5 Tips Khatam Al Quran selama Ramadan, Yuk Lebih Semangat! 

Menyeimbangkan kemampuan dan target!

Membaca Al Quran menjadi salah satu ibadah yang bisa dilakukan selama bulan Ramadan berlangsung. Walaupun banyak ayat yang harus dibaca, namun tak membuat banyak orang malas untuk membacanya. Apalagi saat Bulan Suci, semangat untuk membacanya kian meningkat.

Buat kamu yang memiliki target mengkhatamkan Al Quran di bulan Ramadan dan merasa masih kesulitan, berikut ini adalah beberapa tips yang bisa kamu terapkan. Dijamin makin termotivasi untuk membacanya! 

1. Menyeimbangkan kemampuan dan target

5 Tips Khatam Al Quran selama Ramadan, Yuk Lebih Semangat! Al Quran (unsplash.com/Ali Burhan)

Kegiatan pertama yang sebaiknya perlu dilakukan ketika membaca Al Quran di bulan suci Ramadan adalah menyeimbangkan kemampuan dan target. Kamu bisa memahami kemampuan kamu untuk membaca dalam satu waktu.

Sebagai contoh, untuk membaca 2 lembar memerlukan waktu 5 menit. Namun bila merasa belum lancar atau masih terbata-bata, waktu yang diperlukan untuk menyelesaikan bacaan 2 lembar menjadi lebih lama.

Apabila kamu berkeinginan untuk menyelesaikan 30 juz dalam satu bulan, kamu harus memastikan untuk meluangkan waktu yang jauh lebih banyak dibandingkan dengan orang-orang yang telah lancar.

2. Membaca 1 juz setiap hari

5 Tips Khatam Al Quran selama Ramadan, Yuk Lebih Semangat! ilustrasi orang yang membaca Al Quran (unsplash.com/Rizki Yulian)

Seperti kita ketahui, bahwa bulan Ramadan akan berlangsung sekitar 30 hari dan jumlah juz dalam Al Quran sama dengan 30. Maka dari itu untuk mengkhatamkannya, kita wajib satu juz dalam waktu satu hari.

Kamu bisa membacanya sekaligus dalam satu waktu atau mencicilnya dengan membacanya beberapa kali dalam sehari. Kamu dapat menggunakan waktu untuk membaca Al Quran setelah salat fardhu, setelah buka puasa, setelah sahur, setelah tarawih, sebelum tidur, atau waktu-waktu luang lainya.

Kamu sebaiknya memanfaatkan waktu dengan semaksimal mungkin untuk menggapai target satu juz dalam satu hari.

Baca Juga: 5 Cara Cepat Menghafal Al-Quran Tanpa Menguras Pikiran

3. Membaca 2 lembar setiap selesai salat fardhu

5 Tips Khatam Al Quran selama Ramadan, Yuk Lebih Semangat! Al Quran (unsplash.com/Abdullah Faraz)

Umumnya, Al Quran terdiri atas 600 halaman. Namun, jumlah lembar ini bisa bertambah atau berkurang sesuai dengan percetakannya. Apabila 600 lembar ini dibagi 30 hari, maka kamu harus membaca 20 halaman yang setiap harinya.

Jika kamu bisa membacanya sekaligus, tentu akan lebih cepat selesai. Tapi, bila hal ini dirasa cukup berat, maka kamu dapat membacanya setiap selesai melakukan salat 5 waktu. 

Untuk cara mengkhatamkan Al Quran selama bulan Ramadan, yakni 20 halaman dibagi 5 menjadi 2 halaman setiap salat. Cara tersebut cenderung lebih ringan untuk kamu yang merasa sulit untuk membaca Al Quran dalam satu waktu dan tak membutuhkan waktu yang terlalu lama.

4. Membeli Al Quran berukuran kecil

5 Tips Khatam Al Quran selama Ramadan, Yuk Lebih Semangat! Al Quran (unsplash.com/Masjid Pogung Dalangan)

Kamu bisa menggunakan Al Quran dengan ukuran yang kecil agar kamu bisa membacanya di waktu-waktu luangmu. Misalnya saja saat menunggu kendaraan umum, selama perjalanan akan bekerja atau sekolah atau waktu istirahat. 

Pemilihan ukuran Al Qur an yang kecil, dirasa praktis dan akan memudahkanmu untuk membacanya setiap, sehingga bacaan kamu cepat selesai. Di samping itu, Al Quran yang berukuran kecil juga bisa dimasukkan ke dalam tas jinjing yang umum dibawa bersamaan dengan dompet dan barang bawaan lainnya, jadi tak akan memakan banyak tempat.

5. Mengunduh dan memanfaatkan aplikasi Al Quran

5 Tips Khatam Al Quran selama Ramadan, Yuk Lebih Semangat! ilustrasi smartphone (unsplash.com/Jonas Leupe)

Saat ini, perkembangan teknologi semakin pesat dan membuat hampir setiap hal dapat diakses menggunakan smartphone. Sama halnya dengan aplikasi Al Quran, kamu bisa mengunduh dan memanfaatkannya untuk melanjutkan bacaan supaya lebih mudah dan praktis.

Selain itu, dengan melakukan cara ini, kamu menjadi lebih semangat dan termotivasi untuk segera mengkhatamkan Al Quran. Kamu pun tak ada alasan lagi untuk malas membaca Al Quran dengan dalih tidak membawanya.

Tips-tips di atas semoga bermanfaat dan bisa membantumu dalam mengkhatamkan Al Quran selama bulan Ramadan. Kamu pun semakin bersemangat!

Baca Juga: Ayat Al-Quran tentang Puasa Ramadhan yang Perlu Diperhatikan

Ratna Herlina Photo Verified Writer Ratna Herlina

IG: ratna0694

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Febrianti Diah Kusumaningrum

Berita Terkini Lainnya