Doa Mustajab Membakar dan Mengusir Jin, Doa Ampuh dari Malaikat Jibril

Agar hidupmu terbebas dari godaan jin yang terkutuk!

Doa mustajab membakar dan mengusir jin yang kali ini akan dibahas adalah doa yang diajarkan oleh malaikat Jibril kepada Rasulullah SAW. Doa tersebut diajarkan oleh malaikat Jibril saat Rasulullah SAW hampir diserang oleh sekumpulan jin.

Selain doa yang telah diajarkan oleh malaikat Jibril, di Al-Quran juga terdapat beberapa ayat yang juga sangat ditakuti di kalangan jin. Ingin tahu bacaan doanya dan kisah di balik doa mustajab untuk membakar dan mengusir jin? Yuk, simak ulasannya di bawah ini.

Doa mustajab membakar dan mengusir jin serta kisah di baliknya

Doa Mustajab Membakar dan Mengusir Jin, Doa Ampuh dari Malaikat JibrilIlustrasi Berdoa (IDN Times/Sunariyah)

Kisah ini diceritakan di beberapa kitab seperti Kitab An-Nur Al Wahhaj Fi Qisshoti Al Isra wal Mi'raaj, Kitab Al-Anwar Al-Bahiyyah, Kitab Wa Huwa bil Ufuq Al-A'la, dan masih banyak lainnya. Pada saat melakukan perjalanan Isra Miraj, Rasulullah diberikan Allah mukjizat yakni bisa melihat jin. Saat di perjalanan banyak sekali jin Ifrit yang ingin menyerang beliau dengan api di tangannya.  

Di momen itu, malaikat Jibril mendatangi Rasulullah seraya berkata "Maukah engkau aku ajarkan suatu kalimat, apabila engkau mengucapkannya maka akan padam apinya dan dia akan jatuh tersungkur pada wajahnya?"

Rasulullah lantas berkata “Ajarkan aku wahai Jibril”. Kemudian, malaikat Jibril menjawab,

A‘udzu bi wajhillahil karimi wa bi kalimatillahit tammatillati la yujawizuhunna barrun wa la fajirun min syarri ma yanzzilu minassama’i, wa min syarri ma ya‘ruju fiha, wa min syarri ma dzara’a fil ardhi, wa min syarri ma yakhruju minha, wa min fitanillaili wannahari, wa min thawariqillaili wannahari, illa thariqan yathruqu bi khairin, ya rahman.

Artinya: "Aku berlindung dengan wajah Allah Yang Maha Mulia dan dengan kalimat-kalimat Allah yang sempurna yang tidak ada orang yang baik dan tidak pula orang yang durhaka dapat melampauinya, dari kejahatan apa saja yang turun dari langit dan dari kejahatan apa saja yang naik ke langit; dari kejahatan apa saja yang masuk ke dalam bumi dan dari kejahatan apa saja yang keluar dari bumi; dari fitnah-fitnah di waktu malam hari dan di waktu siang hari; dari bencana-bencana dari malam hari dan siang hari, kecuali bencana yang datang dengan kebaikan, wahai Dzat yang maha penyayang."

Setelah Rasulullah SAW membaca doa tersebut, jin Ifrit langsung tersungkur jatuh dan api yang dibawanya untuk menyerang Rasulullah seketika padam. Kemudian, Rasulullah SAW melanjutkan perjalanan agungnya kembali.

Kumpulan doa yang ditakuti oleh kalangan jin

Doa Mustajab Membakar dan Mengusir Jin, Doa Ampuh dari Malaikat Jibrililustrasi tasbih dan Quran (pexels.com/RODNAE Productions)

Selain doa yang telah diajarkan oleh malaikat Jibril, terdapat beberapa doa lain yang juga sangat ditakuti oleh kalangan jin, di antaranya:

1. Ayat Kursi

dm-player

Allaahu Laailaaha illa huwal hayyul qayyuum. Laa ta'khudzuhu sinatuw walaa nauum. Lahuu maa fissamaawaati wamaa fil ardhi. Mangdzalladzii yasyfa'u 'indahuu illai bi idznih. Ya'lamu maa baina aiydiihim wamaa kholfahum walaa yukhiithuuna bisyayin min 'ilmihii illaa bimaa syaaa a. wasi'a kursiyyuhus samaawaati wal ardho. Walaa yauduhuu khifdhuhumaa wa huwal'aliyyul 'adhiim.

Artinya: "Ya Allah, tidak ada Tuhan melainkan Dia Yang Hidup kekal lagi terus-menerus mengurus (makhluk-Nya), tidak mengantuk, dan tidak tidur. Kepunyaan-Nya apa yang di langit dan di bumi. Tiada seorang pun yang dapat memberi syafaat di sisi Allah melainkan dengan seizin-Nya. Allah mengetahui semua apa yang di hadapan mereka dan di belakang mereka, dan mereka tidak mengetahui apa-apa dari ilmu Allah melainkan apa yang dikehendaki-Nya. Kursi Allah meliputi langit dan bumi. Dan Allah tidak merasa berat memelihara keduanya, dan Allah Mahatinggi lagi Mahabesar." (QS. Al Baqarah: 255)

2. Taawudz

 A'uudzubillaah himinas syaitoon nirrojiim.

Artinya: "Aku berlindung kepada Allah dari godaan setan yang terkutuk."

3. Surat Al-Falaq

Qul a'uzu birabbil-falaq. Min syarri ma khalaq. Wa min syarri gasiqin iza waqab. Wa min syarrin-naffasati fil-'uqad. Wa min syarri hasidin iza hasad.

Artinya: "Artinya: Katakanlah, 'Aku berlindung kepada Tuhan yang menguasai subuh (fajar), dari kejahatan (makhluk yang) Dia ciptakan, dan dari kejahatan malam apabila telah gelap gulita, dan dari kejahatan (perempuan-perempuan) penyihir yang meniup pada buhul-buhul (talinya), dan dari kejahatan orang yang dengki apabila dia dengki."

4. Surat An-Nas
Qul a'uzu birabbin-nas. Maikin-nas. Ilahin-nas. Min syarril-waswasil-khannas. Allazi yuwaswisu fi sudurin-nas. Minal-jinnati wan-nas.

Artinya: "Katakanlah, aku berlindung kepada Tuhannya manusia, Raja manusia, sembahan manusia, dari kejahatan (bisikan) setan yang bersembunyi, yang membisikkan (kejahatan) ke dalam dada manusia, dari (golongan) jin dan manusia."

5. Surat Al-Mu’minun

Rabbi a'uzu bika min hamazatisy-syayatin wa a'ụzu bika rabbi ay yahdurun.

Artinya: “Ya Tuhanku, aku berlindung kepada Engkau dari bisikan-bisikan setan, dan aku berlindung kepada-Mu agar mereka tidak menyertaiku." (QS. Al-Mu'minun: 97-98)

Itulah doa mustajab membakar dan mengusir jin yang telah diajarkan oleh malaikat Jibril dan beberapa doa-doa lainnya yang juga ditakuti oleh jin. Jangan lupa dihafal agar hidupmu bebas dari gangguan jin, ya!

Baca Juga: 6 Doa Bala, Doa Andalan agar Selalu Dilindungi oleh Allah SWT

Topik:

  • Dinda Trisnaning Ramadhani
  • Yunisda D
  • Stella Azasya

Berita Terkini Lainnya