20 Cara Mengecilkan Pori-pori Wajah dengan Bahan Alami!

Bahan-bahannya mudah didapat lho

Pengin punya kulit wajah yang mulus bebas jerawat? Kuncinya ada di pori-pori kulit, celah berisi kelenjar minyak dan folikel rambut ini bisa membesar akibat tersumbat debu atau kotoran. Akibatnya muncul jerawat dan kulit jadi kusam.

Pori-pori yang membesar bisa ditutupi dengan penggunaan cara makeup. Tapi gak menyelesaikan masalah, sisa makeup yang gak terhapus sempurna bisa menyumbat pori-pori dan memicu jerawat.

Gak harus ke salon atau menggunakan produk perawatan kulit, inilah 20 cara mengecilkan pori-pori wajah dengan menggunakan bahan-bahan alami. Tentunya ampuh dan mudah untuk kamu ikuti. Cobain yuk!

1. Cara mengecilkan pori-pori dengan es batu

20 Cara Mengecilkan Pori-pori Wajah dengan Bahan Alami!pixabay.com/Bru-No

Cara pertama gunakan bongkahan es batu untuk mengompres seluruh permukaan wajah. Usapkan es batu selama kurang lebih 15 menit, hingga kulit wajah terasa sedikit kaku. Berhenti sejenak jika kamu gak kuat menahan sensasi dinginnya, karena sensitivitas kulit tiap orang berbeda-beda.

2. Menggunakan lidah buaya

20 Cara Mengecilkan Pori-pori Wajah dengan Bahan Alami!pixabay/casellesingold

Gel lidah buaya memberikan sensasi dingin dan rileks pada kulit. Rutin menggunakannya bisa membantu memperkecil pori-pori kulit.

3. Teh hijau

20 Cara Mengecilkan Pori-pori Wajah dengan Bahan Alami!Medicalnewstoday.com

Salah satu bahan alami untuk mengecilkan pori-pori adalah teh hijau. Anti oksidan yang tinggi pada teh hijau ampuh menangkal radikal bebas pada kulit. Selain mencerahkan, teh hijau juga membantu pengangkatan sel kulit mati lebih cepat.

4. Putih telur

20 Cara Mengecilkan Pori-pori Wajah dengan Bahan Alami!drmajidzadeh.com

Dibanding bagian kuningnya, putih telur kaya akan protein tapi lebih rendah lemak. Penggunaan masker putih telur bisa menutrisi kulit dan mempercepat regenerasi sel-selnya. Kalau gak tahan dengan bau amisnya, kamu bisa menambahkan beberapa tetes air perasan lemon pada masker putih telur.

5. Cara mengecilkan pori-pori dengan jeruk nipis

20 Cara Mengecilkan Pori-pori Wajah dengan Bahan Alami!mercurynews.com

Kandungan vitamin C yang tinggi dan senyawa anti bakteri dalam jeruk nipis sangat baik untuk perawatan kulit wajah. Menggunakan masker perasan jeruk nipis mencegah bakteri dan kuman bersarang di pori-pori.

6. Lemon

20 Cara Mengecilkan Pori-pori Wajah dengan Bahan Alami!pexels.com/Rawpixel

Sama seperti jeruk nipis, lemon juga kaya akan vitamin C yang menutrisi kulit agar lebih cerah. Di dalamnya juga terkandung senyawa anti bakteri untuk mengatasi kuman-kuman penyebab jerawat.

7. Kulit jeruk

20 Cara Mengecilkan Pori-pori Wajah dengan Bahan Alami!Pixabay/ulleo

Jangan langsung membuang kulit jeruk setelah memakan daging buahnya. Kandungan vitamin C dalam kulit jeruk gak kalah tinggi lho!

Jemur kulit jeruk sampai benar-benar kering, lalu tumbuk hingga membentuk serbuk. Larutkan serbuk ini dengan air sampai membentuk pasta. Oleskan secara merata ke seluruh permukaan wajah sebagai masker.

8. Pepaya

20 Cara Mengecilkan Pori-pori Wajah dengan Bahan Alami!culturamaliving.com

Vitamin A, C dan E dalam buah pepaya menutrisi kulit secara alami. Mempercepat pengelupasan sel kulit mati sehingga gak menyumbat pori-pori.

9. Cara mengecilkan pori-pori dengan bengkuang

20 Cara Mengecilkan Pori-pori Wajah dengan Bahan Alami!klasika.id

Selain bisa mencerahkan kulit wajah, vitamin B dan C dalam bengkuang juga berperan melembutkan kulit dan memperkecil pori-pori.

10. Alpukat

20 Cara Mengecilkan Pori-pori Wajah dengan Bahan Alami!Pexels/Anne

Doyan minum jus alpukat? Buah yang enak dan mengenyangkan ini kaya akan vitamin E serta lemak sehat. Nutrisi alaminya mencegah pelebaran pori-pori kulit. Rutin menggunakan masker alpukat bikin kulit tetap kenyal dan elastis.

Baca Juga: Stop 8 Kebiasaan Ini Kalau Gak Mau Pori-pori Kulit Wajah Membesar!

dm-player

11. Pisang

20 Cara Mengecilkan Pori-pori Wajah dengan Bahan Alami!pixabay/congerdesign

Gak kalah dari buah lainnya, pisang juga kaya akan vitamin C yang berfungsi melembutkan kulit. Mineral di dalamnya juga merangsang regenerasi sel kulit.

12. Stroberi

20 Cara Mengecilkan Pori-pori Wajah dengan Bahan Alami!pixabay/Pezibear

Di dalam buat stroberi terkandung senyawa allegic yang berperan seperti senyawa anti bakteri. Membasmi kuman dan bakteri jahat yang bisa menyumbat pori dan mengakibatkan jerawat.

13. Tomat

20 Cara Mengecilkan Pori-pori Wajah dengan Bahan Alami!india.com

Lycopene pada tomat banyak diekstrak untuk dijadikan zat aktif dalam produk kecantikan. Senyawa ini berfungsi menangkal radikal bebas, sehingga mencegah penumpukan sel kulit mati yang bisa menyumbat pori-pori.

14. Mentimun

20 Cara Mengecilkan Pori-pori Wajah dengan Bahan Alami!Pixabay/stevepb

Kadar air dan mineral yang tinggi pada mentimun menjaga kulit tetap terhidrasi. Sehingga bagian pori-porinya merapat, gak mudah dimasuki kuman atau kotoran.

15. Kentang

20 Cara Mengecilkan Pori-pori Wajah dengan Bahan Alami!Pixabay/HolgersFotografie

Kentang memproduksi antibiotik alami yang terdapat dalam getahnya. Zat ini bisa membantu membasmi kuman dan bakteri jahat yang bersarang di pori-pori kulit.

16. Susu

20 Cara Mengecilkan Pori-pori Wajah dengan Bahan Alami!downtoearth.org.in

Gak cuma menyehatkan tubuh, susu juga baik untuk merawat kulit. Vitamin B6 dan D di dalamnya merangsang produksi kolagen yang menjaga kulit tetap kenyal.

Kolagen mengisi ruang-ruang kosong antar sel kulit, menghambat pelebaran pori-pori di bagian luarnya.

17. Yoghurt

20 Cara Mengecilkan Pori-pori Wajah dengan Bahan Alami!goodfood.com.au

Selain susu murni, produk olahannya yaitu yoghurt juga punya manfaat baik untuk kulit wajah. Kandungan vitamin B, kalsium dan zink di dalamnya menutrisi kulit secara alami. Menjaga kulit tetap sehat dan regenerasi selnya berjalan lancar.

18. Minyak zaitun

20 Cara Mengecilkan Pori-pori Wajah dengan Bahan Alami!Pixabay/stevepb

Minyak zaitun punya banyak sekali manfaat untuk kesehatan. Bisa dijadikan pengganti minyak goreng saat memasak dengan kadar lemak jenuh lebih rendah.

Selain itu, fungsinya di dunia kecantikan pun gak kalah banyak. Minyak zaitu baik untuk perawatan kulit. Senyawa polifenol dan anti oksidan di dalamnya membantu memperkecil pori kulit, agar gak mudah tersumbat kuman dan kotoran.

19. Kopi bubuk dan gula pasir

20 Cara Mengecilkan Pori-pori Wajah dengan Bahan Alami!Pixabay/eliasfalla

Campuran kopi bubuk dan gula pasir gak cuma nikmat diseduh lalu diseruput selagi panas. Ramuan ini bisa dijadikan scrub alami untuk membantu pengangkatan sel kulit mati. Kulit jadi lebih halus dan terhindar dari jerawat.

20. Cara mengecilkan pori-pori dengan air rendaman beras

20 Cara Mengecilkan Pori-pori Wajah dengan Bahan Alami!thetasteofjapan.com

Ini dia resep rahasia kulit sehat nan cantik dari nenek moyang. Konon, wanita Indonesia zaman dulu rutin membasuh wajahnya dengan air rendaman beras agar tetap mulus dan sehat.

Lewat penelitian ilmiah, diketahui dalam air rendaman beras terkandung ferullic acid dan allantoin yang berfungsi meremajakan kulit. Mengangkat sel kulit mati sekaligus membersihkan kotoran yang menyumbat pori-pori.

Itulah 20 cara mengecilkan pori-pori wajah dengan menggunakan bahan alami. Banyak banget kan pilihan bahan-bahan alami yang bisa kamu gunakan untuk mengecilkan pori-pori dan merawat kulit wajah. Mau cobain yang mana dulu nih? Lakukan secara rutin ya, biar pori-pori kulit wajahmu tetap rapat bebas jerawat.

Baca Juga: 5 Cara Murah buat Mengecilkan Pori-Pori di Wajah, Ada yang Pakai Air!

Topik:

  • Pinka Wima
  • Wendy Novianto
  • Septi Riyani
  • Jumawan Syahrudin
  • Bayu Aditya Suryanto

Berita Terkini Lainnya