9 Tokoh Cucu yang Dekat dengan Nenek/Kakeknya di Drakor 2022

Selain ikatan antara ibu dan anak, keakraban cucu dengan nenek atau kakeknya juga sering mencuri perhatian dalam drama Korea. Walaupun sang cucu sudah dewasa, kasih sayang nenek atau kakek mereka gak berkurang.
Hal itulah yang ditunjukkan oleh sembilan karakter cucu berikut ini. Semuanya ada dalam drakor 2022, masing-masing memiliki ikatan yang kuat dengan kakek maupun nenek mereka. Let's check this out!
1. Saat ayahnya koma, Son Eun Gi (Ki So Yu) tinggal bersama sang nenek di Pulau Jeju yang sangat menyayanginya dalam Our Blues

2. Kang Tae Moo (Ahn Hyo Seop) hidup bersama kakeknya sejak kecil setelah kedua orangtuanya meninggal dalam Business Proposal

3. Jin Do Joon (Song Joong Ki) dalam Reborn Rich dekat dengan kakeknya yang kaya meski dirinya memiliki maksud tersembunyi

4. Dalam Under the Queen's Umbrella, pewaris Agung (Seo Woo Jin) akrab dengan neneknya yang seorang ratu tanpa terlalu diatur protokol istana

5. Selain dengan sang ibu, Noh Da Hyun (Moon Ga Young) mendapat kasih sayang berlimpah dari sang nenek dalam Link: Eat, Love, Kill

6. Memiliki wajah mirip neneknya saat muda, Park Se Yeon (Ha Ji Won) adalah cucu berbakti yang sayang keluarga dalam Curtain Call

7. Setelah orangtuanya bercerai, Lee Jun Ho (Park Sang Hoon) dalam Remarriage & Desires lebih dekat dengan neneknya karena ayahnya sibuk jadi CEO

8. Jadi cucu satu-satunya, Baek Ma Ri (Kim Ji Eun) dan kakek sangat akrab. Ia mengikuti kakeknya dengan jadi pengacara dalam One Dollar Lawyer

9. Walau kadang berselisih pendapat, Oh In Kyung (Nam Ji Hyun) dan saudari neneknya dalam Little Women sebetulnya saling menyayangi dan peduli

Sebagian besar karakter tokoh cucu ini dekat dengan nenek/kakeknya di drakor. Mereka menyayangi dengan setulus hati. Sikap positif mereka ini tentu cocok dijadikan inspirasi untuk menghormati dan peduli pada nenek dan kakek kita di dunia nyata, ya.
This article is written by our community writers and has been carefully reviewed by our editorial team. We strive to provide the most accurate and reliable information, ensuring high standards of quality, credibility, and trustworthiness.