Bertemu Anak Muda Pontianak, Ganjar Ingin Buat Creative Hub se-RI

Ganjar sebut anak muda kekinian kreatif

Jakarta, IDN Times - Calon presiden nomor urut 3, Ganjar Pranowo bertemu dengan sejumlah anak muda di Pontianak, Kalimantan Barat, pada Minggu (26/11/2023). Dalam pertemuan itu, Ganjar menyebut anak-anak muda di era kekinian sangat kreatif dan penuh talenta.

"Senang sekali bisa bertemu anak-anak muda hebat yang penuh dengan talenta di Pontianak. Mereka aktif, kreatif dan punya mimpi yang sangat tinggi. Kalau melihat ini, saya optimis cita-cita Indonesia Emas 2045 akan benar-benar terwujud," ujar Ganjar.

Baca Juga: Ganjar Bertemu Pendeta di Tana Toraja, Serap Sejumlah Aspirasi

1. Ganjar sebut pemerintah harus ikut kembangkan bakat anak muda

Bertemu Anak Muda Pontianak, Ganjar Ingin Buat Creative Hub se-RIGanjar Pranowo bertemu dengan sejumlah anak muda di Pontianak, Kalimantan Barat, pada Minggu (26/11/2023) (IDN Times/Istimewa)

Mantan Gubernur Jawa Tengah itu mengatakan, pemerintah harus ikut mengembangkan bakat muda. Dia menyebut, bila terpilih menjadi presiden, akan membuat creative hub di seluruh Indonesia untuk mewadahi kreativitas anak muda.

"Tadi ada yang menyampaikan, 'pak kami butuh tempat latihan, butuh perhatian'. Makanya saya tegaskan, penting memperbanyak creative hub di semua daerah di Indonesia untuk mewadahi anak muda kita berkarya. Di samping itu, tadi juga ada persoalan kesehatan mental yang pemerintah harus hadir di tengah mereka dengan memberikan ruang konsultasi sebanyak-banyaknya," kata dia.

2. Ganjar diharapkan bisa mendengarkan suara anak muda bila terpilih menjadi presiden

Bertemu Anak Muda Pontianak, Ganjar Ingin Buat Creative Hub se-RIGanjar Pranowo bertemu dengan sejumlah anak muda di Pontianak, Kalimantan Barat, pada Minggu (26/11/2023) (IDN Times/Istimewa)

Dalam kesempatan itu, salah seorang anak muda Pontianak, Rey (25) berharap Ganjar bisa mendengarkan suara anak muda bila terpilih menjadi presiden.

"Kami berharap Pak Ganjar kalau jadi presiden tetap seperti ini. Mau mendengarkan suara anak muda. Saya sangat ngefans sama bapak dan harapan saya bapak lebih perhatian pada kebutuhan anak muda," ucap Rey.

3. Mengaku sudah sering tampil di luar negeri

Bertemu Anak Muda Pontianak, Ganjar Ingin Buat Creative Hub se-RIGanjar Pranowo bertemu dengan sejumlah anak muda di Pontianak, Kalimantan Barat, pada Minggu (26/11/2023) (IDN Times/Istimewa)

Di hadapan Ganjar, Rey mengaku seorang penari. Dia mengatakan, sudah sering tampil di luar negeri.

"Saya itu dancer pak, saya sudah sering tampil di luar negeri dan dapat juara satu. Mengharumkan nama bangsa. Tapi sayang pak, mau latihan saja susah. Biasanya saya latihan di pinggir jalan, tapi sering lampunya dimatikan dan diusir Satpol PP, tolong pak, buatkan kami tempat latihan," ujar dia.

Topik:

  • Dwifantya Aquina

Berita Terkini Lainnya