6 Cara Jadi Pria yang Bahagia Walau Dirimu sedang Fokus pada Karier

Sukses tapi tak bahagia, buat apa? #IDNTimesMen

Ketika kita dituntut untuk tetap fokus mengejar kesuksesan, terkadang kita lupa akan artinya bahagia. Fokus serta tujuan utama kita hanya seputar usaha bagaimana untuk lebih cepat dan mudah untuk meraih kesuksesan kita.

Selalu bisa fokus itu penting, akan tetapi tetap selalu bisa bahagia juga penting. Yuk, coba simak enam cara berikut supaya kamu tetap bisa jadi pria bahagia selalu di tengah semua usaha meraih sukses.

1. Selalu ikhlas dan bersyukur  

6 Cara Jadi Pria yang Bahagia Walau Dirimu sedang Fokus pada Karierilustrasi pria (pexels.com/andreapiacquadio)

Hal utama yang perlu kita lakukan untuk bisa bahagia di mana pun dan kapan pun adalah dengan selalu ikhlas dan tetap bersyukur. Kita tidak tahu seberapa berharganya kita jika kita terus saja tidak puas akan segala pencapaian kita.

Misalnya saja ketika dalam karier kita mendapatkan posisi sebagai middle management, sementara kita tidak mensyukurinya lantas menginginkan jabatan top management. Kita tidak akan merasa puas apalagi bahagia karena tidak ada rasa syukur dan ikhlas ketika menjalaninya.

2. Jujur pada diri sendiri dan orang lain  

6 Cara Jadi Pria yang Bahagia Walau Dirimu sedang Fokus pada Karierilustrasi bicara (pixabay.com/jmexclusives)

Cara lain untuk tetap bahagia walau dalam posisi kita yang dituntut untuk selalu bisa fokus mengejar kesuksesan adalah dengan jujur pada diri sendiri dan juga orang lain. Hal ini berkaitan dengan kemampuan dan minat yang kita miliki juga.

Misalnya saja ketika kita memaksakan untuk melakukan suatu hal di luar batas kemampuan kita dan minat yang kita miliki dalam waktu yang lama. Memang bisa menuntut kita untuk tetap belajar dan berkembang, akan tetapi apakah kita bahagia dalam menjalaninya? Karena sesungguhnya rasa bahagia dalam menjalani suatu pekerjaan akan membuat hasil yang jauh lebih baik.

3. Menikmati segala usaha dan proses yang harus dilalui  

6 Cara Jadi Pria yang Bahagia Walau Dirimu sedang Fokus pada Karierilustrasi bekerja di kamar (pixabay.com/gracinistidios)

Kebahagiaan itu penting, apalagi ketika tuntutan suatu kesuksesan membuat diri kita selalu sibuk. Cara yang bisa kita lakukan untuk membuat kita bahagia di tengah kesibukan tersebut tidak lain adalah menikmati segala usaha dan proses yang harus dilalui.

Bukankah jika kita melakukan segala sesuatunya dengan bahagia, kita akan dapat hasil yang selalu bisa memuaskan diri kita? Bayangkan jika kita terpaksa dalam melakukan usaha dan proses di setiap apa yang harus kita lalui. Bukan tidak mungkin kita akan mudah lelah dan putus asa.

Baca Juga: 5 Dampak Buruk jika Kamu Sering Berbicara Negatif pada Diri Sendiri

4. Utamakan kenyamanan daripada sekadar uang  

6 Cara Jadi Pria yang Bahagia Walau Dirimu sedang Fokus pada Karierilustrasi bekerja (pixabay.com/snapwiresnaps)

Mengejar suatu kesuksesan terkadang tidak mudah dilakukan, pasti ada beberapa rintangan yang pastinya kita harus lalui. Supaya kita bisa selalu senang dalam menjalaninya, cobalah untuk selalu mengutamakan kenyamanan daripada hanya sekadar memikirkan uang.

Misalnya saja ketika kita selalu bekerja dengan keras siang dan malam tanpa kenal lelah dan tanpa memahami apakah diri kita nyaman atau tidak menjalaninya hanya demi suatu pencapaian gaji yang banyak. Hal tersebut akan berakibat buruk pada kesehatan kita, yang akan membuat kita tidak nyaman dan rugi.

5. Selalu senang dan tertantang akan kesempatan baru   

6 Cara Jadi Pria yang Bahagia Walau Dirimu sedang Fokus pada Karierilustrasi pria (pexels.com/andreapiacquadio)

Cara lain yang bisa kita lakukan untuk tetap bahagia dalam mengejar kesuksesan adalah dengan selalu merasa senang dan tertantang akan kesempatan baru. Dengan perasaan senang kita akan lebih ringan menjalaninya, kita juga akan dapat banyak kenalan baru nantinya.

Segala usaha dan daya upaya yang dilalui tanpa suatu perasaan bahagia akan percuma dan sia-sia, kita tidak mendapatkan kepuasan batin di dalamnya.

6. Harus tetap menjaga hubungan baik dengan orang terdekat  

6 Cara Jadi Pria yang Bahagia Walau Dirimu sedang Fokus pada Karierilustrasi pasangan (pexels.com/andreapiacquadio)

Dengan tetap menjaga hubungan baik dengan orang terdekat juga akan membuat kita selalu bisa bahagia walau berada dalam tekanan saat proses mengejar kesuksesan tersebut. Misalnya saja ketika tuntutan pekerjaan membuat kita sedikit waktu untuk keluarga, akan tetapi kita selalu bisa memaksimalkan waktu kebersamaan dengan mereka dengan baik.

Dengan begitu kita akan selalu bisa bahagia, walau tidak selalu bersama mereka. Di satu sisi, kita selalu bisa maksimal dalam meraih kesuksesan

Sebuah kesuksesan tanpa diiringi kebahagiaan akan membuatmu terlihat buruk. Dengan selalu bisa bahagia, akan banyak pengaruh positif untuk diri sendiri juga untuk orang lain di sekitar kita.

Baca Juga: 5 Sikap Pria yang Harusnya Dilepaskan biar Mental Tetap Sehat!

Rinda Ratna  Dewi Photo Verified Writer Rinda Ratna Dewi

IG @rindaratna22

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Wahyu Kurniawan

Berita Terkini Lainnya