6 Judul Karangan Anak SD di Era 90an Saat Musim Liburan Tiba, Pernah?

#Replay90 Bibit penulis masa depan nih

Apa yang terlintas dalam benak kamu ketika guru SD memberikan tugas mengarang setelah libur panjang? Ada yang menguap, antusias, semangat, bahkan tak sedikit juga yang mengeluh. Pelajaran mengarang bagi anak-anak SD memang terkesan membosankan. Padahal, ada nilai-nilai positif saat guru memberikan tugas mengarang setelah menjalani libur kenaikan kelas, tahun baru atau hari raya. Mengarang membuat anak-anak SD lebih kreatif dalam mengisahkan pengalaman-pengalaman ketika liburan yang dianggap seru.

Jika kamu masih ingat, ada beberapa judul khas yang sering digunakan oleh generasi 90an saat membuat judul karangan ketika liburan tiba. Apa saja ya? Apakah daftar judul berikut ini salah satunya pernah kamu buat juga ketika SD?

1. Tamasya ke kebun binatang bersama keluarga

6 Judul Karangan Anak SD di Era 90an Saat Musim Liburan Tiba, Pernah?Pixabay.com/chelseaouellet

Liburan tanpa tamasya bersama keluarga itu memang sangat mengasyikkan, lho. Setelah disibukkan dengan rutinitas sekolah yang melelahkan, anak-anak SD biasanya akan menggunakan kesempatan liburan untuk piknik bersama keluarga. Salah satu tempat paling asyik untuk menghabiskan liburan tentu saja adalah kebun binatang. Sambil melihat berbagai jenis binatang, anak-anak biasanya akan mengingat kegiatan tamasyanya untuk dijadikan bahan tulisan mengarang. Yakin, tema tamasya ke kebun binatang menjadi salah satu tema yang cukup banyak digunakan oleh anak-anak generasi 90an.

2. Berkebun di belakang rumah

6 Judul Karangan Anak SD di Era 90an Saat Musim Liburan Tiba, Pernah?Pixabay.com/9lnw

Tak melulu menghabiskan liburan dengan tamasya, berkebun di belakang rumah pun menjadi kegiatan yang banyak dilakukan anak-anak zaman old saat liburan panjang. Cukup dengan menanam berbagai jenis tanaman di kebun, anak-anak sudah bisa merasakan kebahagiaan tak terkira. Apalagi ketika tanaman sudah berbungan dan berbuah, mereka sudah cukup mendapat hiburan tersendiri ketika menghabiskan sisa liburan. Tema berkebun pun merupakan pilihan yang cukup menarik saat anak-anak mengerjakan tugas mengarang dari guru.

3. Indahnya jadi penggembala kerbau

6 Judul Karangan Anak SD di Era 90an Saat Musim Liburan Tiba, Pernah?Pixabay.com/sasint

Selain berkebun dengan menanam berbagai jenis tumbuhan, menjadi gembala kerbau pun menjadi salah satu pilihan tepat untuk menghabiskan liburan. Apalagi ketika senja dengan pemandangan matahari yang akan terbenam, suasana sore yang indah menjadi hal yang patut disayangkan jika tidak ditulis menjadi sebuah karangan. Sambil menikmati senja, anak-anak biasanya akan naik di atas punggung kerbau sembari meniup seruling bambu ditemani semilir angin yang menyejukkan. Deuh, indah bukan?

Baca Juga: Menceriakan Anak 90an, 5 Kartun Lawas Ini Sulit Hilang dari Ingatan

4. Main di sawah seharian bersama sahabat kecilku

6 Judul Karangan Anak SD di Era 90an Saat Musim Liburan Tiba, Pernah?Pixabay.com/Victoria_Borodinova

Bagi generasi zaman old, sawah merupakan salah satu tempat terbaik untuk menghabiskan waktu liburan. Di sawah, anak-anak biasanya akan bermain dengan berbagai jenis hewan yang terbang rendah di sekitar sawah. Beberapa ada yang tidur-tiduran di atas hamparan rumput hijau sembari menatap awan yang berjalan perlahan di atas langit. Suasana pedesaan di sawah bersama sahabat-sahabat kecil menjadi kegiatan tak terlupakan dan bisa menjadi tema yang indah jika diabadikan menjadi sebuah karangan.

5. Pergi ke kota bersama paman naik kereta api

6 Judul Karangan Anak SD di Era 90an Saat Musim Liburan Tiba, Pernah?Pixabay.com/Victoria_Borodinova

Lagu ‘tut, tut, tut, naik kereta api’ merupakan salah satu tema yang dipakai anak-anak SD untuk membuat sebuah karangan. Pergi liburan bersama paman, biasanya kamu akan di ajak keliling kota melihat sudut-sudut yang menarik dan memancing rasa bahagia. Liburan ke kota bisa digunakan untuk duduk-duduk di taman, melihat Monas, masuk Dufan, atau sekadar jalan-jalan di tempat keramaian.

6. Liburan ke rumah nenek di kampung

6 Judul Karangan Anak SD di Era 90an Saat Musim Liburan Tiba, Pernah?Pixabay.com/sasint

Nah, ini nih judul yang paling sering dipakai anak-anak SD ketika membuat karangan dengan tema liburan panjang. Momen bertemu dengan kakek-nenek yang jarang dilakukan menjadi tema paling menarik ketika mengarang. Anak-anak SD yang memiliki kampung halaman memang biasanya akan mengunjungi kakek-nenek di kampung ketika liburan tiba. Yang ditulis menjadi karangan biasanya menyangkut pemandangan alam yang indah, udara yang sejuk dan menyegarkan, serta bermanja-manja ria dengan kakek-nenek di depan beranda rumah.

Liburan di masa SD itu benar-benar seru dan menciptakan pengalaman-pengalaman tak terlupakan. Jika tidak ditulis menjadi kalimat demi kalimat, mungkin pengalaman tersebut akan hilang ditelan zaman. Selain judul karangan di atas, judul apa saja sih yang pernah kamu buat ketika disuruh guru mengarang ketika liburan panjang tiba?

Baca Juga: 5 Anime Tontonan Anak Perempuan 90an, Mana Favoritmu?

Iip Afifullah Photo Verified Writer Iip Afifullah

Someone

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Febrianti Diah Kusumaningrum

Berita Terkini Lainnya