9 Kosakata Inggris untuk Penyakit Lazim Warga +62

Bukan 'enter wind', lho!

Warga Indonesia atau yang kerap disebut warga +62 memang pribadi-pribadi yang unik. Tinggal di kawasan tropis membuat penduduk di Indonesia kerap atau lazim mengalami beberapa penyakit.

Tak jarang dalam pengucapan ataupun penulisan kosakata Bahasa Inggris untuk penyakit-penyakit lazim tersebut masih banyak ditemukan kesalahan. Apa saja? Yuk, disimak ulasannya!

1. 'Have a cold' atau 'catch a cold'

9 Kosakata Inggris untuk Penyakit Lazim Warga +62ilustrasi masuk angin (floridaphysicalmedicine.com)

Siapa yang sering masuk angin? Tahu apa istilahnya dalam bahasa Inggris?

Kosakata have a cold atau catch a cold bisa kamu gunakan ketika sedang merasa tidak enak badan akibat terlalu lama begadang atau terkena udara dingin (masuk angin). Bukan enter-wind, lho, Guys!

2. '(Be) shivering'

9 Kosakata Inggris untuk Penyakit Lazim Warga +62ilustrasi menggigil (blog.bonsecours.com)

Kamu pasti pernah merasakan kondisi yang namanya menggigil. Kondisi ini sering berhubungan dengan kondisi demam maupun flu.

Ketika merasa menggigil, maka kata (be) shievering bisa jadi pilihan terbaik untuk mengungkapkannya. Bukan tremor atau shaking ya!

3. 'Have a runny nose'

9 Kosakata Inggris untuk Penyakit Lazim Warga +62ilustrasi hidung meler (vicks.com)

Kondisi hidung yang sedang pilek berat hingga meler juga sering dialami orang Indonesia. Kondisi ini dapat kamu alami akibat alergi, perubahan cuaca, maupun virus.

Gunakan kosakata have a runny nose untuk menyebutnya, ya. Jangan sampai keliru.

Baca Juga: Ngegas, 10 Meme Bahasa Inggris vs Bahasa Daerah yang Bikin Ngakak

4. 'Have (the) hiccups atau get (the) hiccups'

9 Kosakata Inggris untuk Penyakit Lazim Warga +62ilustrasi cegukan (pixabay.com/Robin Higgins)

Menurut kamu, apa istilah Inggris untuk cegukan? Bukan neckache, Guys!

Ketika kamu mengalami cegukan, maka kosakata Bahasa Inggris yang tepat adalah have (the) hiccups. Kamu juga bisa menyebutnya get (the) hiccups

5. 'Feel bloated'

dm-player
9 Kosakata Inggris untuk Penyakit Lazim Warga +62ilustrasi perut kembung (parade.com)

Kembung adalah penyakit yang lazim dirasakan warga Indonesia. Semua orang dari segala usia sepertinya pernah merasakan kondisi ini.

Penyakit ini umumnya tergolong ringan dan tidak bertahan lama. Kamu bisa menggunakan istilah feel bloated untuk penyakit ini.

6. 'Feel nauseous'

9 Kosakata Inggris untuk Penyakit Lazim Warga +62ilustrasi mual (healthlibrary.askapollo.com)

Penyakit ini biasanya beriringan dengan kondisi perut yang kembung, tapi bisa juga tidak. Para wanita yang sedang hamil terutama pada usia kandungan trimester awal, kerap merasakan penyakit ini.

Jangan gunakan istilah stomachache, ya! Ganti dengan kosakata feel nauseous untuk mual.

Baca Juga: 5 Bau yang Paling Dibenci oleh Ibu Hamil, Bikin Pusing dan Mual

7. 'Sprain'

9 Kosakata Inggris untuk Penyakit Lazim Warga +62ilustrasi terkilir atau keseleo (ilchiro.org)

Istilahnya dalam bahasa Indonesia adalah keseleo atau terkilir. Biasa terjadi setelah aktivitas fisik atau posisi tubuh yang salah.

Sprain adalah kosakata Inggris yang bisa kamu pakai untuk kondisi tubuh ini. Bukan muscle-pain, lho!

8. 'Pink eye atau conjunctivitis'

9 Kosakata Inggris untuk Penyakit Lazim Warga +62ilustrasi mata memerah (healthline.com)

Hati-hati, Guys! Mata merah tidak disebut red-eye, ya!

Bila kamu ingin menyatakan kondisi penyakit mata yang memerah, gunakan kosakata pink eye. Kamu juga bisa menyebutnya conjunctivitis.

9. 'Mouth ulcer'

9 Kosakata Inggris untuk Penyakit Lazim Warga +62ilustrasi sariawan (upperhuntclubdentalcentre.com)

Warga +62 identik sebagai masyarakat penyuka masakan pedas. Tak heran kalau citranya melekat dengan penyakit ini.

Sariawan merupakan hal yang lazim terjadi pada berbagai kalangan usia. Kosakata mouth ulcer adalah pilihan terbaik untuk mengungkapkannya.

Itulah sembilan kosakata bahasa Inggris tentang penyakit-penyakit yang lazim ditemukan pada masyarakat Indonesia. Jadi, jangan salah kaprah lagi, ya!

Aii gie Photo Verified Writer Aii gie

Si Pengembara

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Kalyana Dhisty

Berita Terkini Lainnya