Book Lovers, Ini 6 Festival Literasi Indonesia yang Harus Kamu Tahu!

Gak cuma baca karyanya, kamu juga bisa ketemu penulisnya!

Mengunjungi sebuah festival tentu menjadi hal yang menyenangkan untuk dilakukan. Banyak sekali festival yang diselenggaran di Indonesia, salah satunya adalah Festival Literasi.

Bagi para pencinta buku, festival ini jadi salah satu acara yang paling dinanti-nanti. Selain memanjakan mata dengan beragam buku yang ada, kamu juga bakal menikmati keseruan acara yang ada di dalamnya, dan kalau beruntung kamu bisa ketemu dengan penulis atau pegiat seni yang selama ini kamu idolakan.

Jadi, jangan sampai kamu melewatkan festival literasi berikut ini!

1. Indonesia International Book Fair

Book Lovers, Ini 6 Festival Literasi Indonesia yang Harus Kamu Tahu!Instagram.com/indonesiainternationalbookfair

Indonesia International Book Fair atau IIBF merupakan sebuah festival rutin dari Ikatan Penerbit Indonesia (Ikapi), yang pertama kali dilangsungkan pada tahun 1980. Jika datang ke festival ini kamu bakal nemuin koleksi buku lokal dan buku dari berbagai negara. Gak cuma itu, pada festival yang sudah dilaksanakan sejak 40 tahun ini, kamu bisa melihat berbagai macam acara literasi mulai dari bedah buku sampai festival komunitas. 

Selain cuci mata dengan banyaknya buku yang ada di sini, kamu juga bisa menyaksikan Ikapi Award, talkshow, meet and great, wisata literasi, dan acara menarik lainnya. 

2. Ubud Writers and Readers Festival

Book Lovers, Ini 6 Festival Literasi Indonesia yang Harus Kamu Tahu!Instagram.com/ubudwritersfest

UWRF merupakan festival tahunan yang diadakan di Ubud, Bali, Indonesia. Festival yang sudah diadakan sejak tahun 2004 ini digagas oleh Janet DeNeefe, salah satu pendiri yayasan Mudra Swari Saraswati. Festival ini jadi salah satu proyek untuk membantu pemulihan pariwisata setelah peristiwa bom Bali pada tahun 2002.

Kalau kamu dateng ke festival ini, kamu bakal ketemu dengan ratusan penulis, seniman, sutradara, dan cendekiawan dari berbagai penjuru dunia. Seperti festival-festival buku pada umumnya, kamu juga bakal dimanjakan dengan berbagai pertunjukan seni dan sastra.

Baca Juga: Jadi Negara Paling Melek Literasi di Dunia, Inilah 6 Fakta Finlandia

3. Makassar International Writer Festival

Book Lovers, Ini 6 Festival Literasi Indonesia yang Harus Kamu Tahu!Instagram.com/makassarwriters
dm-player

Makassar International Writer Festival (MIWF) merupakan festival literasi terbesar di Indonesia Timur yang biasa diadakan pada bulan Mei setiap tahunnya. Pertama kali diadakan pada tahun 2012, festival yang diselenggarakan oleh Rumata Artspace menjadi festival literasi pertama di Indonesia Timur.

Selain menikmati berbagai kegiatan menarik seperti talkshow, pop-up library, pertunjukan musikal, dan lainnya, kamu juga bakal ketemu dengan penulis-penulis lokal maupun mancanegara. Seru sekali bukan?

4. Indonesia Writers Festival

Book Lovers, Ini 6 Festival Literasi Indonesia yang Harus Kamu Tahu!Instagram.com/indonesia.writers.festival

Indonesia Writers Festival merupakan sebuah acara yang digagas oleh IDN Times, yang kemudian menjadi agenda tahunan. Festival yang pertama kali digelar pada tahun 2018 di Ijen, Banyuwangi ini cukup berbeda dengan festival literasi lainnya karena menggunakan aplikasi dalam menyajikan materi, menulis materi, membaca muatan, ataupun aktivitas lainnya.

Datang ke festival ini dijamin wawasanmu seputar dunia literasi bakal bertambah lewat sesi talkshow, diskusi, dan workshop, yang diisi oleh para jurnalis, penulis lagu, penulis naskah, dan pegiat seni lainnya. Gak cuma itu saja, kamu juga bisa menikmati penampilan musik dari musisi favoritmu. Untuk bisa mengikuti acara ini kamu cukup memiliki aplikasi Indonesia Writers Festival, yang bisa diunduh di Play Store dan App Store.

5. Jakarta International Literary Festival

Book Lovers, Ini 6 Festival Literasi Indonesia yang Harus Kamu Tahu!Instagram.com/jilfindo

Festival yang berlangsung di Taman Ismail Marzuki ini masih tergolong baru, karena baru diadakan pada tahun 2019. Namun, gak berarti festival ini kalah serunya dengan festival-festival di atas, ya. Pada festival yang diselenggarakan oleh Komite Sastra Dewan Kesenian Jakarta ini, kamu juga bisa ketemu dengan pelaku-pelaku sastra dari berbagai penjuru dunia. Gak cuma itu, kamu juga bakal dimanjakan dengan talkshow, pameran, reading nights, dan simposium.

6. Patjar Merah

Book Lovers, Ini 6 Festival Literasi Indonesia yang Harus Kamu Tahu!Instagram.com/patjarmerah_id

Patjar Merah merupakan sebuah festival kecil literasi dan pasar buku keliling nusantara. Nama Patjar Merah sendiri diambil dari salah satu judul novel, Patjar Merah Indonesia. Dalam novel itu, ada tokoh bernama Patjar Merah, seorang yang cerdik, suka membaca, dan salah satu pejuang kemerdekaan Indonesia, yang gak lain adalah Tan Malaka.

Selain bisa beli buku dengan diskon yang cukup besar, kamu bisa duduk sambil menyaksikan talkshow, diskusi buku, pembacaan puisi, dan pertunjukan sastra lainnya. Tenang, di festival ini kamu juga bakal ketemu dengan para kreator lintas bidang.

Ada festival literasi lain yang kamu tahu gak, nih?

Baca Juga: MIWF Dinobatkan Sebagai Festival Literasi Terbaik di London Book Fair

Alfy Suwaima Photo Verified Writer Alfy Suwaima

Perempuan yang suatu hari akan menetap di Adelaide, kota pesisir di Samudera Selatan.

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Arifina Budi A.

Berita Terkini Lainnya