4 Tips Memilih Keramik Lantai Dapur yang Tepat untuk Mencegah Licin

- Pilih keramik dengan tekstur untuk meningkatkan keamanan dan estetika dapur
- Tes keramik dengan air dan minyak untuk memastikan tidak licin sebelum membeli
- Perhatikan peringkat ketahanan licin (R rating) dan sesuaikan dengan budget yang dimiliki
Saat kamu sedang merenovasi rumah, pastikan semua interior yang kamu gunakan memiliki kualitas yang bagus, termasuk keramik lantai dapur. Memilih keramik lantai dapur harus tepat. Tujuannya agar mencegah licin.
Dapur adalah tempat yang sering terkena air dan minyak. Oleh sebab itu, kamu harus memilih keramik yang anti licin. Setidaknya dengan kamu memilih keramik yang tepat, kamu bisa mengurangi risiko kecelakaan. Bagi kamu yang tidak tau gimana caranya memilih keramik yang benar, berikut ini tips memilih keramik yang tepat untuk mencegah licin.
1. Pilih yang ada teksturnya

Memilih keramik lantai harus yang benar. Salah satu cara supaya kamu tidak salah pilih keramik adalah pastikan kamu memilih keramik yang memiliki tekstur. Keramik yang punya tekstur dapat membantu meningkatkan keamanan.
Keramik jenis yang satu ini dapat mengurangi risiko licin. Pilih keramik tekstur sesuai dengan kebutuhan dan gaya dapur kamu. Keunggulan lainnya dari jenis keramik yang satu ini adalah dapat menyembunyikan kotoran.
Selain itu, noda-noda bekas masak juga tidak terlalu kelihatan. Kalau kamu pakai keramik ini, juga bisa menambahkan kesan estetik pada dapur. Dengan begitu, tampilan dapur kamu terlihat lebih menarik.
2. Coba tes dengan tumpahkan air dan minyak

Cara kedua adalah saat memilih keramik, coba kamu tumpahkan air sedikit pada keramik. Lihat dengan baik bagaimana reaksinya. Jika air mudah mengalir, maka keramik tersebut kemungkinan besar tidak licin.
Selain itu, uji tes keramik tidak licin juga bisa pakai minyak. Tuang setetes minyak di atas keramik, kalau minyak menempel dan membuat permukaan keramik menjadi licin, maka sebaiknya kamu jangan memilih keramik itu. Pastikan kamu melakukan tes ini sebelum memutuskan untuk membeli keramik lantai dapur.
3. Perhatikan peringkat ketahanan licin

Banyak faktor yang perlu kamu pertimbangkan saat memilih keramik lantai dapur. Kamu harus memperhatikan peringkat ketahanan licin dari keramik. Kalau mau lihat kualitas ketahanan licin keramik, kamu bisa lihat label R atau R rating pada keramik.
R rating itu menunjukkan tingkat ketahanan licin keramik. Kamu bisa pilih peringkat sesuai yang kamu butuhkan. Pastikan memilihnya dengan benar, agar kamu dan siapapun yang berada di dapur bisa aman saat berada di dapur.
Kalau kamu sering masak dan kamu merasa nantinya dapur akan sering terkena minyak dan air, kamu bisa pilih keramik dengan peringkat R lebih tinggi. Pastikan dapur kamu itu aman. Pilih dapur yang anti licin.
4. Pilih keramik yang harganya sesuai budget

Kamu tetap bisa memilih keramik yang bagus sesuai dengan budget yang ada. Oleh sebab itu, kamu harus pintar-pintar memilih keramik lantai dapur yang tepat. Jangan terlalu memaksakan diri untuk membeli keramik yang mahal.
Pilih keramik sesuai anggaran. Memilih keramik lantai dapur yang tepat bukan hanya soal keamanan. Tetapi, juga tentang budget. Cari keramik yang memiliki kualitas baik dengan harga yang terjangkau.
Coba kamu membeli keramik yang sedang promo. Cari keramik yang kualitasnya baik dan harganya pas di kantong kamu. Ingat untuk jangan terlalu memaksakan diri jika kamu tidak memiliki budget yang sesuai.
Itulah beberapa cara memilih keramik lantai dapur yang tepat untuk mencegah licin. Karena dapur adalah area yang sering terkena air dan minyak, maka kamu jangan asal memilih keramik. Keramik yang tepat membuat kamu nyaman saat memasak di dapur.



















