5 Perkembangan Kasus Kim Sae Ron Menyetir Sambil Mabuk, Denda 227 Juta

Kim Sae Ron kedapatan bermain poker dan resmi didenda hakim

Kehidupan terkini Kim Sae Ron usai terlibat kasus menyetir dalam kondisi mabuk kembali menjadi sorotan publik. Pada Selasa (5/4/2023), ia baru saja menjalani sidang di Pengadilan Distrik Pusat Seoul.

Netizen semakin dibuat geram dengan Kim Sae Ron yang dikabarkan kedapatan bermain poker dan mabuk-mabukan belum lama ini. Dinilai makin terpuruk, berikut ini kehidupan terkini Kim Sae Ron selengkapnya.

1. Kim Sae Ron tinggalkan agensi Gold Medalist

5 Perkembangan Kasus Kim Sae Ron Menyetir Sambil Mabuk, Denda 227 Jutapotret Kim Saeron (instagram.com/ron_sae)

Usai namanya terseret dalam kasus driving under influence (DUI) alias menyetir sambil mabuk, kontrak Kim Sae Ron tidak diperpanjang oleh Gold Medalist. Ia juga telah mundur dari drama terakhirnya, Trolley pada 2022 lalu. Karier aktris kelahiran 31 Juli 2000 itu dinilai telah hancur karena kasus tersebut.

Tak ada agensi yang menaunginya, Kim Sae Ron memutuskan jadi aktris free agent (FA). Namun, tetap saja ia sepi job drama dan film. Saking kesulitan ekonomi, Kim Sae Ron mengaku melakukan banyak pekerjaan part time agar dapat bertahan hidup.

2. Kim Sae Ron beralih pekerjaan menjadi barista

5 Perkembangan Kasus Kim Sae Ron Menyetir Sambil Mabuk, Denda 227 JutaKabar terkini Kim Saeron (instagram.com?ron_sae)

Pada Maret 2023, Kim Sae Ron pernah muncul kembali ke hadapan publik. Alih-alih kembali menjadi aktris, Kim Sae Ron malah membagikan momen dirinya sebagai barista di sebuah kafe di daerah Gangnam, Korea Selatan.

Perempuan berusia 23 tahun itu mengklaim alami kesulitan keuangan setelah terjerat kasus menyetir saat mabuk. Sebagai tulang punggung keluarga,  ia mengaku sampai terpaksa harus bekerja di kafe.

3. Terpaksa menjual seluruh aset dan harta

5 Perkembangan Kasus Kim Sae Ron Menyetir Sambil Mabuk, Denda 227 Jutapotret apartemen Kim Saeron yang telah dijual (youtube.com/tvN)

Selain kehilangan pekerjaannya sebagai aktris, Kim Sae Ron juga dikabarkan harus merelakan harta dan asetnya. Ia hampir kehilangan sebagian hartanya karena dijual untuk menutupi kesulitan ekonomi.

Ia diketahui telah menjual apartemen daerah Seoul yang dulu merupakan tempat tinggalnya. Bahkan, ia juga menjual mobil Volco XC40 untuk dapat memenuhi kebutuhan sehari-hari.

4. Kehidupannya makin buruk, Kim Sae Ron diduga ketahuan bermain poker

5 Perkembangan Kasus Kim Sae Ron Menyetir Sambil Mabuk, Denda 227 JutaKabar terkini Kim Saeron (Dispatch)

Pada Selasa (4/3/2023), Dispatch merilis foto-foto yang diklaim sebagai Kim Sae Ron saat sedang bermain poker. Ia disebut berjudi karena menghadapi kesulitan keuangan. Menurut Dispatch, aktris itu sedang bermain sejenis permainan poker bernama Texas Hold'em selama tiga jam.

Gak hanya itu, foto-foto tersebut menunjukkan Kim Sae Ron yang diduga sedang dalam keadaan mabuk. Tentu saja, foto-foto itu memberatkan Kim Sae Ron di pengadilan. Apalagi ia baru-baru ini mengajukan naik banding terkait kasus menyetir saat mabuk tersebut.

5. Kim Sae Ron resmi didenda lebih dari Rp227 juta rupiah

5 Perkembangan Kasus Kim Sae Ron Menyetir Sambil Mabuk, Denda 227 JutaKabar terkini Kim Saeron (news1)

Kabar terbaru, hasil persidangan putusan hukuman atas kasus menyetir sambil mabuk yang menjerat Kim Sae Ron telah dilaksanakan pada Rabu (5/4/2023). Sebelumnya, Kim Sae Ron telah memohon keringanan hukuman, namun pengadilan tak menyetujuinya.

Kim Sae Ron resmi dijatuhi hukuman denda sebesar KRW20 juta atau sekitar Rp227 juta rupiah. Di akhir persidangan, Kim Sae Ron hanya bisa meminta maaf atas tindakannya. Kepada media Korea, aktris muda itu berkata, "Ini tidak akan terjadi lagi. Saya sangat menyesal. Saya akan introspeksi diri."

Bagaimana menurutmu soal putusan hukum yang dijatuhkan terhadap Kim Sae Ron?

Topik:

  • Immanuel Aprilio
  • Triadanti

Berita Terkini Lainnya