5 Rekomendasi Drakor Terbaru Hasil Adaptasi Novel

Dari genre thriller hingga romance

Salah satu alasan kenapa drakor banyak digandrungi adalah karena jalan ceritanya yang menarik dan selalu out of the box. Jalan cerita dari drama Korea juga bisa datang dari mana saja, salah satunya bisa dari hasil remake atau adaptasi.

Selain adaptasi dari webtun, drama Korea hasil adaptasi dari novel juga sering kali menuai kesuksesan. Terlebih novel yang diadaptasi merupakan novel best seller dengan jutaan pembaca. 

Seperti lima drakor terbaru di bawah ini merupakan hasil adaptasi dari novel,lho. Yuk kita intip sinopsisnya di bawah!

1. Poong, The Joseon Psychiatrist 

5 Rekomendasi Drakor Terbaru Hasil Adaptasi NovelNovel Joseon Psychiatrist Yoo Se Poong karya Lee Eun So (yes24.com)Poster Individual Kim Min Jae di drama Joseon Psychiatrist Yoo Se Poong (program.tving.com)

Poong, The Joseon Psychiatrist merupakan drama adaptasi novel dengan judul yang sama karya Lee Eun So. Drama ini masih terbilang cukup baru, karena tayang perdana pada tanggal 1 Agustus dan berakhir pada tanggal 6 September 2022.

Menceritakan tentang Yoo Se Poong,seorang dokter kerajaan yang harus diusir dari istana karena terlibat konspirasi keluarga kerajaan.

Yoo Se Poong lalu pindah ke desa Gyesu dan di sana ia bertemu dengan seorang janda bernama Seo Eun Woo (Kim Hyang Gi) dan juga seorang dokter tua pemilik klinik bernama Gye Ji Han (Kim Sang Kyung).

Selama berada di desa Gyesu, Yoo Se Poong tak hanya bisa menyembuhkan luka fisik para pasiennya namun ia juga bisa menyembuhkan hati atau mental orang-orang yang sedang terluka.

2. Yonder 

5 Rekomendasi Drakor Terbaru Hasil Adaptasi NovelNovel Goodbye,Yonder karya Kim Jang Hwan (yes24.com)Poster drama Yonder (instagram.com/tving.official/)

Yonder adalah drama bergenre science fiction yang tayang pada tanggal 14 Oktober 2022 dengan jumlah 6 episode. Drama hasil adaptasi novel berjudul "Goodbye,Yonder" karya Kim Jang Hwan ini menggaet Shin Ha Kyun dan Han Ji Min sebagai pemeran utama.

Berkisah tentang Kim Jae Hyun (Shin Ha Kyun) yang hidupnya terasa hampa setelah istrinya meninggal karena penyakit kanker. Namun, suatu hari ia mendapat pesan dari istrinya yang sudah meninggal. Pesan tersebut menyuruh Kim Jae Hyun mendatangi suatu tempat bernama Yonder.

Kim Jae Hyun yang awalnya bingung pun akhirnya pergi ke tempat tersebut. Di sana ia mengetahui bahwa Yonder adalah tempat dimana seseorang bisa hidup selamanya tanpa adanya kematian. Ia pun akhirnya memutuskan untuk hidup di dunia Yonder agar ia bisa bertemu kembali dengan istrinya.

3. Somebody

5 Rekomendasi Drakor Terbaru Hasil Adaptasi NovelNovel American Psycho Karya Brett Easton Ellis (goodreads.com)Poster drama Somebody (instagram.com/aksakfn12/)

Drama Somebody diadaptasi dari novel berjudul "American Psycho" karya Brett Easton Ellis. Drama ini dibintangi oleh Kim Young Kwang, Kang Hae Lim, Kim Yong Ji hingga Kim Soo Yeon.

Bergenre psychological thriller, drama ini menceritakan tentang Kim Sum (Kang Hae Lim) yang merupakan seorang pengembang aplikasi bernama somebody.  Ia memiliki dua teman dekat bernama Yeong Gi Eun (Kim Soo Yeon) yang berprofesi sebagai detektif dan Im Mok Won (Kim Yong Ji) yang merupakan seorang dukun.

somebody yang dikembangkan Kim Sum ternyata sukses dan banyak orang yang menggunakan aplikasi ini.Namun suatu hari, terjadi pembunuhan dan aplikasi somebody dianggap terlibat dalam kasus pembunuhan tersebut.

Tiba-tiba seorang perancang arsitektur bernama Seong Yoon O (Kim Young Kwang) muncul ke dalam hidup Kim Sum. Seong Yoon O sendiri dikenal sebagai sosok misterius dan juga terlihat menyimpan banyak rahasia. Sementara di satu sisi, Yeong Gi Eun berusaha menyelidiki kasus pembunuhan yang melibatkan aplikasi somebody dengan bantuan Im Mok Won.

Drama Somebody telah menayangkan seluruh episodenya pada tanggal 18 November 2022 di platform streaming Netflix.

Baca Juga: 11 Cuplikan dan Fakta Interest of Love, Drakor Terbaru Yoo Yeon Seok 

4. Recipe For Farewell 

5 Rekomendasi Drakor Terbaru Hasil Adaptasi NovelNovel Oneuleun Jom Maewoolji Molla karya Kang Chang Rae (ridibooks.com)Poster drama Recipe For Farewell (instagram.com/watcha_kr/)

Dibintangi oleh Han Suk Kyu dan Kim Seo Hyung, drama Recipe For Farewell dikonfirmasi akan tayang pada tanggal 1 Desember 2022.  Drama adaptasi novel non fiksi karya Kang Chang Rae dengan judul "Oneuleun Jom Maewoolji Molla" ini menceritakan tentang kehidupan sepasang suami istri.

Chang Wook (Han Suk Kyu) merupakan seorang pria yang berusia 40 tahunan. Ia memiliki dua pekerjaan yaitu sebagai seorang penerjemah dan instruktur humaniora. Di sisi lain, Chang Wook memiliki seorang istri bernama Da Jung (Kim Seo Hyung). Sang istri sendiri didiagnosis memiliki penyakit kanker usus.

Karena penyakitnya tersebut, Da Jung mengalami kesulitan makan. Da Jung kemudian meminta suaminya untuk memasak setiap hari. Sebenarnya, Chang Wook tidak pandai memasak, ia hanya bisa memasak ramen saja. Walaupun begitu ia rela belajar memasak agar bisa menyajikan berbagai macam hidangan setiap hari untuk sang istri. 

5. The Interest Of Love 

5 Rekomendasi Drakor Terbaru Hasil Adaptasi NovelNovel Sarangui Ihae karya Lee Hyuk Jin (yes24.com)Poster drama The Interest of Love (instagram.com/jtbcdrama/)

Diadaptasi dari novel dengan judul "Sarangui Ihae" karya Lee Hyuk Jin, drama The Interest Of Love siap tayang pada tanggal 21 Desember 2022 di channel JTBC dan juga Netflix. Drama bergenre romansa ini dibintangi oleh Yoo Yeon Seok, Moon Ga Young, Geum Sae Rok hingga Jung Ga Ram.

Menceritakan tentang kisah romansa yang dialami oleh empat orang yang bertemu di Bank Nara Cabang Yeongpo. Keempatnya memiliki pandangan yang berbeda dalam mengartikan cinta di dalam hidup mereka masing-masing.

Han Sang Soo (Yoo Yeon Seok) adalah kepala senior tim konsultasi di bank Nara cabang Yeongpo. Ia adalah sosok yang tampan dan juga cerdas. Ia memiliki prinsip bahwa kebahagiaan itu nyata. Ia juga memiliki kehidupan yang stabil dan tak tergoyahkan. Hingga ketika cinta mulai datang ke dalam hidupnya, pada saat itulah kehidupannya mulai berubah.

Ahn Soo Young (Moon Ga Young) adalah seorang kepala teller. Ia berpikir bahwa cinta itu hanya sementara dan bisa hilang kapan saja. Karena hal tersebut, ia hanya fokus pada karirnya saja.

Park Mi Young (Geum Sae Rok) adalah seorang asisten manajer. Ia adalah sosok yang terbuka pada perasaanya. Ketika dia mulai mencintai seseorang, dia akan mencoba mendekatinya. Namun sayang, dia justru terlibat dalam hubungan yang tidak sesuai dengan yang ia harapkan.

Jung Jong Hyun (Jung Ga Ram) adalah seorang pria pekerja keras. Ia bahkan sedang mempersiapkan diri agar bisa lolos ujian polisi.Jung Jong Hyun dikenal sebagai seseorang yang selalu melakukan yang terbaik dalam segala hal.

Semua drama adaptasi novel di atas memiliki genre yang beragam di mulai dari genre sageuk hingga romansa. Semua dramanya wajib masuk watchlist kamu karena ceritanya nggak kalah menarik dari drama-drama adaptasi lainnya,lho. So, langsung aja catat judulnya, biar bisa kamu tonton di saat me time nanti!

Baca Juga: 9 Drakor 2022 Ini Membahas Isu Sosial Remaja, Ada Weak Hero Class 1

Arti wiharti Photo Verified Writer Arti wiharti

eager to learn new things and don't give up ^ ^

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Agustin Fatimah

Berita Terkini Lainnya