5 Lowongan Pekerjaan Marketing Bulan Oktober 2023, Jangan Terlewat!

Ada Shopee hingga Lazada

Pekerjaan di bidang marketing atau pemasaran menjadi salah satu yang cukup banyak dicari. Untuk kamu yang punya kemampuan dan tertarik dengan posisi tersebut, saat ini ada cukup banyak perusahaan yang tengah membuka lowongan pekerjaan yang bisa diikuti dengan mudah.

Lantas, bagaimanakah cara daftar dan apa saja persyaratannya? Yuk, simak informasinya di bawah!

1. Marketing Project - Shopee Live di Shopee

5 Lowongan Pekerjaan Marketing Bulan Oktober 2023, Jangan Terlewat!ilustrasi bekerja di Shopee (careers.shopee.co.id)

Kabar gembira buat kamu yang punya pengalaman kerja di bidang serupa dan ingin coba suasana baru. Saat ini, perusahaan e-commerce Shopee tengah membuka lowongan untuk posisi Marketing Project yang bisa diikuti oleh sarjana di semua jurusan. Untuk bisa bergabung, kamu harus punya kemampuan komunikasi dan inferensi yang baik, mandiri, cepat belajar, mau beradaptasi, serta punya pola pikir tangkas.

Nantinya, kamu akan bertugas untuk mendorong proyek-proyek, meninjau dan menganalisis pemasaran utama, melaporkan kemajuan bisnis, hingga mengevaluasi inisiatif baru. Informasi lebih lanjut mengenai posisi ini bisa kamu dapatkan di laman https://www.linkedin.com/jobs/view/3699885366.

2.  Marketing Communication Manager di Lemonilo

5 Lowongan Pekerjaan Marketing Bulan Oktober 2023, Jangan Terlewat!logo Lemonilo (lemonilo.com/careers)

Kamu mungkin sudah gak asing lagi dengan perusahaan yang startup yang fokus menjual berbagai makanan sehat ini. Lemonilo saat ini tengah membuka lowongan untuk posisi Marketing Communication Manager yang bertugas pada aspek-aspek pemasaran.

Di posisi ini, kamu akan bertugas menyederhanakan kampanye untuk mendorong pertumbuhan merek dan menyelaraskannya dengan tujuan perusahaan. Kamu juga akan menyelaraskan anggaran komunikasi pemasaran dengan ekspektasi bisnis hingga memenuhi peran ganda sebagai perwakilan public relation dan government relation. Informasi lebih lanjut tentang detail pekerjaan ini, bisa kamu akses di laman https://www.linkedin.com/jobs/view/3722477504

3. Marketing Agency Trainee di PT BFI Finance Indonesia Tbk

5 Lowongan Pekerjaan Marketing Bulan Oktober 2023, Jangan Terlewat!gedung PT BFI Finance Indonesia Tbk (bfi.co.id)\
dm-player

Terbuka untuk lulusan D3/S1 semua jurusan, PT BFI Finance Indonesia Tbk tengah membuka lowongan untuk posisi Marketing Agency Trainee yang berlokasi di Jabodetabek. Posisi ini bisa diikuti oleh laki-laki dengan usia maksimal 30 tahun yang punya kemampuan komunikasi baik, berpenampilan menarik, dan punya loyalitas tinggi.

Kandidat yang terpilih nantinya akan diberi tanggung jawab melaksanakan rencana kerja yang dibuat supervisor, melakukan rekrutmen agen, menjaga hubungan baik dengan agen, hingga membina dan membantu agen untuk mengembangkan strategi. Jika tertarik dengan posisi tersebut, kamu bisa langsung daftarkan diri di https://jobseeker.kalibrr.com/c/bfifinance/jobs/229126/marketing-agency-trainee-jabodetabek.

Baca Juga: 5 Dampak Buruk Punya Ambisi Berlebihan di Tempat Kerja

4. Event Marketing Specialist di Ultra Voucher

5 Lowongan Pekerjaan Marketing Bulan Oktober 2023, Jangan Terlewat!logo Ultra Voucher (ultravoucher.co.id)

Ultra Voucher, perusahaan yang bergerak di bidang industri voucher belanja, saat ini tengah membuka kesempatan buat kamu yang ingin jadi salah satu tim Event Marketing Specialist. Pada posisi ini, nantinya kamu akan bertugas untuk melakukan perencanaan, konsep, dan pengembangan kegiatan event marketing. Kamu juga akan menjelajahi, mengidentifikasi, serta mengamankan peluang kemitraan strategis dengan mitra eksternal.

Untuk bisa bergabung, minimal kamu harus punya pengalaman selama 2 tahun di bidang terkait dan punya kemampuan manajemen juga eksekusi proyek. Informasi lebih lanjut mengenai lowongan ini bisa kamu cari tahu di laman berikut, https://www.linkedin.com/jobs/view/3731341614

5. Senior Content Marketing - User Growth di Lazada

5 Lowongan Pekerjaan Marketing Bulan Oktober 2023, Jangan Terlewat!ilustrasi bekerja di Lazada (lazada.com)

Menjadi salah satu platform e-commerce yang cukup banyak dipilih, saat ini Lazada tengah membuka lowongan pekerjaan sebagai Senior Content Marketing. Untuk bisa bergabung, kamu harus punya pemahaman yang baik tentang pemasaran media sosial, menguasai bahasa Inggris, mampu berkomunikasi secara efektif, dan mau bekerja di bawah tekanan.

Bagi kandidat terpilih, akan diberi cakupan tanggung jawab di bidang konten semua saluran, bekerja sama dengan tim Content Marketing regional, hingga melakukan analisis terkait tren yang tengah berkembang. Jika tertarik dengan pekerjaan ini, kamu bisa langsung daftarkan diri di https://www.linkedin.com/jobs/view/3728424290.

Itu dia beberapa lowongan pekerjaan bidang marketing di bulan Oktober 2023 yang bisa kamu lamar. Sebelum daftar, pastikan bahwa kamu telah memenuhi semua persyaratannya dulu. Semoga berhasil!

Baca Juga: 5 Tips Gak Tergesa-gesa saat Deadline Kerja Hampir Tiba

Nurkorida Aeni Photo Verified Writer Nurkorida Aeni

Mari berteman!

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Febriyanti Revitasari

Berita Terkini Lainnya