8 Inspirasi Gaun dan Makeup Pernikahan Davika Hoorne, Vintage Berkelas

Kabar bahagia datang dari pasangan aktris Thailand, Davika Hoorne yang resmi menikah dengan aktor Ter Chantavit. Momen manis pernikahan pemain film Pee Mak ini dibagikan melalu instagram pribadinya.
Davika sebagai pengantin tampil menawan berbalut gaun putih gaya vintage. Intip yuk inspirasi gaun serta makeup pernikahan Davika Hoorne yang menawan berikut ini!
1. Untuk acara siang yang berkonsep garden party, Davika tampil mengenakan strapless dress dengan rok aksen bulu gaya classy

2. Gaun tersebut dipadu dengan veil transparan putih, model rok ball gown memberi kesan megah

3. Davika juga terlihat membawa bouquet bunga anggrek berukuran besar senada dengan busananya

4. Sebagai pemanis, ia menambahkan aksesori kalung liontin hati dengan anting oval, minimalis tapi tetap mewah!

5. Riasan wajahnya juga flawless mengusung konsep natural glam dengan lipstik nude serta alis yang tegas

6. Rambutnya gak kalah sederhana dibiarkan tergerai sedikit bergelombang memberi kesan minimalis dan sleek

7. Untuk acara malam, Davika mengenakan tube dress bodycon detail belahan pada bagian belakang dipadu heels nude

8. Ia menambahkan aksesori kalung dengan permata besar yang glam, rambutnya ditata gaya updo, riasan wajah lebih bold namun tetap kalem

Itu dia beberapa inspirasi dress hingga makeup pernikahan artis Thailand Davika Hoorne. Apakah kamu tertarik untuk menjadikan gaya pengantin Davika sebagai referensi wedding impianmu?


















