Jakarta Lebaran Fair Digelar 3-21 April 2024, Bertabur Band Papan Atas

Jakarta Lebaran Fair digelar di JIExpo, Kemayoran

Jakarta, IDN Times - PT Jakarta International Expo (JIExpo) akan menggelar Jakarta Lebaran Fair (JLF) mulai 3-21 April 2024 di JIExpo, Kemayoran, Jakarta Pusat.

Marketing Director PT Jakarta International Expo (JIExpo), Ralph Scheunemann, mengatakan, acara ini digelar untuk pertama kalinya dan diharapkan menjadi salah satu destinasi masyarakat dalam merayakan bulan suci Ramadan dan libur Lebaran.

"Meski ada banyak orang mudik, jangan lupa ada 1,5 sampai 2 juta orang yang masuk ke Jabodetabek," ujar Ralph dalam konpers di Gedung JIEXPO, Rabu (27/3/2024).

Baca Juga: Jakarta Banjir, Heru Budi Minta Maaf dan Mohon Dimaklumi

1. Target pengunjung 20 ribu per hari

Jakarta Lebaran Fair Digelar 3-21 April 2024, Bertabur Band Papan AtasGedung JiExpo (IDN Times/DIni Suciatiningrum)

Dia mengatakan Jakarta Lebaran Fair nantinya akan diramaikan oleh 500 tenant yang terdiri dari beberapa perusahaan. Mulai dari otomotif, gadget, komputer, alat olahraga, fashion and garment, peralatan rumah tangga, furniture, barang-barang elektronik, kuliner, kerajinan tangan, kosmetik, produk jasa, dan berbagai produk lainnya yang memberikan diskon menarik.

"Untuk JLF, kami konservatif hanya menargetkan 20 ribu orang per hari, tapi mungkin ada hari di mana tingkat pengunjung lebih dari 20 ribu," katanya.

Baca Juga: DPRD Minta Pemprov DKI  Lepaskan Lele untuk Tekan Kasus DBD

2. Dimeriahkan band papan atas

Jakarta Lebaran Fair Digelar 3-21 April 2024, Bertabur Band Papan AtasUngu saat wawancara mengenai perilisan EP Baik Burukmu Tuhan yang Tahu, Rabu (07/03/2024). (IDN Times/Ines Suseno)

Dia mengatakan, warga juga bisa menikmati penampilan musik dari berbagai musisi dan grup band papan atas seperti Ungu, Wali, PAS Band, Opick, Virgoun, Tony Q, Armada, Last Child, The Changcuters, Tipe X, Fourtwnty, dan lainnya.

"Selain hiburan ada juga pembagian takjil gratis kepada para pengunjung dan juga pembagian hadiah berupa undian doorprize kepada para pengunjung Jakarta Lebaran Fair," katanya.

Baca Juga: Kuota Mudik Gratis BUMN dengan Kapal Baru Terisi 10 Persen

3. Harga tiket mulai Rp25 ribu

Jakarta Lebaran Fair Digelar 3-21 April 2024, Bertabur Band Papan Ataspenampilan The S.I.G.I.T dalam Pesta Tahun Baru di JIEXPO Kemayoran pada Minggu (31/12/2023) (IDN Times/Elizabeth Chiquita)

Untuk harga tiket dibanderol sekitar Rp25 ribu sampai Rp35 ribu dan ada bundle seharga Rp40 ribu sampai Rp50 ribu untuk pameran dan penampilan konser musik. 

"Target transaksi JLF sekitar Rp 400 sampai 500 miliar. Karena (cakupannya) masih jauh dibanding Jakarta Fair, kami yakin angka itu bisa tercapai dan secara pasti bisa ada peningkatan," imbuhnya.

Baca Juga: Heru Minta Anak-anak Pakai Baju Panjang untuk Cegah Demam Berdarah

Topik:

  • Deti Mega Purnamasari

Berita Terkini Lainnya