Tegaskan 5 Hal Ini pada Anak untuk Mendidiknya, Gak Perlu Kekerasan!

Cara ini lebih efektif untuk mendidik pribadi anak

Ada banyak kesalahan yang tidak disadari orangtua dalam mengasuh anak, salah satunya adalah menggunakan kekerasan untuk mendidiknya. Padahal daripada mendidik, kekerasan lebih kepada menunjukkan dominasi dan memaksa anak untuk menurut. 

Cara yang lebih efektif untuk mendidik anak sebenarnya dengan bersikap tegas sejak ia kecil. Tegas pada hal-hal sederhana sampai yang paling penting dalam hidup untuk membentuk pribadinya. Tidak perlu memakai kekerasan, tapi didikan yang baik tetap tertanam pada diri anak. Beberapa ketegasan di antaranya ada dalam pembahasan berikut ini.

1. Tegaskan bahwa dia harus bertanggung jawab atas semua perbuatannya

Tegaskan 5 Hal Ini pada Anak untuk Mendidiknya, Gak Perlu Kekerasan!ilustrasi menasihati anak (pexels.com/Cottonbro)

Hal pertama yang perlu ditegaskan pada anak untuk mendidiknya adalah tentang keharusannya untuk bertanggung jawab atas apa pun hal yang ia perbuat. Bahkan hal ini perlu dilakukan dalam parenting sejak ia kecil. 

Ini supaya tertanam pada dirinya kebiasaan untuk bertanggung jawab. Ini juga dimaksudkan agar ia paham bahwa apa pun yang dilakukan harus dipertanggung jawabkan, sehingga ia pun tidak sembarangan bertingkah di masa mendatang.

2. Harus tahu tentang maaf dan terima kasih

Tegaskan 5 Hal Ini pada Anak untuk Mendidiknya, Gak Perlu Kekerasan!ilustrasi ibu dan anak (pexels.com/Ketut Subiyanto)

Sangat penting bagi semua orangtua untuk tegas dalam mengajarkan anak tentang permintaan maaf dan ucapan terima kasih. Hal ini termasuk ke dalam etika dan tata krama yang penting untuk kehidupannya sampai besar nanti. 

Tegas dalam menanamkan pemahaman ini sejak dini merupakan cara parenting yang benar. Sebab bagaimanapun juga pengetahuan dan pemahaman anak tentang kedua hal itu merupakan tanggung jawab orangtua untuk mendidiknya. Mereka juga nantinya yang akan disalahkan, jika seorang anak sampai tak tahu pentingnya maaf dan terima kasih. 

Baca Juga: 5 Bahaya Minum Kopi untuk Anak-anak, Bisa Hambat Pertumbuhan!

dm-player

3. Tegas pada batasan-batasan saat pacaran serta memberitahu risikonya jika melanggar

Tegaskan 5 Hal Ini pada Anak untuk Mendidiknya, Gak Perlu Kekerasan!ilustrasi ibu dan anak (pexels.com/Askar Abayev)

Hal ketiga yang harus orangtua tegaskan pada anak dalam mendidiknya ialah tentang batasan saat pacaran. Tidak hanya sekedar memberitahukan batasannya, tapi juga membuatnya paham tentang risiko dan dampak dari perbuatannya. 

Banyak anak yang akhirnya melanggar dan menyesal karena orangtuanya hanya memberikan batasan tanpa menjelaskan risikonya. Orangtua harus bisa menegaskan tentang hal ini, agar anak tidak berhubungan di luar batas kewajaran dan tidak melakukan kegiatan intim sebelum menikah, tanpa pikir panjang. 

4. Tegas pada kedisiplinan hidup untuk membentuk pribadinya

Tegaskan 5 Hal Ini pada Anak untuk Mendidiknya, Gak Perlu Kekerasan!ilustrasi ibu dan anak (pexels.com/Ron Lach)

Ketegasan hal lainnya yang baik dalam parenting ialah ketegasan tentang kedisiplinan berbagai hal dalam hidup. Baik itu kedisiplinan dalam belajar, merapikan kamar, membersihkan mainan, atau bahkan kedisiplinan bangun bagi setiap harinya. 

Hal-hal tadi memang kelihatannya sangat sederhana dan sepele. Namun percayalah, jika diajarkan dengan tegas sejak kecil maka hal itu akan baik untuk hidup anak ke depannya. Ia juga jadi tahu bagaimana mengurus diri sendiri dan menjalani harinya dengan tertata rapi. 

5. Tegas pada setiap kesalahan yang dilakukan

Tegaskan 5 Hal Ini pada Anak untuk Mendidiknya, Gak Perlu Kekerasan!ilustrasi menasihati anak (pexels.com/Julia M Cameron)

Ketegasan terakhir yang harus dilakukan orangtua dalam mendidik anak adalah pada kesalahan yang diperbuat anak. Mau itu kecil atau besar, kesalahan anak harus diadili dengan bijak supaya dirinya bisa belajar dari apa yang ia lakukan. 

Gak bagus bagi orangtua kalau mewajarkan kesalahan yang diperbuat anak karena dari situlah dia belajar dewasa dan untuk memahami mana yang benar dan salah. Perkembangan dan pembentukan pribadi anak banyak bergantung pada ketegasan ini. 

Jika menyangkut lima hal tadi maka orangtua harus menegaskannya pada anak. Sebab kelima cara di atas akan lebih efektif dalam mendidiknya dibanding menggunakan kekerasan. 

Baca Juga: 5 Ilmu Parenting yang Harus Diketahui oleh Para Orangtua Baru

afifah hanim Photo Verified Writer afifah hanim

Follow me on instagram: @afifahhanim_lm

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Ines Sela Melia

Berita Terkini Lainnya