TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

Data Lengkap Virus Corona Sabtu 4 April: 2.092 Positif, 150 Sembuh 

Pasien meninggal karena virus corona 191 orang

Ilustrasi (IDN Times/Arief Rahmat)

Jakarta, IDN Times - Juru Bicara Penanganan Virus Corona COVID-19 Achmad Yurianto melaporkan, jumlah pasien positif virus corona di Indonesia menjadi 2.092 kasus per Sabtu (4/4) pukul 12.00 WIB. Angka tersebut naik dari data sebelumnya yaitu 1.986 kasus.

"Bertambah 106 orang, jumlah positif menjadi 2.092," kata Yuri dalam siaran langsung YouTube Channel, Sabtu (4/4).

Berikut data lengkap perkembangan kasus virus corona di Indonesia per Sabtu 4 April 2020.

Baca Juga: Cerita Petugas TPU Pondok Ranggon, Sehari Makamkan 10 Jenazah COVID-19

1. Jumlah pasien sembuh capai 150 orang

Ilustrasi virus Corona. (IDN Times/Mia Amalia)

Meski kasus virus corona semakin bertambah, namun jumlah pasien yang sembuh dari COVID-19 juga bertambah yakni mencapai 150 orang. Mereka dinyatakan sembuh setelah dites 2 kali berturut-turut.

Yuri menambahkan, pasien yang sudah sembuh dapat dipulangkan. "Kondisinya bagus dan tidak perlu dikhawatirkan menularkan, bahkan kita yakin yang 150 orang telah sembuh dan memiliki imunitas terhadap COVID-19," katanya.

2. Pasien meninggal karena virus corona bertambah jadi 191 orang

Ilustrasi Virus Corona (IDN Times/Reja Gussafyn)

Yuri juga mengumumkan bahwa pasien COVID-19 yang meninggal di Indonesia bertambah menjadi 191 dari jumlah sebelumnya, 181 orang.

"Yang meninggal bertambah 10 orang, menjadi 191 orang," ujar Yuri.

Sementara pada Jumat (3/4) kemarin, kasus meninggal akibat virus corona di Indonesia bertambah 11 orang.

Baca Juga: MUI: Gak Perlu Khawatir Jenazah Bisa Tularkan Virus Corona!

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya