5 Kebiasaan yang Bisa Mengubah Hidup Menjadi Lebih Produktif

Semangat menjalani hari

Apakah kamu sering merasa lelah, lesu atau kurang bersemangat dalam mengawali hari-harimu? Padahal ada banyak pekerjaan yang harus terselesaikan di hari itu juga. Jika memang iya, kamu sedang berada pada fase di mana hidupmu mulai kurang produktif.

Hidup yang kurang produktif selain dapat  berdampak pada kondisi fisik yang kurang aktif, juga akan berdampak pada hasil pekerjaan yang tidak maksimal. Untuk mengatasi hal tersebut, ada beberapa kebiasaan yang bisa kamu lakukan sebagai berikut.

1. Jangan lupa bersyukur!

5 Kebiasaan yang Bisa Mengubah Hidup Menjadi Lebih ProduktifPexels.com/Visionpic.net

Bersyukur adalah salah satu kegiatan yang membuat hidupmu semakin berharga. Kamu bisa lakukan hal ini di pagi hari ketika bangun tidur. Dengan bersyukur berarti kamu telah berterima kasih kepada Tuhan atas nikmat yang sudah diberikan.

Cukup mensyukuri nikmat yang saat itu kamu rasakan seperti nikmat sehat, nikmat nafas, nikmat tubuh yang sempurna dan lain-lain, serta menyadari bahwa semua itu adalah pemberian berharga dari Tuhan untukmu.

Hal sederhana itu akan membuat kamu terhindar dari rasa pesimis dan malas dalam mengawali hari, sehingga hari-harimu akan menjadi lebih produktif.

2. Lakukan olahraga teratur

5 Kebiasaan yang Bisa Mengubah Hidup Menjadi Lebih ProduktifPexels.com/Tirachard Kumtanom

Olahraga adalah salah satu cara agar bisa membuat kamu semakin semangat dalam menjalani hari. Dengan melakukan aktivitas olahraga secara teratur, maka akan membuat tubuh kamu menjadi lebih sehat dan aktif.

Hal itu dapat membuat semua pekerjaan dan kegiatan yang akan kamu lakukan bisa lebih mudah terselesaikan. Kamu bisa memilih berbagai jenis olahraga di pagi hari, seperti lari-lari bersama hewan peliharaan, meditasi, kardio atau jenis olahraga lain yang kamu suka.

3. Membaca buku

5 Kebiasaan yang Bisa Mengubah Hidup Menjadi Lebih ProduktifPexels.com/Leah Kelley

Kegiatan membaca buku mungkin saat ini kurang digemari oleh kaum millennial, karena perkembangan teknologi informasi yang semakin pesat membuat mereka cenderung lebih suka menghabiskan waktu dengan gadget dari pada membaca buku.

dm-player

Nyatanya membaca buku dapat membuat hari-harimu menjadi lebih produktif lho, kenapa? Membaca buku dipercaya dapat membantu menjaga otak kamu terangsang untuk melakukan aktivitas yang lebih banyak lagi.

Kamu bisa membaca jenis buku yang paling kamu senangi, atau membaca buku-buku motivasi dan pegembangan diri untuk menambah wawasan kamu.

Baca Juga: 8 Klub Paling Produktif dalam Sejarah Europa League, Adakah Jagoanmu?

4. Puasa media sosial

5 Kebiasaan yang Bisa Mengubah Hidup Menjadi Lebih ProduktifPexels.com/Tracy Le Blanc

Media sosial adalah salah satu media yang memuat berbagai macam informasi, tentunya media ini memiliki dampak positif dan negatif tergantung bagaimana si pengguna memanfaatkannya. Apabila kamu memanfaatkan media sosial hanya untuk melihat Insta Story teman, atau hanya melihat konten-konten yang kurang memberi manfaat untuk hidupmu, maka saatnya kamu harus berpuasa media sosial.

Dengan berpuasa media sosial artinya kamu bisa lebih fokus pada diri kamu sendiri, bukan pada orang lain. Sadari bahwa ada banyak hal yang bisa kamu lakukan untuk mengisi waktu dan bisa membuat kamu lebih berkembang.

Kamu bisa memulai untuk mengerjakan hal sederhana yang tentunya dapat bermanfaat bagi hidupmu seperti membaca, menanam bunga, memasak, memberi makan hewan peliharaan dan lain-lain sesuai dengan hobi dan kesukaan kamu.

5. Meditasi mindfulness

5 Kebiasaan yang Bisa Mengubah Hidup Menjadi Lebih ProduktifPexels.com/Prasanth Inturi

Salah satu cara untuk bisa lebih produktif yaitu dengan cara fokus pada diri sendiri dan fokus pada apa yang sedang kamu kerjakan sekarang. Teknik mindfulness ini dapat kamu terapkan pada kehidupan sehari-hari kamu.

Teknik ini mengajarkan kesadaran tentang apa yang kamu lakukan pada saat itu juga. Kamu dituntut fokus terhadap apa yang kamu kerjakan saat itu, bukan tentang masa lalu atau tentang masa depan.

Lakukan meditasi mindfulness minimal 10 menit secara rutin untuk mengembalikan fokus dan kesadaranmu. Kamu bisa melihat beberapa video tentang teknik meditasi mindfulness di YouTube atau media lain.

Itulah tadi beberapa kebiasaan yang bisa membuat hidupmu menjadi lebih produktif. Semoga bisa menjadi inspirasi dan bisa kamu terapkan ya!

Baca Juga: 5 Zodiak Berbahagia di Minggu ke-1 November 2020, Saatnya Produktif!

Windy Ayu Lestari Photo Verified Writer Windy Ayu Lestari

Bismillahirrahmanirrahim

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Rully Bunga

Berita Terkini Lainnya