7 Tanda Seseorang Melakukan Gaslighting, Harus Hati-hati 

Salah satu tindakan terparah dari seorang individu

Apakah kamu pernah mengalami kejadian saat kamu berusaha untuk jujur atas suatu keadaan sulit namun orang lain malah berusaha untuk semakin menyudutkanmu? Hal tersebut kemudian membuatmu menjadi meragukan pendirianmu. Kamu pun jadi memikirkan kemungkinan bahwa kesalahan ada padamu.

Hati-hati. Itulah yang sering dilakukan oleh para pelaku gaslighting. Alih-alih membantu dalam mengatasi suatu masalah, mereka cenderung melebih-lebihkan bahkan membuatmu merasa bersalah. Coba perhatikan lagi orang-orang di sekitarmu. Ada tujuh tanda yang bisa membuatmu tahu bahwa seseorang sedang melakukan gaslighting pada orang lain.

Baca Juga: 5 Tanda Gaslighting di Tempat Kerja, Begini Cara Mengatasinya!

1. Menghindari pembicaraan serius dan berusaha melakukan pengalihan isu

7 Tanda Seseorang Melakukan Gaslighting, Harus Hati-hati ilustrasi diskusi (pexels.com/@olly)

Saat ada masalah, otomatis kita akan berdiskusi dengan orang yang bersangkutan, baik secara pribadi maupun bersama. Namun, orang ini malah berusaha menghindari pembicaraan seperti ini dengan mengalihkan bahan pembicaraan ke topik yang lain.

2. Menutupi fakta dengan berbagai macam cara untuk berbohong

7 Tanda Seseorang Melakukan Gaslighting, Harus Hati-hati ilustrasi diskusi di kantor (pexels.com/@anthonyshkraba-production)

Tidak ingin ketahuan, orang ini melakukan tindakan gaslighting dengan cara mengarang cerita palsu untuk menggantikan kejadian sesungguhnya. Ia tidak mau siapa pun tahu kejadian sebenarnya sebab hal tersebut mungkin akan merugikannya.

3. Menolong dengan tujuan terselubung

7 Tanda Seseorang Melakukan Gaslighting, Harus Hati-hati ilustrasi menjelaskan informasi (pexels.com/@rdne)

Menolong dengan tulus dan ditolong adalah dua hal umum yang kita dapati dalam berinteraksi dengan orang lain. Sementara bagi orang yang mau gaslighting, salah satu ciri-cirinya adalah berusaha untuk terlihat menolong. Padahal, ada maksud tersembunyi yang hendak dicapai.

Baca Juga: 7 Gaslighting Jin Seung Joo pada Jin I Soo di Drakor Flex X Cop

4. Meski sudah ketahuan bersalah, tidak pernah mau mengaku

7 Tanda Seseorang Melakukan Gaslighting, Harus Hati-hati ilustrasi mengelak (pexels.com/@karolina-grabowska)

Kalau kita bersalah dan bahkan ketahuan, lebih baik segera akui dan berupaya untuk lebih baik lagi nantinya. Berbekal kemampuan gaslighting, orang ini malah akan mengelak dari tuduhan yang ada bahkan saat sudah ada bukti yang menguatkan.

5. Menganggap pendapat dan perasaan orang lain adalah sepele

7 Tanda Seseorang Melakukan Gaslighting, Harus Hati-hati ilustrasi menertawakan orang lain (pexels.com/@keira-burton)

Dalam interaksi sehari-hari dan bertukar pikiran, kita akan berusaha untuk menyimak dan kemudian memberi respon sesuai. Sementara, si tukang gaslighting ini malah akan menyepelekan dan memandang rendah opini dan ungkapan orang lain.

6. Ketika merasa disudutkan, berusaha playing victim

7 Tanda Seseorang Melakukan Gaslighting, Harus Hati-hati ilustrasi menangis (pexels.com/@rdne)

Saat semua mata sudah tertuju padanya dengan pandangan sinis, lantas orang ini akan menjadi dramatis. Ia akan membuat dirinya adalah korban dalam tuduhan yang ditujukan padanya. Lantas, orang lain diharapkan dapat memberi empati dan mendukungnya.

7. Mencari pendukung untuk menguatkan posisi

7 Tanda Seseorang Melakukan Gaslighting, Harus Hati-hati ilustrasi gosip (pexels.com/@felicity-tai)

Mengawali seorang diri, biasanya kalau seseorang sudah biasa melakukan gaslighting sehari-hari, ia akan mulai merasa butuh untuk dapatkan dukungan lebih banyak. Oleh karena itu, akan berusaha melakukan rekrutmen sebagai penguat posisinya di suatu lingkungan.

Ada berapa tanda yang bisa kamu temukan pada seseorang yang kamu curigai? Tanpa disadari, para pelaku gaslighting akan selalu ada di sekitar kita dengan perilaku manipulatif. Kenali ciri-cirinya agar bisa lebih aware saat berada di sekitarnya.

Baca Juga: 5 Gaslighting yang Dialami Ji Won di Kantor dalam Marry My Husband

Khariton Tjahjadi Photo Verified Writer Khariton Tjahjadi

Menulis adalah jalan ninjaku merekam memori | IG: @kharitontj

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Fajar Laksmita

Berita Terkini Lainnya