Baca artikel IDN Times lainnya di IDN App
For
You

7 Rasa Bersalah Go Da Rim pada Gong Ji Hyeok di Dynamite Kiss

Still cut Dynamite Kiss
Still cut Dynamite Kiss (dok.SBS/Dynamite Kiss)
Intinya sih...
  • Da Rim merasa bersalah karena meninggalkan Ji Hyeok tanpa penjelasan di Jeju, membuatnya tampak mempermainkan perasaannya
  • Ia menyadari kebohongan soal statusnya membuat Ji Hyeok salah menilai dirinya dan merasa dikhianati di kantor
  • Setiap kali melihat raut kecewa Ji Hyeok, Da Rim merasa terbebani karena tidak bisa menjelaskan alasan di balik kebohongan itu
Disclaimer: This summary was created using Artificial Intelligence (AI)

Go Da Rim (Ahn Eun Jin) mulai merasakan beban besar setelah menyadari kebohongan kecilnya di Jeju berdampak besar pada hubungan dengan Gong Ji Hyeok (Jang Ki Yong). Ia tahu tindakannya membuat Ji Hyeok merasa dikhianati, terutama setelah mereka kembali bekerja dalam satu tim. Perasaan bersalah itu terus mengikuti Da Rim, meski ia berusaha tetap profesional.

Setiap kali berhadapan dengan Ji Hyeok, Da Rim merasa canggung karena sadar dirinya telah melukai kepercayaan seseorang yang tulus padanya. Ia ingin menjelaskan semuanya, tetapi situasinya terlalu rumit untuk diselesaikan dengan kata-kata. Rasa bersalah Go Da Rim pada Gong Ji Hyeok di Dynamite Kiss inilah yang menjadi perjalanan emosional semakin berat pada sepanjang cerita.

1. Da Rim merasa bersalah karena meninggalkan Ji Hyeok tanpa penjelasan saat mereka berkencan di Jeju, membuatnya tampak seperti mempermainkan perasaannya

Still cut Dynamite Kiss
Still cut Dynamite Kiss (dok.SBS/Dynamite Kiss)

2. Ia menyadari kebohongan soal statusnya membuat Ji Hyeok salah menilai dirinya dan merasa dikhianati ketika mereka kembali bertemu di kantor

Still cut Dynamite Kiss
Still cut Dynamite Kiss (dok.SBS/Dynamite Kiss)

3. Setiap kali melihat raut kecewa Ji Hyeok, Da Rim merasa makin terbebani karena tidak bisa menjelaskan alasan di balik kebohongan itu

Still cut Dynamite Kiss
Still cut Dynamite Kiss (dok.SBS/Dynamite Kiss)

4. Rasa bersalah muncul saat Da Rim harus bekerja di bawah arahan Ji Hyeok, sebab ia tahu hubungan profesional mereka jadi kacau karenanya

Still cut Dynamite Kiss
Still cut Dynamite Kiss (dok.SBS/Dynamite Kiss)

5. Da Rim menyesal karena kebohongannya membuat Ji Hyeok tidak mempercayainya lagi, meski kini ia berusaha bersikap jujur

Still cut Dynamite Kiss
Still cut Dynamite Kiss (dok.SBS/Dynamite Kiss)

6. Saat Ji Hyeok meminta dirinya mengundurkan diri, Da Rim makin merasa bersalah karena menyulitkan pekerjaan dan emosinya

Still cut Dynamite Kiss
Still cut Dynamite Kise (dok.SBS/Dynamite Kiss)

7. Da Rim merasa tidak enak hati karena sering membuat Ji Hyeok bingung dengan sikapnya, meski ia tak berniat menyakitinya

Still cut Dynamite Kiss
Still cut Dynmite Kiss (dok.SBS/Dynamite Kiss)

Rasa bersalah Go Da Rim pada Gong Ji Hyeok di Dynamite Kiss menjadi bagian penting dari dinamika hubungan mereka. Meski ia tak pernah berniat menyakitinya, kebohongan kecil yang dilakukan di awal justru berubah menjadi beban besar di antara mereka. Perjalanan Da Rim pun semakin emosional, ia pun berharap suatu hari Ji Hyeok bisa memahami niat sebenarnya.

This article is written by our community writers and has been carefully reviewed by our editorial team. We strive to provide the most accurate and reliable information, ensuring high standards of quality, credibility, and trustworthiness.
Share
Editor’s Picks
Topics
Editorial Team
Debby Utomo
EditorDebby Utomo
Follow Us

Latest in Korea

See More

7 Prediksi Karma bagi Keluarga Pyo di Ending Typhoon Family

25 Nov 2025, 11:06 WIBKorea