10 Ratu Drama Korea yang Mendapat Julukan Khusus, Punya Spesialisasi!soompi.com

Queen of Comedy menjadi julukan yang diberikan untuk Lee Sung Kyung. Aktris kelahiran 10 Agustus 1990 ini dikenal lewat perannya dalam drama populer It's Okay, That's Love (2014), Cheese in the Trap (2016), Doctors (2016), Weightlifting Fairy Kim Bok Joo (2016), dan Dr. Romantic 2 (2020).

Meski gak semuanya drama bergenre komedi, tapi Lee Sung Kyung kerap kebagian peran dengan karakter yang sukses membuat penonton terhibur. Kamu udah nonton akting Si Ratu Komedi ini, belum? 

6. Queen of Best Chemistry - Son Ye Jin

10 Ratu Drama Korea yang Mendapat Julukan Khusus, Punya Spesialisasi!soompi.com

Meski hampir sebagian besar aktris mampu membangun chemistry yang apik dengan lawan mainnya, tapi kepiawaian Son Ye Jin memang layak diacungi jempol. Berbagai peran dan lawan main dalam setiap drama yang dibintanginya selalu sukses membuat baper penonton setia KDrama. 

Beberapa yang paling tak terlupakan adalah aktingnya bersama Lee Min Ho di Personal Taste (2010), Jung Hae In di Something in the Rain (2018) dan gak ketinggalan Hyun Bin dalam Crash Landing on You (2019). Yang pernah nonton pasti paham kuatnya chemistry dari couple lead dalam drama tersebut. 

7. Queen of Poor Characters - Park Shin Hye

10 Ratu Drama Korea yang Mendapat Julukan Khusus, Punya Spesialisasi!instagram.com/park.shinhye

Jika kebanyakan aktris punya julukan yang khas karena kemampuan aktingnya, berbeda dengan Park Shin Hye. Meski akting dari aktris 30 tahun ini tetap memukau, tapi justru karakter yang sering diperankanlah yang jadi sorotan. Park Shin Hye kerap memerankan tokoh dengan karakter yang menyedihkan.

Gak heran deh, kalau pada akhirnya Park Shin Hye mendapat julukan sebagai Queen of Poor Characters. Beberapa karakter menyedihkan yang paling ikonik datang dari tokoh Go Dok Mi di Flower Boys Next Door (2013), Cha Eun Sang di The Heirs (2013), dan Choi In Ha dalam Pinocchio (2014).

8. Queen of Fantasy Dramas - Park Bo Young

10 Ratu Drama Korea yang Mendapat Julukan Khusus, Punya Spesialisasi!instagram.com/parkboyoung__

Menyebut nama Park Bo Young pasti akan langsung teringat dengan drama Strong Woman Do Bong Soon. Perannya dalam drama bertema komedi romantis ini sarat dengan sentuhan fantasi yang sangat apik diperankan oleh Park Bo Young.

Bahkan sebelumnya di tahun 2015, aktris kelahiran 12 Februari 1990 ini juga bermain dalam drama fantasi Oh My Ghost. Seolah menegaskan julukan Queen of Fantasy Dramas, Park Bo Young kembali menerima drama dengan genre sama di tahun 2019 dalam Abyss.  

9. Queen of Office Romance - Park Min Young

10 Ratu Drama Korea yang Mendapat Julukan Khusus, Punya Spesialisasi!instagram.com/rachel_mypark

Peran-peran yang glamour kerap menjadi image yang melekat untuk Park Min Young. Gak hanya itu, dalam beberapa drama yang pernah dibintangi, aktris 34 tahun ini sering memerankan karakter yang terlibat romansa cinta di kantor.

Alhasil, julukan Queen of Office Romance pun didapat Park Min Young dari penonton setia KDrama. Beberapa yang cukup ikonik datang dari City Hunter (2011), What's Wrong with Secretary Kim (2018), dan Her Private Life (2019).

10. Queen of Highschool Dramas - Kim So Hyun

10 Ratu Drama Korea yang Mendapat Julukan Khusus, Punya Spesialisasi!instagram.com/wow_kimsohyun

Meski masih muda, tapi kemampuan akting Kim So Hyun gak bisa dibilang remeh. Sudah banyak judul drama dalam berbagai genre telah dibintangi aktris 21 tahun ini. Namun, ciri khas dari beberapa drama yang pernah dibintanginya adalah karakter anak sekolah.

Sebut saja Ma Boy (2012), Who Are You: School 2015 (2015), Page Turner (2016), Nightmare Teacher (2016), dan Love Alarm (2019). Jadi gak heran dong, kalau julukan Queen of Highschool Dramas memang cocok buat Kim So Hyun. 

Itulah tadi 10 Ratu Drama Korea yang mendapat julukan khusus dari penonton. Gak heran sih, beberapa drama yang mereka bintangi memang ada kemiripan seolah sudah menjadi spesialisasi para aktris tersebut. Ada idolamu gak, nih? 

Baca Juga: Pernah Jadi Ratu, 10 Peran Ikonik Seo Ye Ji di Drama dan Film

T y a s Photo Verified Writer T y a s

menulis adalah satu dari sekian cara untuk menemui ketenangan

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Arifina Budi A.

Berita Terkini Lainnya