Lirik Lagu Si Patokaan, Lagu Daerah Asal Sulawesi Utara

Yuk nyanyi Sayang sayang, si Patokaan ~

Lagu “Si Patokaan” merupakan lagu daerah asal Sulawesi Utara. Meskipun tidak diketahui pasti siapa penciptanya, lagu ini sangat terkenal di kalangan anak-anak, lho.

“Si Patokaan” memiliki lirik lagu yang mudah diingat dan lantunan musik yang menyenangkan. Maka dari itu, lagu daerah asal Sulawesi Utara ini kerap diperkenalkan ke anak-anak.

Mau tahu lirik lagu “Si Patokaan” dan makna di balik lagunya? Simak sampai habis, ya!

Lirik lagu Si Patokaan

https://www.youtube.com/embed/VbN4-j5Tm8Q

Sayang sayang Si Patokaan 

Matego tego gorokan sayang 

Sayang sayang Si Patokaan 

Matego tego gorokan sayang 

Sako mangemo tanah man jauh 

Mangemo milei lek la ko sayang

Mako ma ngemo tanah man jauh 

Mengemo mi lei lek la ko sayang

Terjemahan lirik lagu Si Patokaan

Lirik Lagu Si Patokaan, Lagu Daerah Asal Sulawesi Utarailustrasi anak yang merantau (YouTube.com/DongengKita)

Wahai sayangku, Si Patokaan

Orang-orang yang pucat dan terseok-seok, sayang

Wahai sayangku, Si Patokaan

Orang-orang yang pucat dan terseok-seok, sayang

Jika kamu pergi ke tempat yang sangat jauh 

Pergilah dengan hati-hati sayangku

Jika kamu pergi ke tempat yang sangat jauh 

Pergilah dengan hati-hati sayangku

Makna di balik lagu Si Patokaan

Lirik Lagu Si Patokaan, Lagu Daerah Asal Sulawesi Utarailustrasi ibu dan anak (YouTube.com/DongengKita)

Lagu “Si Patokaan” bercerita tentang seorang ibu yang merasa khawatir terhadap anaknya yang beranjak dewasa dan harus pergi jauh. Sebagai informasi, “Si Patokaan” merupakan sebutan anak yang biasa dipakai di Sulawesi Utara.

Dalam lirik ini, Si Patokaan diberi bekal nasihat ketika hendak merantau untuk mencari nafkah. Di Sulawesi Utara udah jadi hal yang umum ketika seorang anak pergi ke luar kota atau luar negeri, terutama anak laki-laki, lho.

Gimana, mudah dihafal, bukan, lirik lagu “Si Patokaan” di atas? Walaupun liriknya pendek, makna lagu ini juga sebagai bukti tanda sayang ibu kepada anaknya.

Baca Juga: Lagu Daerah Sulawesi Selatan yang Terkenal, Biasa Dinyanyikan di Pesta

Topik:

  • Seo Intern IDN Times
  • Indra Zakaria
  • Stella Azasya

Berita Terkini Lainnya