5 Alasan Kamu Wajib Bahagia Dulu Sebelum Cari Pasangan, Jangan Lupa!

#IDNTimesLife Yakin kamu sudah bahagia?

Sering kali kamu berpikir, kenapa ya belum ada orang yang mau deketin kamu? Jangankan jadian, untuk sekadar say hello aja tidak ada. Saat sudah kenalan, kemudian tak berapa lama doi pergi. Sebegitu burukkah, sehingga tidak ada orang yang tertarik denganmu? Jika pernah berpikir demikian, mungkin jawabannya adalah karena kamu belum bahagia dengan diri sendiri.

Saat orang mendekatimu namun kamu belum mampu menghargai dan bahagia dengan diri sendiri maka semuanya akan sia-sia. Kenapa? Karena ternyata lima alasan inilah jawabannya. 

1. Dirimu memancarkan energi saat berinteraksi dengan orang lain

5 Alasan Kamu Wajib Bahagia Dulu Sebelum Cari Pasangan, Jangan Lupa!Ilustrasi pasangan romantis (pixabay.com/oixauvoltei)

Percaya tidak percaya, apa yang ada dalam hatimu akan terpancar keluar. Sehingga kamu tidak bisa menyembunyikan sesuatu, walau tanpa menceritakan. Jika hatimu isinya kepahitan, rasa kecewa, dendam dan amarah, maka pasti output-nya adalah perkataan yang kasar, suka marah-marah, dan tidak bisa menghargai orang lain. 

Dalam kondisi demikian, siapa yang akan mencintaimu? Apalagi jika kamu mengabaikan hal lain seperti karier dan penampilanmu. Maka jangan heran kalau belum bahagia, jodoh akan terasa sangat jauh. 

2. Kamu tidak bisa membahagiakan orang lain, jika tidak dicoba dengan diri sendiri 

5 Alasan Kamu Wajib Bahagia Dulu Sebelum Cari Pasangan, Jangan Lupa!Ilustrasi sepasang kekasih (pixabay.com/instant-shooting)

Bagaimana kamu tahu cara membahagiakan orang lain yang nantinya jadi gebetan, kalau untuk diri sendiri saja kamu bingung bagaimana untuk bahagia? Mungkin kamu bisa cari tahu cara bahagiain pasangan lewat berbagai media. Namun, sesuatu yang tidak benar dari hati tidak akan bertahan lama.

Karena sebenarnya kamu juga butuh bahagia, bukan hanya pasangan yang butuh dibahagiakan. Oleh karena itu, cobalah untuk ambil keputusan untuk bahagia terlebih dahulu sebelum cari pasangan. 

3. Kamu sudah tak memiliki masalah yang masih sulit untuk diselesaikan 

5 Alasan Kamu Wajib Bahagia Dulu Sebelum Cari Pasangan, Jangan Lupa!Ilustrasi penulis (pixabay.com/gaganmasoun)
dm-player

Jujur saja untuk memperbaiki diri membutuhkan waktu. Sehingga saat ada orang lain datang dan kamu sedang sibuk memperbaiki diri, hubungan juga tidak akan berjalan dengan lancar.

Kamu butuh waktu untuk sendiri dan memampukan diri supaya bisa bahagia. Bukan karena akhirnya punya pasangan, namun karena kamu yang memutuskan sendiri kebahagiaan tersebut. 

Baca Juga: 6 Rahasia Sukses Pacaran dengan Orang yang Cuek

4. Bahagiamu adalah daya tarikmu

5 Alasan Kamu Wajib Bahagia Dulu Sebelum Cari Pasangan, Jangan Lupa!Ilustrasi memberi hadiah (pixabay.com/Montoya98)

Bandingkan dengan kamu yang hidupnya selalu marah-marah, nulis status galau, dsb, dengan kamu yang selalu menuliskan kata semangat dan positif serta selalu memasang foto yang ceria. Kira-kira akan lebih menarik yang mana? Tentulah yang mengandung kebahagiaan dan keceriaan.

Tidak ada orang yang ingin menghabiskan waktu dan energi buat memperbaiki hidup seseorang. Jadi, kamulah yang bisa mengubahnya saat ini.

5. Konsep mencari pasangan adalah berbagi kebahagiaan bukan melengkapi kebahagiaan 

5 Alasan Kamu Wajib Bahagia Dulu Sebelum Cari Pasangan, Jangan Lupa!Ilustrasi kekasih bahagia (pixabay.com/StockSnap)

Jadi, kalau kamu berpikir saat setelah punya pasangan maka hidup akan bahagia, itu salah. Karena konsep hubungan sesungguhnya adalah berbagi kebahagiaan. Sehingga kamu perlu bahagia dulu.

Jangan datang saat kondisi rapuh dan menjadikan dia bahan bahagiamu. Karena kamulah pencipta kebahagiaan dirimu sendiri. Rugi besar jika mengandalkan orang lain sebagai sumber kebahagiaanmu. 

Maka dari itu, masihkah kamu memiliki masalah dalam dirimu sehingga membuatmu sulit bahagia? Kalau begitu coba ambil waktu dulu untuk memperbaikinya. Pasangan akan datang saat kamu sudah biss menerima dan bahagia dengan diri sendiri. 

Baca Juga: 5 Alasan Mengapa Satu Bulan Pertama Pacaran Menjadi Momen Tercanggung

Laurensius Aldiron Photo Verified Writer Laurensius Aldiron

Seorang pegawai kantoran pada umumnya, yang memilih menulis untuk mengeluarkan opini yang tak bisa disampaikan secara langsung..

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

Berita Terkini Lainnya