13 Artis yang Jadi Cameo di Drakor Oh My Ghost Clients, Ada Chungmuro

Oh My Ghost Clients telah menamatkan kisahnya dalam 10 episode. Dramanya menyajikan berbagai kasus dalam dunia kerja yang ditangani oleh pengacara ketenagakerjaan Noh Mu Jin (Jung Kyung Ho). Kisahnya pun memberikan banyak pelajaran hidup tentang dunia kerja.
Untuk menampilkan kasus-kasus tersebut, tim produksi merekrut cukup banyak aktor dan aktris untuk membuat penampilan spesial. Ada yang didapuk sebagai korban hingga pelaku yang bikin penonton naik pitam. Berikut 12 artis kameo di drakor Oh My Ghost Clients tersebut.
1. Datang mendukung Jung Kyung Ho, Kim Dae Myung muncul sebagai pengawal kisah yang membuat hidup Noh Mu Jin berubah karena investasi kripto

2. Aktor chungmuro Jin Sun Kyu pun turut berpartisipasi dalam drama Oh My Ghost Clients sebagai kakak Noh Mu Jin. Ia muncul di episode 5 dan 10

3. Makin aktif sebagai aktris, Kang Hye Won juga turut menunjukkan aktingnya di drama ini. Ia menjadi reporter yang kerap membantu penyelidikan

4. Kisah Park Soo Oh sebagai Lee Min Uk merupakan kasus pertama yang ditangani oleh Noh Mu Jin. Ia menjadi siswa magang yang tewas dalam kecelakaan kerja

5. Kerap jadi scene stealer, Anupam Tripathi memerankan pekerja ilegal di pabrik. Ia menjadi kunci dalam penyelidikan kematian siswa magang

6. Muncul sebagai perawat, Hwang Boreumbyeol dikisahkan menjadi hantu pendendam usai tewas bunuh diri akibat difitnah rekan kerjanya

7. Masih di kasus yang sama, Ok Ja Yeon berakting sebagai perawat yang melakukan perundungan. Namun, ia bertobat dan ikut mengungkapkan kebenaran

8. Hadir sebagai antagonis, Shin Joo Hyup dapat peran dokter yang melimpahkan kesalahannya pada perawat. Perannya pun bikin penonton ikutan emosi

9. Penampilannya mengundang tawa, Lee Mi Do muncul sebagai dukun yang didatangi oleh Noh Mu Jin supaya bisa terbebas dari para hantu

10. Kisahnya jadi kasus ketiga, Kang Ae Shim ikut meramaikan drama ini sebagai petugas kebersihan yang tewas akibat atasan yang semena-mena

11. Ahn Nae Sang juga menunjukkan akting sebagai pemimpin petugas kebersihan yang ingin menegakkan haknya setelah disuruh mengikuti ujian tak jelas

12. Didapuk peran antagonis, Choi Moo Sung memerankan seorang pebisnis yang menjadi dalang yang mau menutupi kasus kebakaran gudang

13. Aktris chungmuro Moon So Ri ikut meramaikan drama ini sebagai seorang anggota dewan yang mau bekerja sama dengan peran Choi Moo Sung

Banyak aktor dan aktris berbakat di atas yang ikut berpartisipasi dalam drama Oh My Ghost Clients. Kisahnya pun semakin menarik dengan kehadiran mereka dalam berbagai kasus ketenagakerjaan. Menurut kamu, karakter siapa yang paling meninggalkan kesan mendalam?