Bertemu 1 Jam, Prabowo Subianto Sebut Banyak Kecocokan dengan PSI 

Grace Natalie puji kerendahan hati Prabowo

Jakarta, IDN Times - Ketua Umum Partai Gerindra, Prabowo Subianto, menemui pimpinan Partai Solidaritas Indonesia (PSI) di kantornya, Tanah Abang, Jakarta Pusat, Rabu (2/8/2023).

Pantauan IDN Times, pertemuan itu berlangsung selama satu jam sejak pukul 16.54 hingga 18.08 WIB.

Setelah bertemu, Prabowo mengaku banyak kesamaan pandangan antara dirinya dengan para pimpinan PSI.

"Terima kasih sudah dikasih kesempatan, saya menyampaikan pandangan-pandangan saya, yang saya lihat, banyak kecocokan, banyak kecocokan," kata Prabowo dengan wajah sumringah.

Baca Juga: Markas PSI Didatangi Prabowo dan Elite Gerindra, Bahas Capres 2024?

1. Prabowo memberi apresiasi komitmen PSI

Bertemu 1 Jam, Prabowo Subianto Sebut Banyak Kecocokan dengan PSI Prabowo Subianto sambangi DPP PSI bahas Pemilu 2024 (IDN Times/Irfan Fathurohman)

Prabowo juga turut menyampaikan pujian untuk kader-kader PSI. Pujian itu dilontarkan Prabowo di depan Ketua Umum PSI, Giring Ganesha dan Wakil Ketua Dewan Pembina PSI, Grace Natalie.

Prabowo menilai, PSI merupakan partai yang tidak hanya diisi oleh anak-anak muda, tetapi juga anak-anak yang memiliki komitmen persatuan untuk bangsa.

"Bagi saya bukan soal besar kecil (partai), tapi idealisme. Saya lihat PSI terdiri dari anak-anak muda yang idealis, tapi juga punya cita-cita yang tinggi dan punya komitmen kepada persatuan bangsa," jelasnya.

Baca Juga: Survei: Elektabilitas Prabowo Naik Pengaruh Renggangnya PDIP-Jokowi

2. Prabowo berharap bersama PSI bisa menjaga Pemilu 2024 damai

Bertemu 1 Jam, Prabowo Subianto Sebut Banyak Kecocokan dengan PSI Ketua Umum DPP Gerindra, Prabowo Subianto hadir menjadi salah satu narasumber di acara diskusi pendidikan BelajaRaya Pos Bloc, Jakarta pada Sabtu (29/7/2023) (Youtube.com/Semua Murid Semua Guru)

Prabowo mengatakan, saat ini semua elemen harus bersatu dalam menjaga suasana kerukunan, terlebih jelang Pemilu 2024. Menurutnya, Indonesia kini sudah berada di jalan yang benar.

"Dan kita akan teruskan. Dengan kebersamaan, dengan kesejukan, kerukunan kita akan capai yang kita cita-citakan itu," ujar Prabowo.

Baca Juga: Wakili Anak Muda, Erick Thohir Bisa Jadi Cawapres Potensial Prabowo

3. Grace Natalie puji kerendahan hati Prabowo

Bertemu 1 Jam, Prabowo Subianto Sebut Banyak Kecocokan dengan PSI Prabowo Subianto sambangi DPP PSI bahas Pemilu 2024 (IDN Times/Irfan Fathurohman)

Menanggapi pernyataan Prabowo, Grace Natalie memuji kerendahan hati Prabowo Subianto yang bersedia menyambangi Kantor DPP PSI. Grace bahkan secara gamblang membandingkan sikap Partai Gerindra dengan partai politik (parpol) besar lainnya.

Di depan Prabowo, Grace mengaku sulit mengundang parpol untuk hadir ke markas PSI. Kata dia, PSI justru yang lebih sering diminta menghampiri markas parpol besar itu.

Namun, sikap berbeda datang dari Partai Gerindra. Prabowo selaku Ketua Umum Partai Gerindra justru dengan senang hati datang ke Kantor DPP PSI yang terbilang kecil. Dia pun merasa terhormat bisa disambangi partai pemenang kedua pada Pemilu 2019 itu.

"Suara PSI baru 1,89 persen, isinya anak-anak kecil, bocil-bocil ingusan. Tapi partai kedua, partai pemenang kedua pemilu berkenan datang, mendatangi. Kalau di tempat lain, kita yang diminta ke sana. Kalau perlu, sambil merangkak," kata Grace.

"Buat kami, ini sebuah kehormatan dan menunjukkan bahwa Pak Prabowo adalah seorang yang rendah hati. Seorang tokoh besar yang mau me-respect siapapun orangnya, apakah dia partai besar atau partai kecil," sambungnya.

 

Baca berita terbaru terkait Pemilu 2024, Pilpres 2024, Pilkada 2024, Pileg 2024 di Gen Z Memilih IDN Times. Jangan lupa sampaikan pertanyaanmu di kanal Tanya Jawab, ada hadiah uang tunai tiap bulan untuk 10 pemenang. 

Baca Juga: Prabowo Subianto Sambangi DPP PSI, Ada Apa?

Topik:

  • Deti Mega Purnamasari

Berita Terkini Lainnya