Menang Miss Universe 2019, 10 Fakta Zozibini Tunzi Asal Afrika Selatan

Perhelatan Miss Universe 2019 baru saja berlangsung dengan meriah di Tyler Perry Studios Atlanta, Amerika Serikat. Berlangsung kurang lebih sepekan dengan seleksi yang sangat ketat, ajang bergengsi ini kemudian dimenangkan oleh Zozibini Tunzi Miss Afrika Selatan. Kemenangan Tunzi disambut meriah dan menjadi trending di lini masa.
Turut bahagia dengan kemenangan wanita 26 tahun ini, yuk kita kenalan dulu lewat beberapa faktanya berikut ini.
1. Tunzi menjadi perempuan ketiga dari Afrika Selatan yang berhasil membawa pulang mahkota Miss Universe 2019

2. Ia dikenal vokal menyuarakan suara tentang isu lingkungan, pendidikan dan kesetaraan

3. Sebelum mewakili Afrika Selatan, ia telah lama menggeluti profesi sebagai seorang model

4. Ia berhasil menyelesaikan pendidikan jurusan public relations di Cape Peninsula University of Technology

5. Ia juga sempat bekerja di perusahaan agensi Ogilvy yang berbasis di New York

6. Tunzi butuh perjuangan panjang untuk memenangkan Miss South Africa, lho. Ia mengikuti ajang kecantikan itu dari 2017 dan gagal beberapa kali hingga menang di 2019

7. Tunzi tampil manis dengan ciri khas rambut pendeknya

8. Kebersamaannya dengan Puteri Indonesia 2019 yang sudah bak adik kakak saking akrabnya

9. Paras haru Tunzi ketika dipasangkan mahkota Miss Universe 2019, congrats!
10. Melalui Tunzi, Afrika Selatan kembali meraih rekor baru yang membanggakan
Selamat mengemban tugas sebagai Miss Universe 2019 untuk Tunzi. Ditunggu kontribusi terbaiknya bagi dunia.