5 Hal di Balik Kesuksesan yang Perlu Kamu Ketahui, Ingin Juga?

#IDNTimesLife Jangan cuma membayangkan enaknya

Saat kamu melihat orang-orang telah sukses, normal kalau kamu ingin menjadi seperti mereka. Kamu membayangkan hidup mereka sudah nyaman, apa-apa terjamin.

Bayanganmu gak sepenuhnya salah, tetapi ini berarti juga gak sepenuhnya benar. Kamu juga perlu tahu hal-hal kurang mengenakkan yang harus mereka lalui sampai sesukses sekarang. Ikuti pembahasannya, ya!

1. Sudah sukses bukan berarti gak pernah ada masalah lagi terkait pekerjaannya

5 Hal di Balik Kesuksesan yang Perlu Kamu Ketahui, Ingin Juga?Ilustrasi memikirkan pekerjaan (unsplash.com/briant_raw)

Kamu mungkin melihat kesuksesan sebagai ujung dari suatu perjalanan. Namun pada kenyataannya, kesuksesan bukanlah hasil akhir melainkan hanya salah satu titik dalam perjalanan hidup yang akhirnya tidak diketahui sampai seseorang tutup usia.

Oleh karena itu, tidaklah tepat jika kamu membayangkan orang yang sukses telah terbebas dari berbagai persoalan hidup termasuk dalam pekerjaannya. Sama dengan orang-orang yang belum sesukses dirinya, permasalahan tetaplah ada.

Bahkan seiring dengan kesuksesannya, masalah-masalah yang timbul pasti makin berat. Tidak mudah untuk mendapatkan solusinya dan keliru sedikit saja, pertanggungjawabannya amat berat.

2. Tidak boleh banyak alasan, rutinitas harus selalu berjalan senormal mungkin

5 Hal di Balik Kesuksesan yang Perlu Kamu Ketahui, Ingin Juga?Ilustrasi berkegiatan (unsplash.com/surface)

Orang yang hari ini sukses telah jauh-jauh hari mendidik dirinya untuk menjadi seprofesional mungkin. Contohnya, waktunya bekerja ya bekerja. Gak ada kata malas atau jenuh lantas meninggalkan tugas begitu saja.

Tentu saja orang yang paling sukses bukan berarti gak pernah mengalami kebosanan atau kelelahan psikis akibat pekerjaannya. Akan tetapi, mengabaikan tugas bukanlah kebiasaan mereka.

Mereka tahu bahwa kemalasan dan rasa jenuh harus dilawan, bukan terus dituruti. Mereka juga sadar bahwa ketidakprofesionalan mereka dalam bekerja akan merugikan klien, rekan kerja, pemilik usaha, dan pada akhirnya dirinya sendiri.

3. Bekerja ekstra keras dan cerdas dibandingkan kebanyakan orang

5 Hal di Balik Kesuksesan yang Perlu Kamu Ketahui, Ingin Juga?Ilustrasi bekerja sampai malam (unsplash.com/shanerounce)

Bahkan setelah mereka sukses, mereka tak lantas menghabiskan hidup hanya dengan bersantai. Bekerja telah menjadi bagian penting dalam hidup mereka.

dm-player

Jika setelah sukses saja masih bekerja, terbayang kan, betapa mereka bekerja lebih giat lagi sampai mampu sesukses sekarang? Mereka tidak tergila-gila pada tanggal merah! 

Sebaliknya, mereka bahkan tak keberatan tetap bekerja di hari libur sepanjang kesehatan mereka masih memungkinkan dan tidak ada kegiatan lain yang perlu dilakukan. Sanggupkah kamu seperti mereka?

Baca Juga: 5 Hambatan dalam Hidup yang Harus Diatasi Jika Ingin Sukses

4. Tumbuh dari kegagalan, masukan, dan kritik

5 Hal di Balik Kesuksesan yang Perlu Kamu Ketahui, Ingin Juga?Ilustrasi mendengarkan masukan (unsplash.com/frani)

Kamu boleh saja menyebut semua orang kaya sebagai orang sukses. Namun secara umum, kamu dan kebanyakan orang di luar sana gak mau serta-merta menyebut orang yang kaya dari warisan orangtua saja sebagai orang sukses, kan?

Terlepas dari kekayaan sebagai salah satu standar kesuksesan, orang sukses sejatinya ialah orang yang berproses. Berproses dari bukan siapa-siapa sampai meraih keberhasilan dalam bidang yang digelutinya dan itu mengubah hidupnya.

Maka sekalipun kesuksesan mereka menyilaukanmu, kamu harus tetap ingat akan apa saja yang telah mereka cecap hingga dapat seperti sekarang. Mereka tidak membenci kegagalan dan justru menjadikannya kesempatan untuk belajar lebih banyak lagi.

Mereka juga tidak menutup telinga pada masukan dan kritik, malah menjadikannya modal untuk memperbaiki diri serta cara dan hasil kerja. Sebaliknya seandainya mereka membenci ketiganya, kesuksesan pasti tak akan pernah teraih.

5. Pasangan yang suportif menjadi amat penting baginya

5 Hal di Balik Kesuksesan yang Perlu Kamu Ketahui, Ingin Juga?Ilustrasi pasangan (unsplash.com/authorkylebearden)

Apakah kamu ingin sesukses mereka atau justru ingin memiliki pasangan yang sukses? Kamu bahkan boleh menginginkan keduanya asalkan kamu tahu bahwa orang sukses cenderung lebih selektif dalam memilih pasangan.

Bagi mereka, pasangan bukan hanya teman berbagi kemesraan atau membesarkan anak-anak. Pasangan juga harus dapat membantu mereka mempertahankan bahkan meningkatkan prestasi.

Mereka membenci tipe pasangan yang suka melarang, kebanyakan aturan, tidak bisa memberi mereka kepercayaan untuk berkegiatan di luar, cemburuan, dan enggan berkembang bersama. Tipe pasangan yang seperti itu akan menjadi hambatan besar dalam hidupnya.

Menjadi orang sukses memang gak semudah yang kerap dibayangkan oleh orang-orang yang belum sukses. Demikian pula untuk menjadi pasangannya. Apabila kamu menginginkan keduanya, wajib untukmu memiliki kualitas diri di atas rata-rata, ya! 

Baca Juga: 9 Prinsip Hidup Sukses yang Harus Kamu Pegang dan Lakukan, Bro!

Marliana Kuswanti Photo Verified Writer Marliana Kuswanti

Esais, cerpenis, novelis. Senang membaca dan menulis karena membaca adalah cara lain bermeditasi sedangkan menulis adalah cara lain berbicara.

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Ane Hukrisna

Berita Terkini Lainnya