11 Fakta Kim Sung Joo UNIQ, Idol-Aktor yang Akui Punya Istri dan Anak

Kabar mengejutkan datang dari idol KPop sekaligus aktor bernama Kim Sung Joo. Artis kelahiran 1994 yang dikenal lajang ini, membuat pengakuan melalui akun Instagram pribadinya, bahwa ia telah menikah dan memiliki anak.
Sebelum pengakuan tersebut, muncul rumor bahwa Kim Sung Joo telah menikah setelah ia melakukan live di Instagram untuk menyapa penggemarnya, bertepatan dengan hari ulang tahunnya.
Kim Sung Joo sendiri merupakan idol KPop yang debut sebagai member UNIQ. Selain itu ia juga merupakan aktor yang tampil di beberapa drama Korea. Buat pengakuan mengejutkan, berikut deretan fakta Kim Sung Joo.
1. Kim Sung Joo adalah artis kelahiran Incheon, Korea Selatan, 16 Februari 1994. Sudah genap berusia 30 tahun, nih

2. Kim Sung Joo awalnya menjadi trainee di YG Entertainment. Ia pun sempat direncanakan debut dengan Winner, tapi gagal

3. Kim Sung Joo akhirnya debut sebagai member UNIQ, grup Korea-China di bawah agensi Yuehua Entertainment pada 16 Oktober 2014

4. Kim Sung Joo terjun ke dunia akting dengan debut akting dalam film China berjudul MBA Partners (2016)

5. Namanya sebagai aktor mulai dikenal ketika membintangi drakor The Liar and His Lover (2017). Perannya jadi leader band bernama Crude Play

6. Kim Sung Joo juga menjadi pemeran pendukung dalam drakor Live Up to Your Name (2017) dan berperan sebagai salah satu dokter

7. Kim Sung Joo berperan sebagai penyanyi indie dalam drakor You Drive Me Crazy (2018). Ia beradu akting dengan Lee Yoo Young dan Kim Seon Ho

8. Ikut bintangi drakor My Secret Terrius (2018), Kim Sung Joo berperan sebagai agen NIS yang ahli dalam meretas. Hacker jenius, nih!

9. Kim Sung Joo menjalani wajib militernya pada 9 Maret 2020. Ia pun dibebas tugaskan pada 16 September 2021

10. Kim Sung Joo yang dikenal lajang, membuat publik terkejut dengan pengakuannya bahwa ia telah menikah dan memiliki anak

11. Hal tersebut diungkapkannya melalui akun Instagram pribadinya. Rumor jika ia telah menikah merebak, setelah ia melakukan live Instagram

Kim Sung Joo mulai berkarier di industri hiburan Korea Selatan sebagai main vocal dari grup UNIQ. Selain Kim Sung Joo, grup Korea-China di bawah naungan Yuehua Entertainment juga berisikan member dari kedua negara tersebut, seperti Zhou Yixuan, Li Wenhan, Cho Seung Youn (WOODZ), dan Wang Yibo.