5 Cara Menyaring Komentar Negatif, Jangan Mudah Dijatuhkan

Semua komentar perlu diseleksi dulu!

Apapun yang kita lakukan sehari-hari, tentu gak bisa lepas dari tanggapan dan komentar yang diberikan oleh orang lain. Yang bikin sakit hati adalah mereka yang memberikan komentar negatif tanpa benar-benar berusaha mengerti posisi kita. Belum lagi, fakta bahwa mereka sama sekali gak peduli pada sanggahan kita akan anggapan sepihak yang mereka berikan tersebut.

Makanya, alih-alih menyanggah dan membalas komentar tersebut dengan berbagai alasan, lebih baik jika kita memiliki kemampuan untuk menyaring komentar negatif yang datang dan hanya mengambil yang positifnya saja. Begini nih caranya.

1. Komentar negatif tidak berbentuk saran

5 Cara Menyaring Komentar Negatif, Jangan Mudah Dijatuhkanunsplash/Priscilla Du Preez

Untuk bisa menyaring komentar negatif, tentu kita harus bisa membedakan. Perlu banget diingat bahwa sesuatu yang negatif seperti ini biasanya gak berupa saran. Bentuknya seringkali datang dengan hujatan atau sekadar komentar menyakitkan yang bersifat menjatuhkan kita. 

2. Gak semua komentar negatif disampaikan dengan nada yang kasar

5 Cara Menyaring Komentar Negatif, Jangan Mudah Dijatuhkanunsplash/You X Ventures

Jangan salah mengira bahwa komentar negatif selalu datang dengan nada yang kasar berupa umpatan. Banyak juga lo yang justru terdengar manis dan baik-baik namun maknanya sangat menyakitkan hati. Komentar seperti ini sangat berbahaya jika terlalu kamu masukkan ke dalam hati.

3. Komentar negatif cenderung membuat kamu merasa ingin menyerah

5 Cara Menyaring Komentar Negatif, Jangan Mudah Dijatuhkanunsplash/Aziz Acharki
dm-player

Bahaya dari komentar negatif adalah efeknya yang kemudian membuat kita merasa ingin menyerah. Misal, ketika kita sedang berjuang meraih impian, akan ada beberapa orang yang datang dengan dalih memberikan pendapat, namun berujung dengan mematikan impian-impian kita. Duh, wajib waspada lo dengan hal-hal semacam ini.

Baca Juga: 5 Cara Menyaring Komentar Negatif Menjadi Motivasi dalam Hidup

4. Komentar negatif sangat tidak berdasar dan hanya dilihat dari satu sudut pandang

5 Cara Menyaring Komentar Negatif, Jangan Mudah Dijatuhkanunsplash/Andrea Tummons

Yang namanya memberikan komentar negatif, biasanya sih pelakunya gak pernah melihat alasan kita melakukan suatu hal atau memilih suatu keputusan tertentu. Mereka hanya melihat hal itu dari sudut pandangnya sendiri dan bahkan cenderung mencari-cari sisi negatifnya saja. Tanpa mempertimbangkan bagaimana perasaan kita, mereka memberikan kritik yang sama sekali tidak membantu.

5. Komentar negatif juga bisa diiringi komentar yang positif, makanya harus pandai menyaringnya

5 Cara Menyaring Komentar Negatif, Jangan Mudah Dijatuhkanunsplash/Icons8 Team

Gak selalu datang sendirian, satu orang bisa saja memberikan dua jenis komentar sekaligus, yaitu negatif dan positif. Komentar positif akan berupa masukan yang membangun, pertimbangan dari berbagai sisi, dan selalu berusaha mengembalikan keputusan akhir pada kita pribadi tanpa memaksakan kehendaknya. Nah, makanya wajib banget untuk memiliki kemampuan menyaring komentar yang masuk.

Menelan bulat-bulat semua perkataan orang lain akan sangat berbahaya bagi diri kita. Mimpi yang kita miliki bisa hancur dan hilang begitu saja. Kesuksesan yang sebenarnya bisa kita raih, akan sirna sekejap mata jika gak bisa menyaring berbagai masukan yang datang. Siap kan lebih memilih-milih komentar yang ada?

Baca Juga: 7 Alasan Kamu Harus Berpikir Positif Atas Komentar Negatif Orang Lain

Desy Damayanti Photo Verified Writer Desy Damayanti

Black is the new pink ❣️ ig: desy_damay

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Novaya

Berita Terkini Lainnya