Risma Manfaatkan Limbah Sandal untuk Matras Jogging Track

Ramah lingkungan dan anggaran nih!

Surabaya, IDN Times - Pemerintah Kota Surabaya kembali menciptakan inovasi dalam penataan ruang terbuka. Terbaru, mereka menyediakan jogging track dan taman di pinggir sungai Keputran hingga Jembatan Ujung Galuh. Uniknya, jalur lari yang akan digunakan akan dilapisi dengan matras yang terbuat dari sandal jepit bekas.

1. Hemat dan ramah lingkungan

Risma Manfaatkan Limbah Sandal untuk Matras Jogging TrackIDN Times/Fitria Madia

Wali Kota Surabaya, Tri Rismaharini mengatakan matras ini dibuat untuk menambah kenyamanan. Penggunaan matras sandal jepit bekas ini juga dinilai ekonomis karena jalur lari yang ada sepanjang 3 km. "Kalau pakai bahan matras maha, makanya kita manfaatkan saja sandal bekas tersebut sebagai matrasnya," ujarnya ketika survei lokasi, Senin (23/7).

Baca juga: Seru! Risma Joget Poco-Poco Bareng Tamu Mancanegara

2. Sudah disiapkan sejak lama

Risma Manfaatkan Limbah Sandal untuk Matras Jogging TrackIDN Times/Fitria Madia

Risma mengatakan bahwa rencana proyek ini sudah ada sejak tahun lalu. Ia mengaku sudah menginstruksikan untuk mengumpulkan sandal-sandal jepit bekas yang berada di Tempat Pembuangan Akhir sampah. Hanya saja, tumpukan sandal jepit ini baru terealisasi menjadi matras tahun ini. "Kita sudah lama buat ini, tapi agak lama karena harus satu-satu memotongi sandalnya," tuturnya.

3. Akan siapkan taman dan pos satpol PP

Risma Manfaatkan Limbah Sandal untuk Matras Jogging TrackIDN Times/Fitria Madia

Tak hanya alas matras, nantinya Risma juga akan menyiapkan taman dengan berbagai macam tanaman. Salah satunya yaitu bunga Flamboyan dan semak-semak. "Tidak hanya itu, kami juga menyiapkan pos-pos penjagaan satpol PP di beberapa titik agar orang-orang merasa aman saat melakukan jogging," pungkasnya.

Baca juga: Di Depan Puluhan Ilmuwan Wanita, Risma Kisahkan Penutupan Gang Dolly

Topik:

  • Faiz Nashrillah

Berita Terkini Lainnya