6 Tipe Pasangan yang Bisa Langgeng Hingga ke Jenjang Pernikahan

Kamu dan pacarmu masuk salah satu dari 6 ciri-ciri ini gak?

Hal yang paling menantang dari sebuah hubungan adalah perihal bagaimana agar hubungan tersebut bisa terjaga dengan baik hingga berlabuh ke pelaminan bahkan hingga maut memisahkan. Jika kamu memang serius dengan pasanganmu saat ini, pastinya kamu sudah merasakannya bukan bahwa menjaga hubungan itu bukan perihal yang mudah?

Yup, hanya kamu dan dia lah yang menentukan sampai kapan hubungan kalian tetap berjalan dan kuat. Nah, berikut ini adalah ciri-ciri pasangan yang nantinaya akan langgeng hingga ke jenjang pernikahan bahkan selamanya!

1. Pasangan yang mau saling memaafkan kesalahan masing-masing

6 Tipe Pasangan yang Bisa Langgeng Hingga ke Jenjang PernikahanUnsplash.com/Priscilla Du Preez

Banyak yang bilang dan setuju nahwa pertengkaran di dalam sebuah hubungan adalah bumbu dalam hubungan kalian. Yup, setiap pasangan pasti akan mengalami sebuah konflik dan itu adalah hal yang wajar. Namun, yang terpenting adalah bukan "apa permasalahannya" namun "bagaimana kamu dan dia menyelesaikan masalahnya".

Pasangan yang akan terus bertahan dan langgeng hingga ke jenjang pernikahan adalah mereka yang mau saling memaafkan dan menerima kesalahan masing-masing. Pasangan yang sukses akan selalu bersama-sama fokus untuk bisa menyelesaikan problem bersama. Saling mengakui kesalahan, lalu memaafkan. Ada kalanya rasa emosi dan keegoisan selalu mendominasi ketika terjadi konflik dengan pasangan, namun ada kalanya juga kita harus memilih antara menjadi benar atau bahagia. 

2. Pasangan yang sama-sama suka petualangan baru dan menantang

6 Tipe Pasangan yang Bisa Langgeng Hingga ke Jenjang PernikahanUnsplash/Sean Mungur

Kebosanan adalah salah satu problem yang paling sering dialami oleh pasangan. Setelah sekian lama dan melewati masa-masa dimabuk asmara, datanglah masa ketika kamu atau dia yang dilanda rasa bosan dengan hubungan kalian. Walau sepele, banyak lho pasangan yang tergoda dan hubungannya kandas hanya karena ini!

Pasangan yang berhasil melewati hal ini adalah pasangan yang luar biasa hebat, dan pastinya mereka akan siap melanjutkan ke jenjang yang lebih serius. Nah, pasangan-pasangan yang berhasil melalui godaan ini biasanya mereka yang berhasil menciptakan sebuah hubungan yang gak monoton dan banyak mewarnai hubungan mereka dengan petualangan-petualangan baru. 

Pasangan ini akan melakukan kegiatan-kegiatan baru dan seru bersama-sama secara berkala, contohnya mengikuti kegiatan hobi bersama-sama, mengikuti kegaitan amal bersama-sama, traveling bersama-sama, dan apapun yang mereka sama-sama minati. Hal ini akan menimbulkan "gairah" baru di dalam hubungan, sehingga rasa bosan antara pasangan semakin kecil terjadi.  

3. Pasangan yang suka menjaga romantisme

6 Tipe Pasangan yang Bisa Langgeng Hingga ke Jenjang PernikahanUnsplash/Pablo Merchán Montes

Pasangan yang mau menyempatkan diri untuk melakukan hal-hal romantis adalah pasangan yang bahagia. Romantis pastinya bergantung pada selera pasangan tersebut masing-masing ya! Ada kalanya memang pasangan itu menginginkan suasana yang benar-benar romantis, jika diibaratkan ini adalah waktu mereka berdua untuk "me time".

Pastinya, romantisme itu harus bisa menciptakan suasana yang spesial sehingga mereka benih-benih cinta terus bersemi. Dengan takaran keromantisan yang tepat, pastinya pasangan akan selalu bisa merasakan kebahagiaan dalam menjalani hubungan. 

dm-player

Baca Juga: 5 Pelajaran Ini Harus Diresapi Pasangan Suami Istri yang Baru Menikah

4. Pasangan yang menjunjung tinggi rasa saling percaya

6 Tipe Pasangan yang Bisa Langgeng Hingga ke Jenjang PernikahanUnsplash.com/João Silas]

Kepercayaan adalah pondasi utama dari sebuah longterm relationship. Tak ada gunanya kita meneruskan sebuah hubungan dengan seseorang yang sama sekali tidak bisa kita percaya atau sebaliknya. Sebuah hubungan tidak akan kuat jika tidak ada rasa saling percaya di dalamnya. Setuju gak?

Pasangan bahagia yang sukses menjaga hubungan mereka hingga kakek-nenek adalah mereka yang sanga percaya dengan pasangan masing-masing. Merka tidak akan ada menyimpan rahasia besar satu sama lain. Bisa dibayangkan, jika pasangan saja tidak percaya dengan kita, dampaknya adalah kita juga jadi tidak bisa percaya dengan diri sendiri 'kan? Mana mungkin kita bisa menjalani sebuah hubungan dengan penuh keragu=-raguan?

5. Pasangan yang memiliki banyak persamaan life goals

6 Tipe Pasangan yang Bisa Langgeng Hingga ke Jenjang PernikahanUnsplash.com/Toa Heftiba

Pasangan yang memiliki banyak persamaan itu lebih bisa menjalin hubungan lebih awet lho! Memang dalam menjalin hubungan, persamaan mengenai visi, misi, pandangan hidup itu sangat penting. Karena adanya persamaan tersebut, pasangan tersebut akan merasakan keamanan dan kenyamanan dalam menjalani hubungan. 

Mereka memiliki life goals yang sama, prinsip yang sejalan, pola pikir yang sama, dan bahkan selera humor maupun musik yang sama, memiliki hubungan yang akan sangat kuat. Ini juga yang akan membuat mereka sangat menikmati hubungan tersebut. 

6. Pasangan yang bisa saling menerima kekurangan masing-masing

6 Tipe Pasangan yang Bisa Langgeng Hingga ke Jenjang PernikahanUnsplash/Milan Popovic

Banyak lho orang yang masih merasa tidak percaya diri dan merasa insecure dengan hubungan maupun pasangan masing-masing. Ada yang merasa tidak percaya diri dengan kekurangan yang dimilikinya dan juga ada yang insecure dengan pasangan karena dia takur sekali dikhianati atau tersakiti. 

Nah, pasangan yang sanggup menhadapi problem tersebut adalah pasangan yang sukses dan pastinya punya modal yang kuat untuk lanjut ke jenjang pernikahan. Menerima kekurangan masing-masing pasangan itu penting, tak hanya menerima saja tapi kita harus mengetahui hal tersebut. Kita harus terbuka namun juga harus mau menerima kekurangan pasangan kita. Orang yang mau respect dan menerima segala sesuatu dari diri kita adalah dia yang pantas untuk bersanding dengan kita sampai tua nanti. 

 

Nah, itulah tadi ciri-ciri pasangan yang memiliki hubungan kuat dan langgeng hingga berlabuh hingga ke jenjang pernikahan bahkan hingga maut menjemput. Semoga kamu dan pasanganmu termasuk dalam salah satu ciri-ciri pasangan di atas ya! 

Baca Juga: Tak Melulu Soal Cinta, Pikirkan 5 Hal Ini Sebelum Memutuskan Menikah 

Ruth Christian Photo Verified Writer Ruth Christian

@ruthchristian

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Ernia Karina

Berita Terkini Lainnya