5 Rekomendasi Vitamin Kuku di Bawah Rp100 Ribu, Sehat Berkilau!

Kuku merupakan salah satu bagian tubuh yang memerlukan perawatan agar tampak sehat. Untuk itu, vitamin kuku sangat dibutuhkan untuk menjaga, merawat, dan memperbaiki kondisi kuku.
Gak perlu mengocek kantong yang banyak, vitamin kuku juga tersedia dengan harga di bawah Rp100 ribuan. Penasaran ada vitamin kuku apa saja? Yuk, cek lima rekomendasi vitamin kuku di bawah ini!
1. Naturshe Nail & Cuticle Oil

Vitamin kuku yang pertama ada Naturshe Nail & Cuticle Oil. Vitamin kuku ini memiliki kandungan Sweet Almond Oil dan Vitamin E yang dipercaya mampu merawat kuku agar tampak sehat dan berkilau, melembutkan kutikula, dan mampu memperhalus permukaan kulit kaki dan tangan.
Naturshe Nail & Cuticle Oil aman digunakan setiap hari karena tersusun dari bahan alami. Dengan harga Rp87 ribu, kamu sudah mendapatkan vitamin dengan packaging dan aplikator yang mudah digunakan.
2. Innisfree Nail Strengthener

Brand Korea satu ini memang selalu tak pernah tertinggal dengan perawatan kecantikan. Innisfree meluncurkan vitamin kuku bernama Innisfree Nail Strengthener.
Vitamin ini memiliki fungsi 3in1, yaitu melindungi kuku yang mudah pecah dan patah, memberi nutrisi pada kuku dengan bahan minyak dari Jeju Tangerine, dan bisa digunakan sebagai base coat sebelum memberi warna pada kuku. Ketiga manfaat tersebut dapat didapatkan hanya dengan Rp58 ribu, lho!
3. Lanbena Nail Repair Essence

Tidak hanya untuk merawat kesehatan kuku, Lanbena Nail Repair Essence mampu memperbaiki kuku yang rusak akibat bakteri dan jamur. Misalnya, kuku menebal, kuku rapuh dan kasar, bentuk kuku yang rusak, dan perubahan pada warna kuku.
Selain untuk kuku tangan, vitamin kuku satu ini bisa juga untuk permasalahan pada kuku kaki. Tenang aja, hanya dengan Rp46 ribu, manfaat dari produk ini sudah bisa didapatkan.
4. Nail Care Tone with Essentials

Nail Care Tone with Essentials memiliki tiga varian, yakni Tone Nail Care with Lavender Essential Oil, Tone Nail Care with Tea Tree & Mint Essential Oil, dan Tone Nail Care with Lemon Myrtle & Green Lemon Essential Oil. Ketiga varian tersebut memiliki manfaat yang berbeda dan bisa disesuaikan dengan kebutuhan yang diperlukan kuku.
Ketiga variannya juga tersusun dari bahan lain, seperti Sunflower Seed Oil, Mineral Oil, Retinol, dan Salmon Oil. Bahan-bahan tersebut memiliki manfaat mulai dari memperbaiki skin barrier katikula hingga membantu regenerasi kuku. Harga yang ditawarkan hanya Rp30 ribu dengan kemasan 15ml, lho!
5. Marswillow Pretty Me Nail Treatment Oil

Marswillow Pretty Me Nail Treatment Oil merupakan vitamin yang diluncurkan oleh brand aktris Indonesia, Natasha Willona. Vitamin ini mengandung Sweet Almond Oil dan Sunflower Seed Oil.
Dengan kandungan tersebut, mampu membantu merawat kuku yang kering dan rapuh serta melembutkan kutikula. Vitamin yang berukuran 2ml ini bisa didapatkan hanya dengan harga Rp23 ribu.
Itulah lima rekomendasi vitamin kuku di bawah Rp100 ribu yang dapat menjaga dan merawat kesehatan kuku. Yuk, jaga kuku kamu sebelum terlambat!