Harus Tahu! Ini 8 Kelebihan jika Kamu Bergabung di IDN Times Community

Yuk, gabung sebagai penulis IDN Times

Tentu kamu tahu apa itu IDN Times, bukan? Ya, IDN Times adalah sebuah media nasional dan hiburan multiplatform yang memuat ragam berita, hiburan, entertainment, sains, olahraga, dan lain sebagainya yang dapat dinikmati oleh semua kalangan, terutama kalangan Millennial dan Gen Z.

IDN Times memiliki komunitas bernama IDN Times Community. Komunitas ini dikhususkan bagi para penulis umum yang ingin terlibat langsung dalam dunia kepenulisan artikel di media nasional. Bagi para penulis yang sudah bergabung dalam IDN Times Community, tentu sudah merasakan berbagai macam keuntungan yang didapatkan dari menulis di sini.

Menurut penulis sendiri, setidaknya ada delapan kelebihan dan keuntungan yang didapatkan jika kita aktif menulis di IDN Times Community. Apa saja, ya? Yuk, disimak!

1. Beragam kategori yang bisa dipilih untuk dijadikan pedoman dalam penulisan artikel

Harus Tahu! Ini 8 Kelebihan jika Kamu Bergabung di IDN Times Communityidntimes.com

Bagi kamu yang suka menulis berbagai macam kategori, kamu pasti akan suka dengan apa yang ditawarkan oleh IDN Times Community. Yup, pasalnya, IDN Times Community memiliki banyak sekali kategori penulisan yang bisa kamu pilih. Hal ini menjadi salah satu pembeda antara IDN Times dengan media nasional lainnya.

Beberapa kategori tersebut, di antaranya berita, olahraga, teknologi, hiburan, sains, wisata, kuliner, automotif, fiksi, life, opini, dan lain sebagainya. Uniknya, dalam kategori tersebut, masih ada subkategori yang bisa mengelompokkan berbagai macam jenis artikel yang kamu buat.

Jika kamu hanya menyukai satu atau dua kategori, itu juga tak masalah. Dengan beragam pilihan yang ada, kamu sebagai penulis dapat menumpahkan ide dan kreativitas ke dalam bentuk tulisan sesuai dengan bidang yang kamu kuasai. Salah satu kelebihan IDN Times inilah yang membuat media nasional tersebut semakin ramai dengan kunjungan pembaca dari banyak kalangan.

2. Editor yang berpengalaman dan memiliki pengetahuan luas

Harus Tahu! Ini 8 Kelebihan jika Kamu Bergabung di IDN Times CommunityDok. IDN Times/Panji Galih Aksoro

Tentu saja, kualitas dari editor juga menjadi salah satu tolok ukur dari kualitas media itu sendiri. Nah, rupanya IDN Times memiliki banyak editor jempolan yang juga menguasai di bidangnya masing-masing, lho. Sebagai contoh, pengalaman penulis yang selama ini menulis artikel sains dan kesehatan, banyak artikel penulis yang disunting dan diperiksa secara teliti oleh editor yang jago dalam bidang sains dan juga kesehatan.

Kadang, saran dan kritik mereka dibutuhkan penulis supaya bisa menjadi lebih baik lagi ke depannya. Kualitas editor yang bagus akan mencegah tulisan-tulisan artikel yang tidak berbobot, bahkan kurang mendidik. Editor juga harus memiliki pengetahuan yang luas supaya bisa mengerti dengan baik apa yang ingin penulis sampaikan.

Karena IDN Times memiliki banyak editor yang jago dan punya pengetahuan luas, hal tersebut telah menjadi sebuah kelebihan dan keuntungan bagi penulis itu sendiri. Mungkin awalnya artikelmu sulit untuk terbit. Namun, jika sudah banyak belajar dan menerima saran dari editor, kamu bisa menulis artikel yang berkualitas dan bisa saja artikelmu diterbitkan setiap hari.

3. Selain editor, IDN Times Community juga memiliki administrator yang tanggap dan responsif

Harus Tahu! Ini 8 Kelebihan jika Kamu Bergabung di IDN Times CommunityUnsplash/Campaign Creators

Salah satu kelebihan yang didapatkan oleh penulis di IDN Times Community adalah fitur talk to us. Fitur ini merupakan fitur sederhana yang menghubungkan antara penulis dengan admin IDN Times Community. Kalau kamu menemui kendala atau ingin bertanya mengenai hal-hal yang berkaitan dengan penulisan, kamu bisa menggunakan fitur chat ini.

Selain mudah digunakan, fitur talk to us juga langsung akan direspons oleh admin, bukan robot. Hal ini tentu menjadi kelebihan yang bagus mengingat penulis biasanya membutuhkan informasi yang cepat dan tepat. Pengalaman selama penulis menggunakan fitur tersebut, admin akan merespons dengan cepat dan tanggap.

Memang sih penulis masih bisa mengirimkan email kepada pihak admin. Namun, sekali lagi, fitur chat tanya jawab yang responsif telah menjadi suatu keunggulan tersendiri dari IDN Times yang sepertinya tidak dimiliki oleh media-media lainnya.

4. Kemampuan menulis kamu semakin terasah berkat kelas menulis

Harus Tahu! Ini 8 Kelebihan jika Kamu Bergabung di IDN Times Communitymetrocontinuingeducation.ca

Jarang ada media yang mau memanjakan penulis-penulisnya dengan berbagai macam kegiatan edukatif seperti kelas menulis. Nah, di IDN Times Community, kamu akan mendapatkan fasilitas ini jika kamu memang ingin mengikutinya. Dengan mengikuti kelas menulis, kemampuan menulismu akan menjadi lebih baik dibanding sebelumnya.

Kamu yang baru terjun dalam dunia kepenulisan juga akan dibimbing oleh penulis dan editor profesional di bidangnya masing-masing. Tentu saja, selain dapat menambah pengetahuan dan wawasan kamu, kemampuan menulis yang lebih baik akan membuka peluangmu di dunia menulis profesional.

Mulai dari memahami bagaimana menulis list article (listicle) yang baik dan benar hingga belajar menulis novel dan puisi, semuanya lengkap dan bisa kamu pelajari dari pakar-pakarnya. So, tunggu apa lagi? Jika kamu membaca artikel ini dan penasaran bagaimana menariknya komunitas ini, segera saja bergabung di IDN Times Community.

dm-player

Baca Juga: 5 Fitur Terbaru IDN Times Community yang Memudahkan Penulis Artikel

5. Solidaritas komunitas yang kuat dengan berbagai kegiatannya

Harus Tahu! Ini 8 Kelebihan jika Kamu Bergabung di IDN Times CommunityDok. IDN Times/Community

IDN Times Community memiliki banyak kegiatan yang bisa diikuti dalam setiap komunitasnya. Beberapa komunitas penulis IDN Times Community yang tersebar di berbagai wilayah seperti Jakarta, Bandung, Surabaya, Yogyakarta, dan wilayah-wilayah lainnya kerap melakukan gathering di wilayah masing-masing. Namun, dalam beberapa waktu sekali, gathering juga dilakukan secara gabungan.

Informasi gathering di wilayah biasanya akan diumumkan di grup WhatsApp masing-masing daerah yang bersangkutan. Yang jelas, acara yang dilakukan oleh komunitas IDN Times Community terbilang seru, ramai, edukatif, dan tentu menyenangkan. Jika kalau kamu tipe orang yang penasaran dengan wajah-wajah para editor, kamu bisa aktif dalam kegiatan yang dilakukan oleh anak-anak muda IDN Times ini.

Oh ya, sebagai penulis yang awalnya tak saling kenal dengan penulis lainnya, kamu bisa saling kenalan lewat acara-acara pertemuan tersebut. Siapa tahu, kamu juga bisa belajar dan meminta jurus-jurus rahasia bagaimana artikel mereka bisa cepat diterbitkan oleh media. Jadi, gak ada ruginya deh jika kamu bergabung dengan IDN Times Community sekarang.

6. Artikelmu akan mendapatkan banyak pembaca setia karena IDN Times adalah media besar

Harus Tahu! Ini 8 Kelebihan jika Kamu Bergabung di IDN Times Communitypcmag.com

Sebagai media nasional yang memiliki banyak pembaca, tentu tak akan sulit untuk menarik pembaca setia bagi setiap artikel yang kamu buat. Kamu bisa menarik pembaca hingga ratusan ribu viewer dalam setiap artikel yang kamu terbitkan di IDN Times. Tentu saja, hal ini akan menjadi sebuah kepuasan tersendiri bagi seorang penulis, bukan?

Namun, untuk menerbitkan artikel di media sebesar IDN Times bukanlah hal yang mudah. Dibutuhkan perjuangan yang cukup intens dan kemampuan cukup baik di bidang penulisan. Intinya, jangan mudah menyerah dalam menulis artikel. Jika artikelmu selalu ditolak oleh editor, coba pelajari kesalahan-kesalahan yang ada pada artikelmu itu. Perbaiki dan jangan ulangi kesalahan yang sama.

Jika artikelmu sudah berhasil diterbitkan oleh editor, kamu akan ketagihan untuk menulis dan membuat artikel yang semakin berkualitas. Nah, kalau masih gak yakin, kamu bisa buktikan sendiri di IDN Times Community. Yuk, dicoba!

7. Kamu bisa menulis lewat aplikasi yang mudah digunakan

Harus Tahu! Ini 8 Kelebihan jika Kamu Bergabung di IDN Times CommunityDok. IDN Times/Bayu D. Wicaksono

Selain melalui web, kamu bisa aktif menulis dan berinteraksi dengan IDN Times melalui aplikasi yang dapat diunduh untuk Android dan iOS, yaitu IDN App. Aplikasinya cukup ramah dan mudah untuk digunakan. Mulai dari membaca berita dan topik-topik lainnya, menulis menjadi lebih mudah karena bisa dilakukan di mana pun.

Untuk fitur-fitur lain juga sama dengan versi webnya. Bagi penulis yang sudah aktif di IDN Times Community, kamu bisa melakukan banyak hal berkaitan dengan penulisan artikel, klaim poin, hingga redeem point yang dapat kamu uangkan.

Cukup mengasyikkan, bukan? Kamu bisa memakai laptop atau komputer jika kamu ingin menulis lewat web. Kalau gak suka ribet, kamu cukup gunakan smartphone untuk melakukan banyak hal di aplikasi keren ini. Gimana? Udah unduh IDN App, kan?

8. Menulis artikel di IDN Times Community itu dibayar

Harus Tahu! Ini 8 Kelebihan jika Kamu Bergabung di IDN Times Communitymedium.com

Mungkin bagi banyak penulis, kelebihan dan keuntungan ini merupakan bentuk apresiasi yang paling ditunggu-tunggu. Ya, jika artikelmu sudah bisa diterbitkan oleh editor IDN Times, kamu akan menerima poin yang sudah bisa diuangkan. Dana akan kamu terima setelah kamu melakukan redeem point. Oh ya, dana juga akan masuk ke rekeningmu tepat waktu, lho.

Sudah banyak penulis di IDN Times Community yang mampu menghasilkan pendapatan yang lumayan melalui karya tulisnya. Ada banyak dari mereka yang bahkan sudah bisa menjadikan menulis sebagai pekerjaan utama, lho. Semakin banyak kamu menulis artikel berkualitas di IDN Times Community, semakin banyak juga uang yang akan kamu dapatkan.

Namun, sebaiknya jadikan menulis sebagai sebuah renjana (passion). Jika kamu sudah banyak menghasilkan artikel yang bagus, dengan sendirinya uang juga akan mengalir mengikutimu. Nah, kalau kamu ingin serius mencoba mendapatkan penghasilan melalui menulis artikel, yuk, segera gabung IDN Times Community dan tulis artikel berkualitas sebanyak-banyaknya.

Itulah beberapa kelebihan dan keuntungan jika kamu bergabung dengan IDN Times Community. Gimana? Seru dan menguntungkan, bukan? Jangan pikir panjang lagi, segera gabung di IDN Times Community secepatnya.

Baca Juga: IWF 2020: 9 Cara Artikel Cepat Terbit dari Editor IDN Times Community 

Dahli Anggara Photo Verified Writer Dahli Anggara

Age quod agis...

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Yudha

Berita Terkini Lainnya