Viral Banjir di Jalur Satwa, TSI Bogor Pastikan Akhir Pekan Ini Aman

- Kondisi satwa dan area sudah aman terkendali
- Jalur alternatif disiapkan untuk kenyamanan pengunjung
- Jaminan keamanan untuk kunjungan akhir pekan
Bogor, IDN Times – Media sosial dihebohkan dengan video yang memperlihatkan kondisi banjir di area Taman Safari Indonesia (TSI) Bogor. Dalam video yang beredar, air terlihat menggenangi jalur Safari Journey, memaksa pengunjung harus mencari jalur alternatif.
Kejadian yang terekam pada 19 November lalu itu langsung ditanggapi cepat oleh pihak manajemen TSI Bogor. Manajer Marcom TSI Bogor, Danang Wibowo, membenarkan insiden tersebut dan memastikan area sudah kembali aman terkendali menjelang akhir pekan.
Danang Wibowo menjelaskan, banjir yang viral tersebut terjadi di area Safari Journey. Air yang menggenang bukanlah banjir bandang melainkan luapan air sungai di sekitar kawasan akibat hujan deras yang mengguyur.
"Banjir terjadi area Safari Journey Taman Safari Bogor. Banjir terjadi akibat air sungai di sekitar meluap akibat hujan deras. Air sungai biasa deras saat hujan, namun saat itu meluap hingga masuk ke badan jalan," ujar Danang, Jumat (21/11/2025).
1. Kondisi satwa dan area sudah aman terkendali
Meski jalur tergenang, pihak TSI Bogor memastikan kondisi saat ini sudah sepenuhnya aman. Pengecekan menyeluruh langsung dilakukan untuk memastikan keselamatan pengunjung dan juga koleksi satwa.
"Kami ingin menyampaikan bahwa kondisi arus deras di area Safari Journey saat ini sudah aman dan sepenuhnya terkendali. Tim internal kami telah melakukan pengecekan menyeluruh dan memastikan bahwa seluruh satwa berada dalam kondisi baik, aman, dan tetap terawat," tegasnya.
2. Jalur alternatif disiapkan untuk kenyamanan pengunjung

Saat banjir terjadi, pengunjung yang merekam video terpaksa memutar jalur lain. Untuk mengantisipasi dan memastikan perjalanan safari tetap nyaman, TSI Bogor sudah menyiapkan rute alternatif.
"Sebagai bentuk komitmen kami terhadap kenyamanan dan keamanan pengunjung, Taman Safari Bogor telah menyediakan jalur alternatif melalui rute buggy car yang aman untuk dilalui, sehingga pengunjung tidak perlu khawatir saat menikmati kunjungan," jelas Danang.
3. Jaminan keamanan untuk kunjungan akhir pekan
Dengan kondisi yang sudah terkendali dan penyediaan jalur alternatif, Danang meyakinkan masyarakat bahwa kunjungan ke TSI Bogor pada akhir pekan ini aman dan dapat dinikmati seperti biasa.
"Kenyamanan dan keamanan tamu merupakan prioritas kami, sehingga berbagai langkah mitigasi telah disiapkan untuk memastikan perjalanan tetap aman dan nyaman bagi seluruh pengunjung," tutupnya, memberikan jaminan bagi wisatawan yang berencana berlibur di akhir pekan.


















