Baca artikel IDN Times lainnya di IDN App
For
You

Penuh Pesona dan Berbakat, 9 Artis Indonesia Ini Berzodiak Gemini Lho!

Berbagai sumber

Bukan rahasia lagi, jika seseorang yang memiliki zodiak Gemini memiliki pesona alami yang bisa membuat siapapun jatuh hati meski baru sekali pandang. Lahir di antara 21 Mei - 21 Juni, zodiak Gemini dilambangkan dengan dua orang anak kembar yang memiliki kepribadian bertolak belakang.

Pesonanya yang terbilang unik, menjadi daya tarik tersendiri. Kadang ia bisa terlihat anggun tapi juga bisa sangat energik di waktu-waktu tertentu. Seperti halnya teka-teki, mereka yang berzodiak Gemini sangat susah untuk di tebak. Tapi itulah yang membuat mereka makin memesona. Mereka juga bisa menduduki jabatan atau profesi apapun. Karena kecerdasan mereka, mulai menjadi politikus hingga seorang publik figur. 

Kali ini, yang akan dibahas adalah artis Indonesia yang diketahui lahir pada 21 Mei - 21 Juni yang itu artinya mereka berada dibawah zodiak Gemini. Dikenal penuh pesona, ini 9 artis Indonesia yang berzodiak Gemini!

1. Penyanyi kebanggaan Indonesia, Raisa Andriana yang lahir pada 06 Juni 1990 ini dikenal akan pesonanya yang khas wanita Indonesia!

Instagram.com/raisa6690

2. Aktris muda berbakat, Chelsea Islan yang lahir pada 02 Juni 1995 merupakan wanita idaman warganet, nih!

Instagram.com/chelseaislan

3. Baru berusia 22 tahun, Tatjana Saphira yang lahir pada 21 Mei 1997 ini berhasil mencuri perhatian dengan paras wajahnya yang manis nan anggun!

Instagram.com/tatjanasaphira

4. Pesonanya menyilaukan, model manis Prisia Nasution juga berzodiak Gemini. Ia lahir pada 01 Juni 1984

Instagram.com/prisia

5. Lahir pada 11 Juni 1990, artis cilik Sherina Munaf juga berada dibawah rasi bintang Gemini. Manisnya kebangetan!

Instagram.com/Sherinasinna

6. Artis manis berdarah Aceh, Cut Meyriska juga bernaung dibawah zodiak Gemini, ia lahir pada 26 Mei 1993

Instagram.com/cutratumeyriska

7. Penyanyi bersuara merdu, Yura Yunita yang lahir pada 09 Juni 1991 ini dikenal akan parasnya yang manis dan kepiawaian dalam bermusik

Instagram.com/Yurayunita

8. Aktris muda yang sedang naik daun, Adhisty Zara yang lahir pada 21 Juni 2003 mewakili pesona energik dan percaya diri seorang Gemini!

Instagram.com/zaraadhsty

9. Penyanyi muda asal Kupang, Marion Jola yang lahir pada 12 Juni ini sudah memiliki pesona yang memikat meski baru berusia 19 tahun

Instagram.com/lalamarionmj

Nah, itu beberapa artis Indonesia yang diketahui berzodiak Gemini. Tak hanya penuh pesona, seorang Gemini juga dikenal akan pribadinya yang karismatik namun sangat penuh kasih sayang pada sesama. Patut dijadikan contoh, artis mana nih yang punya tanggal lahir sama dengan kamu?

This article is written by our community writers and has been carefully reviewed by our editorial team. We strive to provide the most accurate and reliable information, ensuring high standards of quality, credibility, and trustworthiness.
Share
Editor’s Picks
Topics
Editorial Team
Ernia Karina
EditorErnia Karina
Follow Us