Hasil Lengkap Mister International 2023, Negeri Matador Juara!

Pemenangnya mega favorit selama karantina lho!

Filipina didapuk sebagai tuan rumah edisi ke-15 Mister International yang berbasis di Filipina. Karantina Mister International 2023 bergulir sejak Minggu (08/10/2023) di Filipina. Sebanyak 25 pria tampan dari penjuru dunia memperebutkan gelar yang disandang oleh Lukanand Kshetrimayum dari India.

Malam final Mister International 2023 sendiri sukses digelar pada Jumat (20/10/2023) di Cordillera Convention Center, Baguio Country Club, Filipina. Bagi kalian yang melewatkan acara malam finalnya, IDN Times telah merangkum hasil lengkap final Mister International 2023 khusus untuk kalian berikut ini! Keep scrolling!

1. Top 16

Hasil Lengkap Mister International 2023, Negeri Matador Juara!Top 16 Mister International 2023 (instagram.com/malespecimen_)

Acara malam final dibuka dengan sesi opening menggunakan pakaian pria khas Filipina. Dalam sesi ini para finalis tampil memperkenalkan dirinya masing-masing dihadapan penonton. Kemudian dilanjutkan dengan pengumuman top 16 finalis dengan hasil sebagai berikut.

  1. Malaysia - Abdul Rahman Lee
  2. United Kingdom - Ryan Larson  
  3. Brazil - Eduardo Onofre 
  4. Amerika Serikat - Anthony Borengasser 
  5. Jamaika - Tamichael Watson 
  6. Kuba - Branden Aelen 
  7. Nepal - Abishek Chudal 
  8. Spanyol - Jose Antonio Campos Calle 
  9. Kanada - Dhruv Kumar
  10. Meksiko - Christian Cardero 
  11. Nigeria - Michael Adebowale
  12. Filipina - Austin Cabatana 
  13. Kosta Rika - Roberto Mena 
  14. Uzbekistan - Laziz Rustamov 
  15. Argentina - Angel Olaya 
  16. Myanmar - Aung Khant Kyaw 

Baca Juga: 7 Potret National Costume di Mister International 2023, Ada Buaya Lho!

2. Top 8

Hasil Lengkap Mister International 2023, Negeri Matador Juara!Top 8 Mister International 2023 (instagram.com/malespecimen_)

Sesi swimwear menjadi babak penentu untuk finalis yang lolos ke tahap selanjutnya. Dalam sesi ini, dewan juri menilai kemampuan catwalk serta pembawaan finalis dalam menggunakan swimwear. Berdasarkan penampilan dari finalis, ditetapkan top 8 yang berhasil melaju ke babak selanjutnya dengan hasil sebagai berikut.

  1. Spanyol - Jose Antonio Campos Calle 
  2. Jamaika - Tamichael Watson 
  3. Argentina - Angel Olaya 
  4. Kanada - Dhruv Kumar
  5. Filipina - Austin Cabatana 
  6. Myanmar - Aung Khant Kyaw 
  7. Amerika Serikat - Anthony Borengasser 
  8. Malaysia - Abdul Rahman Lee

3. Top 5

Hasil Lengkap Mister International 2023, Negeri Matador Juara!Top 5 Mister International 2023 (instagram.com/malespecimen_)

Top 8 finalis kemudian tampil dalam sesi formal wear. Dalam finalis ini, para finalis tampil menggunakan setelan jas yang dibawa oleh masing-masing finalis. Pada sesi ini, dewan juri menilai berdasarkan kemampuan serta karisma finalis dalam menampilkan formal wear. Berdasarkan penampilan formal wear, diumumkan top 5 finalis sebagai berikut.

  1. Argentina - Angel Olaya 
  2. Spanyol - Jose Antonio Campos Calle 
  3. Malaysia - Abdul Rahman Lee
  4. Jamaika - Tamichael Watson 
  5. Filipina - Austin Cabatana 

4. Hasil akhir

Hasil Lengkap Mister International 2023, Negeri Matador Juara!Top 5 Mister International 2023 (instagram.com/themi.organization)

Penilaian yang akan menjadi penentu hasil akhir yaitu sesi tanya jawab. Secara bergantian, finalis mendapatkan 1 pertanyaan yang berbeda dari dewan juri. Finalis diberikan waktu selama 60 detik untuk memberikan jawaban terbaik mereka. Setelah melakukan deliberasi dan pertimbangan, diputuskan hasil akhir final Mister International 2023 sebagai berikut.

  1. Mister International 2023 - Jose Antonio Campos Calle (Spanyol)
  2. Runner Up 1 - Austin Cabatana (Filipina)
  3. Runner Up 2 - Tamichael Watson (Jamaika)
  4. Runner Up 3 - Angel Olaya (Argentina)
  5. Runner Up 4 - Abdul Rahman Lee (Malaysia)

Perwakilan Indonesia yakni Isach Kbarek belum beruntung masuk ke jajaran semifinal. Anyway, selamat untuk semua finalis yang telah memberikan perjuangan terbaik untuk negaranya. Good job, king!

Baca Juga: 25 Potret National Costume Mister International 2023, Super Unik!

Muhammad Ayub Rifai Photo Verified Writer Muhammad Ayub Rifai

2:30

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Wahyu Kurniawan

Berita Terkini Lainnya