5 Tips Fitting Kebaya Pengantin Biar Resepsi Lancar Jaya, Kudu Matang!

Penting banget dibaca calon manten

Ada banyak persiapan yang harus dilakukan sebelum hari H pernikahan. Salah satunya adalah memilih dan fitting busana pengantin untuk akad dan resepsi.

Dalam artikel ini, IDN Times akan memberikan 5 tips khusus buat kamu yang mau fitting kebaya pengantin. Simak baik-baik, ya!

1. Lakukan konsultasi mendalam dengan penjahit kebaya pengantin

5 Tips Fitting Kebaya Pengantin Biar Resepsi Lancar Jaya, Kudu Matang!instagram.com/myrnamyura

Bersikaplah terbuka akan hal yang kamu inginkan dari kebayamu. Selain itu, kamu juga bisa meminta rekomendasi kepada penjahit kebayamu.

Saat membuat janji konsultasi, sebaiknya kamu jadwalkan pada pagi hari. Ini karena pikiran akan terasa lebih segar dan kamu gak perlu terburu-buru melakukan konsultasi dan fitting.

Apa saja sih yang harus dikonsultasikan? Selain urusan teknis kebaya, kamu juga harus tahu apa aturan pembelian atau peminjaman kebaya.

Pastikan apakah pesanan bisa dilakukan secara tepat waktu, meski dilakukan pada saat banjir pesanan. Kalau kamu melakukan penyewaan, kamu harus pastikan kebaya tersebut tersedia pada hari-H.

Kamu juga harus menanyakan apakah bahan kebaya sudah lengkap sebelum dijahit. Terus, apakah akan ada tambahan biaya jika ada yang harus diperbaiki dari kebaya tersebut.

Terakhir, kamu juga bisa menanyakan bagaimana cara merawat dan menjaga kebaya pengantin tersebut. Kemudian, apakah mereka juga menyediakan jasa pencucian kebayanya sebelum kamu menyewa.

2. Jangan lupa riset tentang jenis kebaya yang ingin kamu kenakan!

5 Tips Fitting Kebaya Pengantin Biar Resepsi Lancar Jaya, Kudu Matang!instagram.com/citraciki

Ada banyak hal yang harus kamu riset terlebih hulu sebelum membeli, menjahit, atau menyewa kebaya pengantin. Pertama, kamu harus tahu seperti apa jenis kebaya yang diinginkan. Apakah kebaya tersebut akan sesuai dalam bentuk tubuh kamu?

Selain itu, kamu juga perlu tahu seberapa besar budget yang harus dipersiapkan untuk itu. Untuk hal ini, kamu harus diskusikan terlebih dahulu kepada pasangan dan keluarga ya!

Untuk pemilihan busananya sendiri, kamu juga harus pikirkan apakah kebaya tersebut akan sesuai dengan tema dan konsep acara pernikahan. Mulai dari tradisional sampai modern, kamu harus tahu seperti apa gambaran tema akad dan resepsimu.

Sebaiknya, perhatikan lebih detail tentang bagian atas kebaya karena bagian tersebut adalah yang paling menarik perhatian. Kamu bisa memberikan ornamen penghias yang sesuai seleramu di bagian tersebut.

Kalau mau mau cari tahu lebih dalam lagi, kamu harus rajin membaca. Cari referensinya di internet, buku panduan pernikahan, dan bisa juga konsultasi dengan seseorang yang kamu percaya. Dengan riset yang mendalam, kamu jadi bisa menghemat waktu saat fitting baju.

3. Persiapkan perlengkapan khusus seperti sepatu atau baju dalam

dm-player
5 Tips Fitting Kebaya Pengantin Biar Resepsi Lancar Jaya, Kudu Matang!instagram.com/princessyahrini

Tips ketiga adalah membawa perlengkapan fitting sendiri, seperti sepatu atau baju dalam. Ini untuk berjaga-jaga apabila perlengkapan tersebut gak disediakan pada tempat fitting baju. Dengan membawa sepatu atau baju dalam sendiri, kamu bisa merasa lebih sreg.

Kenapa penting untuk membawa alas kaki yang tepat? Ada beberapa kasus di mana kebaya pernikahan jadi terkesan lebih pendek karena alas kaki yang berbeda saat fitting dan hari H.

Jadi, walau kamu belum punya selop yang pas, kamu bisa cari selop dengan ukuran hak yang serupa dengan yang kamu inginkan. Jangan lupa, ya!

Baca Juga: Ragam Inspirasi Kebaya Rancangan Ivan Gunawan, Modis!

4. Tips pilih bahan, warna, dan bentuk kebaya

5 Tips Fitting Kebaya Pengantin Biar Resepsi Lancar Jaya, Kudu Matang!@DieraBachir via instagram.com/cutratumeyriska

Untuk memilih kebaya yang tepat, kamu harus tahu seperti apa bentuk tubuhmu dan busana seperti apa yang bisa membuatmu lebih menarik. Sebelum fitting, kamu harus menjaga kondisi kesehatan dan bentuk tubuh agar tampil lebih prima dan siap.

Jangan terpaku dengan tampilan kebaya yang ada pada maneken. Sesuaikan busana kebaya tersebut dengan tubuhmu sendiri.

Setelah mencoba, kamu harus bertanya pada diri sendiri. Apakah kamu nyaman menggunakannya? Apakah baju ini membuatmu leluasa bergerak? Apakah bahannya gerah untukmu? Atau, apakah kamu merasa gatal dengan dekorasi kebayanya?

Setelahnya, kamu juga harus perhatikan warna kebaya yang akan kamu kenakan. Untuk warna kebaya, kamu juga harus sesuaikan dengan warna kulitmu.

Busana pengantin memang indah dengan warna putih, tapi gak semua skin tone akan terlihat menarik dengan warna broken white. Untuk opsi lain, kamu bisa pilih warna putih gading, krem, atau pun ivory.

Untuk acara akad, kebanyakan pengantin akan memilih kebaya berwarna kalem seperti warna-warna yang disebutkan di atas. Akan tetapi, untuk acara resepsi, mayoritas akan pilih warna kebaya yang lebih meriah. Sesuaikan saja dengan seleramu, ya!

5. Santai aja, gak perlu terburu-buru memilihnya kok!

5 Tips Fitting Kebaya Pengantin Biar Resepsi Lancar Jaya, Kudu Matang!@juandus & @blekribe via instagram.com/cuttaryofficial

Tips terakhir mungkin sepele, tapi penting banget agar kamu gak merasa terburu-buru saat memilih kebaya. Kamu bisa persiapkan beberapa bulan sebelum hari pernikahan. Kamu bisa lakukan riset mendalam tentang salon atau butik yang sesuai selera.

Agar kamu bisa memberikan penampilan terbaik pada hari istimewa, kamu perlu mendengarkan kata hatimu, seperti apa sih kebaya yang kamu inginkan. Jadi, gak perlu terburu-buru untuk memilihnya ya!

Itu dia 5 tips memilih dan fitting kebaya pengantin. Apakah kamu sedang merencanakan pernikahan? Jika iya, semoga tipsnya membantu, ya!

Baca Juga: [QUIZ] Kami Tahu Kebaya Pernikahan yang Cocok untukmu dari Zodiak

Topik:

  • Febriyanti Revitasari

Berita Terkini Lainnya