5 Kiat Menjadi Sosok High Value Person, Attitude Paling Penting!

Attitude cerminan kualitas diri 

Kualitas diri memang penting untuk diperhatikan. Seseorang yang memiliki nilai kualitas diri mumpuni akan lebih dihargai oleh orang-orang sekitar. Orang-orang dengan kualitas diri yang mumpuni seringkali disebut dengan high value person.

Mengingat akan hal tersebut, sudah keharusan bagi kita untuk tumbuh menjadi seseorang yang memiliki nilai kualitas diri mumpuni. Kira-kira bagaimana caranya? Berikut ini merupakan lima kiat menjadi high value person.

1. Terus gali potensi diri 

5 Kiat Menjadi Sosok High Value Person, Attitude Paling Penting!ilustrasi membaca (pexels.com/Min An)

Setiap orang sudah dianugerahi potensinya masing-masing. Mengingat akan hal tersebut, sudah seharusnya kita bisa mengasah potensi diri yang ada secara optimal. Ini besar kontribusinya bagi kesuksesan.

Terus menggali potensi diri merupakan salah satu kiat yang bisa dilakukan untuk membentuk pribadi yang high value person. Potensi diri yang bisa dikembangkan secara maksimal merupakan cerminan diri berkualitas mumpuni.

2. Terbuka terhadap informasi 

5 Kiat Menjadi Sosok High Value Person, Attitude Paling Penting!ilustrasi tersenyum (pexels.com/Julia M Cameron)

Apa yang ada dalam benakmu ketika melihat seseorang yang memiliki kualitas diri mumpuni? Sudah pasti ia adalah seseorang yang mampu berpikir kritis. Orang-orang tersebut terbuka dengan informasi dan bisa menyikapinya secara cermat.

Tentu saja ini menjadi kiat penting untuk bisa menjadi seseorang yang high value person. Terbuka terhadap informasi membuatmu kaya akan pengalaman. Kamu tumbuh menjadi sosok yang berwawasan luas.

Baca Juga: 5 Hal yang Membuat Orang Dinilai Memiliki Kualitas Diri yang Baik

3. Mengasah kreativitas diri secara optimal 

dm-player
5 Kiat Menjadi Sosok High Value Person, Attitude Paling Penting!Ilustrasi melukis (pexels.com/Gustavo Fring)

Setiap individu sudah dibekali dengan kreativitasnya masing-masing. Namun semua itu kembali lagi pada keputusan setiap individu. Apakah ia mau mengasah kreativitasnya atau hanya berpangku tangan.

Terus berusaha mengasah kreativitas diri secara optimal rupanya juga menjadi giat penting untuk menjadi seorang high value person. Kreativitas yang terasah secara optimal membuatmu terampil dalam berkarya. Kesuksesan akan semakin terbuka lebar.

4. Selalu menjaga attitude 

5 Kiat Menjadi Sosok High Value Person, Attitude Paling Penting!ilustrasi bersalaman (pexels.com/fauxels)

Tentu kita sudah sering mendengar nasehat untuk selalu jaga sikap di mana pun berada. Sepintar dan sekaya apa pun, kita tidak akan ada artinya di mata orang lain apabila tak mampu menjaga perilaku sesuai etika.

Menjaga attitude dengan baik merupakan kiat penting yang harus diterapkan untuk tumbuh menjadi sosok high value person. Menjadi sosok yang berperilaku baik, orang akan memiliki sudut pandang positif akan dirimu.

5. Menumbuhkan sikap gigih dan tidak pantang menyerah 

5 Kiat Menjadi Sosok High Value Person, Attitude Paling Penting!ilustrasi pekerja keras (unsplash.com/@charlesdeluvio)

Kualitas seseorang tidak hanya diukur dari seberapa ia cerdas dan kreatif. Tapi juga didasarkan pada sikap dan tingkah laku yang melekat pada dirinya. Tidak terkecuali dengan sikap gigih dan tidak mudah menyerah.

Ini menjadi hal yang penting yang harus diperhatikan ketika kamu ingin tubuh menjadi individu high value person. Sikap gigih dan tidak mudah menyerah menegaskan bahwa dirimu adalah individu berkarakter kuat. 

Individu high value person akan selalu dihargai oleh orang-orang sekitar. Dari lima kiat di atas, mana saja yang sudah kamu terapkan untuk menjadi seseorang yang berkualitas?

Baca Juga: 5 Tips Tingkatkan Kualitas Diri di Tempat Kerja, Pastikan Posisi Aman!

Mutia Zahra Photo Verified Writer Mutia Zahra

Let's share positive energy

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Ines Sela Melia

Berita Terkini Lainnya